Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Berita Kota » Kekerabatan Pemuda & Warga RT 05 Oeba Meriahkan HUT ke-79 RI

Kekerabatan Pemuda & Warga RT 05 Oeba Meriahkan HUT ke-79 RI

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Ming, 18 Agu 2024
  • visibility 70
  • comment 0 komentar

Loading

Kupang | Ragam perlombaan tradisional diinisiasi dan dipentaskan oleh para pemuda Jalan Nangka Gang Tanjakan, RT 05 RW 02 Kelurahan Oeba, Kecamatan Kota Lama, Kota Kupang, Provinsi Nusa Tenggara Timur NTT) pada Minggu, 18 Agustus 2024.

Lomba dalam rangka memperingati HUT ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia ini dihelat secara sederhana, namun meriah.

Deretan anak-anak usia 4—11 tahun, pemuda dan orang tua berkumpul dalam suasana kekerabatan di rumah Saudara Afong Tilis.

Adapun anak-anak mengikuti ragam lomba antara lain gigit sendok membawa kelereng, menjepit sedotan pakai hidung, dan makan kerupuk. Tak hanya itu, para orang tua pun berpartisipasi dalam lomba isi paku dalam botol, lari karung dan tarik tambang.

Anak-anak, pemuda, dan warga RT 05 RW 02 Kelurahan Oeba berpose bersama di sela-sela acara lomba. Foto : Roni Banase

Lomba isi sedotan dalam botol berdurasi 1 (satu) menit siapa terbanyak memasukkan sedotan ke dalam botol dan makan kerupuk oleh anak-anak lumayan menyita kekocakan warga. Teriakkan dukungan hingga gelak tawa mewarnai lomba tradisional yang tak lekang oleh waktu.

Ketua RT 05 RW 02 Kelurahan Oeba, Yanto Sabuna mengatakan, lomba ini dihelat secara sederhana dengan menghimpun dukungan dari warga dan secara sukarela. “Kita meriahkan peringatan HUT Kemerdekaan dengan cara kita sendiri, dari kita dan untuk kita (warga Jalan Nangka, red),” ucapnya.

Acara sederhana, namun meriah dibuka sejak pukul 15:00 WITA ini pun ditutup dengan penyerahan hadiah dari beberapa dukungan seperti sekretariat Melki Laka Lena dan sekretariat Gacor—George Hadjoh & Ewalde Taek. Warga pun diberikan suguhan kudapan tradisional berupa pisang dan ibu rebus juga bubur kacang hijau.

Warga pun berinisiatif membersihkan sampah yang berserakan hingga merapikan tempat lomba hingga selesai pada pukul 18:45 WITA.

Penulis (+roni banase)

  • Penulis: Penulis

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sah! Sasando Kekayaan Intelektual NTT, Diakui WIPO

    Sah! Sasando Kekayaan Intelektual NTT, Diakui WIPO

    • calendar_month Sab, 17 Sep 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 181
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang, Garda Indonesia | Organisasi Paten Dunia atau World Intellectual Property Organization (WIPO) telah memberikan pengakuan terhadap alat musik Sasando asal Pulau Rote sebagai kekayaan intelektual milik NTT dan Indonesia. Kabar gembira ini disampaikan Wakil Gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT) Josef Nae Soi dalam sesi konferensi pers NTT dan NTB tuan rumah PON XXII pada […]

  • NTT Terpilih Jadi Lokasi Peringatan Harlah Ke-96 Nahdatul Ulama

    NTT Terpilih Jadi Lokasi Peringatan Harlah Ke-96 Nahdatul Ulama

    • calendar_month Ming, 6 Feb 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 84
    • 1Komentar

    Loading

    Kupang, Garda Indonesia | Hari Lahir (Harlah) Nahdlatul Ulama (NU) ke-96 tahun 2022 dirayakan secara berbeda. Harlah ini berlangsung dari tanggal 31 Januari sampai 17 Februari 2022 di 4 (empat) lokasi yakni Balikpapan Provinsi Kalimantan Timur, Labuan Bajo Provinsi Nusa Tenggara Timur, Palembang Provinsi Sumatera Selatan dan Bangkalan Madura, Provinsi Jawa Timur. Ketua Umum Pengurus […]

  • George Hadjoh Dilantik Jadi Penjabat Wali Kota Kupang, Ini Tugasnya

    George Hadjoh Dilantik Jadi Penjabat Wali Kota Kupang, Ini Tugasnya

    • calendar_month Sen, 22 Agu 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 132
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang, Garda Indonesia | George Melkianus Hadjoh, S.H. dilantik dan diambil sumpah menjadi Penjabat Wali Kota Kupang oleh Gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT), Viktor Bungtilu Laiskodat atas nama Presiden Republik Indonesia pada Senin siang, 22 Agustus 2022 pukul 14.00 WITA—selesai di aula El Tari. Pelantikan diawali dengan pembacaan surat keputusan Menteri Dalam Negeri oleh Asisten […]

  • Wagub Nae Soi Minta Peran Lapas dan Rutan Diperkuat

    Wagub Nae Soi Minta Peran Lapas dan Rutan Diperkuat

    • calendar_month Kam, 10 Jan 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 133
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, gardaindonesia.id | Wakil Gubernur NTT, Josef Nae Soi, meminta agar Kepala Kantor Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kakanwil Kemenkum HAM) NTT terus meningkatkan kualitas peran dan fungsi Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) atau Rumah Tahanan (Rutan). Karena para penghuninya adalah masyarakat NTT yang sedang menjalani pembinaan. “Mereka sebenarnya bukan narapidana tetapi warga binaan. Istilah narapidana […]

  • BPS NTT: Ekonomi NTT Triwulan l-2019 Tumbuh 5,09 persen

    BPS NTT: Ekonomi NTT Triwulan l-2019 Tumbuh 5,09 persen

    • calendar_month Sen, 6 Mei 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 94
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, Garda Indonesia | Perekonomian Nusa Tenggara Timur (NTT) berdasarkan besaran Produk Domestik Bruto (PDRB) atas dasar harga berlaku triwulan l-2019 mencapai 24,83 triliun dan atas dasar harga konstan 2010 mencapai 16,23 triliun. Beberapa catatan peristiwa selama triwulan I-2019 sebagai berikut : Jumlah tamu menginap pada hotel bintang selama triwulan I mencapai 81.521 orang turun […]

  • Menko Polhukam : Kerja Sama Antar Negara Potong Alur Dana Teroris

    Menko Polhukam : Kerja Sama Antar Negara Potong Alur Dana Teroris

    • calendar_month Kam, 8 Nov 2018
    • account_circle Penulis
    • visibility 99
    • 0Komentar

    Loading

    Thailand, gardaindonesia.id | Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan Wiranto, menegaskan pentingnya kerja sama antar negara untuk memotong aliran dana yang mengalir kepada para pelaku terorisme di seluruh dunia. Apalagi, saat ini teknologi penyaluran dana semakin canggih sehingga dibutuhkan tukar menukar pengalaman untuk bisa memotong aliran dana terorisme tersebut. “Kegiatan terorisme pasti membutuhkan dana, […]

expand_less