Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Ekonomi dan Bisnis » Sinergi BI NTT Sukseskan Kupang Exotic Run & Jazz Festival 2024

Sinergi BI NTT Sukseskan Kupang Exotic Run & Jazz Festival 2024

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Sen, 2 Sep 2024
  • visibility 112
  • comment 0 komentar

Loading

Kupang | Perhelatan Kupang Exotic Run & Jazz Festival 2024 berjalan lancar dan sukses, meski menyisihkan tumpukan sampah di depan kantor perwakilan Bank Indonesia Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT).

Suksesnya Kupang Exotic Run yang dibuka oleh Ketua Umum PASI, Luhut Binsar Panjaitan dan Jazz Festival 2024 oleh Krakatau Band tak lepas dari sinergi yang dibangun antara Pemerintah Provinsi NTT, Bank Indonesia Perwakilan NTT, Bank NTT dan Pengprov PASI NTT.

Perhelatan di akhir masa jabatan Penjabat Gubernur NTT, Ayodhia Kalake ini dirangkai aksi donasi bagi 3 (tiga) legenda atletik Provinsi NTT yakni perwakilan dari keluarga  Almarhum Eduardus Nabunome, Ibu Welmince A. Sonbai dan Ibu Khatarina Nesimnasi, pameran oleh 100 UMKM di halaman gedung Sasando Gubernur NTT pada Sabtu malam, 31 Agustus 2024.

Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi NTT, Agus Widjajati mengatakan event Kupang Exotic Run & Jazz Festival 2024 dihelat sebagai salah satu upaya mendorong pertumbuhan ekonomi NTT.

“Ini sebagai gerak maju dan Bank Indonesia selalu konsisten mendukung pertumbuhan ekonomi NTT, maka Bank Indonesia bersinergi bersama Pemprov NTT,” ucap Agus Widjajati dalam sesi konferensi pers pada Kamis pagi, 29 Agustus 2024.

Ketua Umum PASI, Luhut Binsar Panjaitan saat melepas 4.300 pelari dalam ajang Kupang Exotic Run 2024

Pariwisata NTT masih terfokus di Labuan Bajo

Pertumbuhan ekonomi NTT triwulan II 2024 tumbuh sebesar 4,35%, beber Agus Widjajati, masih di bawah pertumbuhan nasional yang mencapai 5,05% (yoy). Saat ini, kontribusi lapangan usaha yang terkait dengan pariwisata, seperti akomodasi, makanan, dan minuman (akmamin), transportasi dan pergudangan, serta jasa lainnya baru mencapai 7,44%, masih di bawah nasional yang kontribusinya mencapai 10,92%.

Agus Widjajati pun menekan, sementara ini kegiatan pariwisata di NTT masih terfokus pada Labuan Bajo dan sekitarnya, sehingga potensi besar daerah lainnya di NTT perlu dioptimalkan dengan mengenalkan kepada khalayak luas.

Dengan demikian, tandas Agus Widjajati, diharapkan dengan perhelatan Kupang Exotic Run dan Jazz Festival 2024 dapat menarik minat wisatawan berkunjung ke Kota Kupang dan mengunjungi objek wisata di Pulau Timor, Pulau Rote dan Pulau Sabu.

“Selain itu, secara medis olahraga dan musik dapat memberikan manfaat bagi kesehatan fisik dan mental,” tandas Agus Widjajati sembari mengucapkan terima kasih kepada Pemprov NTT, para sponsor, komunitas lari, media, dan seluruh pihak yang telah terlibat. Kolaborasi ini menunjukkan bahwa kita memiliki semangat kebersamaan untuk memajukan Provinsi NTT dan Kota Kupang. (*)

Sumber (*/tim KpwBINTT/Rb)

  • Penulis: Penulis

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Bye-bye Lampu Pelita Listrik PLN Nyala, Warga Tabali Atas Larantuka Senang

    Bye-bye Lampu Pelita Listrik PLN Nyala, Warga Tabali Atas Larantuka Senang

    • calendar_month Kam, 9 Mar 2023
    • account_circle Penulis
    • visibility 95
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang, Garda Indonesia | Tak dapat di sembunyikan kegembiraan 40 kepala keluarga (KK) di wilayah permukiman Tabali Atas, Kelurahan Sarotari, Kecamatan Larantuka, Kabupaten Flores Timur, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), menikmati listrik setelah 7 (tujuh) tahun mengandalkan penerangan lampu pelita, Maria Beto Lewar (68 tahun) memiliki 5 (lima) anak, 17 (tujuh belas) cucu yang merupakan […]

  • AHY Melaju Jadi Menteri di Kabinet Indonesia Maju

    AHY Melaju Jadi Menteri di Kabinet Indonesia Maju

    • calendar_month Sel, 20 Feb 2024
    • account_circle Penulis
    • visibility 116
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Mayor Inf (Purn) Dr. (Cand) Agus Harimurti Yudhoyono, MSc, MPA, M.A. anak Presiden keenam Republik Indonesia, Susilo Bambang Yudhoyono dipastikan melaju menjadi salah satu menteri yang membantu dalam Kabinet Indonesia Maju Jokowi Ma’aruf. Isu yang beredar, Presiden Joko Widodo melantik Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) sebagai Menteri Agraria dan Tata Ruang, merangkap […]

  • Konfirmasi Varian Baru Korona, Presiden Imbau Masyarakat Tetap Tenang

    Konfirmasi Varian Baru Korona, Presiden Imbau Masyarakat Tetap Tenang

    • calendar_month Kam, 4 Mar 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 92
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Presiden Joko Widodo mengimbau kepada masyarakat Indonesia untuk tetap tenang terkait konfirmasi mengenai dua kasus positif mutasi virus korona dari Inggris (B.1.1.7) di Indonesia. Melalui pernyataan yang diunggah melalui akun YouTube Sekretariat Presiden pada Kamis, 4 Maret 2021, Presiden menerangkan kondisi dua orang yang terpapar varian baru dari virus korona tersebut. […]

  • Indonesia Jadi Negara Teraman Jika Perang Dunia III Meletus

    Indonesia Jadi Negara Teraman Jika Perang Dunia III Meletus

    • calendar_month Ming, 22 Jun 2025
    • account_circle Penulis
    • visibility 102
    • 0Komentar

    Loading

    Saat meningkatnya ketegangan geopolitik global, Indonesia kini dipandang sebagai salah satu lokasi potensial untuk berlindung jika benar-benar terjadi Perang Dunia III. Berbekal prinsip politik luar negeri “bebas aktif” dan sikap netral sejak awal kemerdekaan, Indonesia berhasil memosisikan diri sebagai negara non-blok, membuatnya lebih aman dari konflik antarnegara. Selain itu, faktor geografis sebagai negara kepulauan dan […]

  • Usai Listrik Nyala, Geliat Ekonomi Koja Doi Tumbuh Bersama Bank NTT

    Usai Listrik Nyala, Geliat Ekonomi Koja Doi Tumbuh Bersama Bank NTT

    • calendar_month Jum, 30 Apr 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 128
    • 0Komentar

    Loading

    Koja Doi, Garda Indonesia | Menikmati listrik energi baru terbarukan dengan harga terjangkau menjadi cerita haru bagi warga Desa Kojadoi, Kecamatan Alok Timur, Kabupaten Sikka, Provinsi NTT; usai hadirnya PLTS (Pembangkit Listrik Tenaga Surya) pada Kamis, 28 November 2019, menjadi hari bersejarah bagi mereka di mana sejak Indonesia Merdeka, Desa Koja Doi tidak pernah menikmati […]

  • Adipura Bertransformasi, Gagal Kelola Sampah Dapat Predikat Kota Kotor

    Adipura Bertransformasi, Gagal Kelola Sampah Dapat Predikat Kota Kotor

    • calendar_month Kam, 3 Jul 2025
    • account_circle Penulis
    • visibility 134
    • 0Komentar

    Loading

    Program Adipura telah dilaksanakan setiap tahun sejak 1986, kemudian terhenti pada tahun 1998. Dalam lima tahun pertama, program Adipura difokuskan untuk mendorong kota-kota di Indonesia menjadi “Kota Bersih dan Teduh”.   Jakarta | Adipura adalah sebuah penghargaan bagi kota di Indonesia yang berhasil dalam kebersihan serta pengelolaan lingkungan perkotaan. Adipura diselenggarakan oleh Kementerian Lingkungan Hidup […]

expand_less