Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Nasional » Prabowo Subianto Pakai IKN Tahun 2028

Prabowo Subianto Pakai IKN Tahun 2028

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Ming, 3 Nov 2024
  • visibility 151
  • comment 0 komentar

Loading

Presiden Republik Indonesia (RI), Prabowo Subianto, meminta agar pembangunan Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara diselesaikan dalam waktu 4 (empat) tahun.

 

Jakarta | Pada retret Kabinet Merah Putih di Akademi Militer Magelang, Sabtu, 26 Oktober 2024, Menteri Kehutanan, Raja Juli Antoni, mengatakan Prabowo berharap kalau Sidang Paripurna Dewan Perwakilan Rakyat/Majelis Permusyawaratan Rakyat (DPR/MPR) RI tahun 2028 dapat dihelat di Ibu Kota Nusantara (IKN).

Adapun Otorita IKN (OIKN) telah melaksanakan sejumlah agenda proof of concept atau uji coba konsep dari berbagai teknologi dan fasilitas yang akan digunakan di IKN nantinya.

Infrastruktur-infrastruktur tersebut diharapkan dapat menunjang IKN sebagai kota cerdas dan ramah lingkungan pada masa depan.

Salah satu teknologi yang akan hadir di IKN nanti adalah Starlink. Teknologi tersebut dapat menghadirkan internet tanpa hambatan untuk seluruh wilayah IKN. Saat ini, Starlink mendukung layanan-layanan penting, seperti layanan kesehatan Rumah Sakit Mayapada yang baru saja diresmikan.

Kemudian, Schneider Electric juga hadir menyediakan building management system yang dapat membantu untuk menghemat energi, meningkatkan efisiensi operasional, dan meningkatkan kualitas hidup para penghuninya.

Selanjutnya, pihak yang berwajib juga mengadakan program Solar Mama yang berfokus kepada upaya pemberdayaan perempuan dengan membekali mereka keterampilan-keterampilan dasar dalam instalasi dan perawatan pembangkit listrik tenaga surya (PLTS) skala rumah tangga.

IKN visi besar bangsa

Deputi Bidang Transformasi Hijau dan Digital OIKN, Prof Mohammed Ali Berawi, mengatakan IKN merupakan wujud dari visi besar Indonesia membangun kota cerdas yang berdaya saing dunia.

“Ibu Kota Nusantara bukan hanya simbol pembangunan baru, tetapi juga wujud visi besar bangsa untuk membangun kota cerdas berdaya saing global dan pusat inovasi teknologi,” katanya.

Ali juga mengatakan IKN akan menjadi tempat uji coba pengembangan dan penciptaan berbagai teknologi baru melalui skema proof of concept (PoC).

“Dirancang sebagai innovation test bed kelas dunia, IKN akan menjadi tempat uji coba pengembangan serta penciptaan teknologi baru melalui skema proof of concept (PoC) yang melibatkan kolaborasi erat mitra nasional dan internasional,” sambungnya.

Ia berharap kalau aktivitas-aktivitas yang inovatif di IKN bisa memperkuat fondasi nasional dan menjadikan Indonesia ‘Macan Asia’ lagi nantinya.

“Dengan kemitraan kuat serta alih pengetahuan dari teknologi kelas dunia, pembangunan IKN akan memperkukuh fondasi nasional dan mengembalikan Indonesia sebagai Macan Asia. Ke depan, IKN diharapkan mendorong Indonesia menuju masa depan yang berdikari, maju, dan berdaya saing tinggi di kancah internasional,” ujarnya.(*)

Sumber (*/total politik/Bayu)

 

  • Penulis: Penulis

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kapolres Belu Yosep Krisbiyanto Pimpin Mutasi Jabatan 10 Pejabat Utama

    Kapolres Belu Yosep Krisbiyanto Pimpin Mutasi Jabatan 10 Pejabat Utama

    • calendar_month Kam, 23 Sep 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 88
    • 0Komentar

    Loading

    Belu–NTT, Garda Indonesia | Berdasarkan Surat Keputusan (Skep) Kepala Kepolisian Daerah Nusa Tenggara Timur (Kapolda NTT), tanggal 10 September 2021 tentang pemberhentian dari dan pengangkatan dalam jabatan lingkungan Polda NTT, sejumlah jabatan kasat dan kapolsek lingkup Polres Belu mengalami pergeseran jabatan. Peralihan jabatan dilakukan melalui upacara serah terima jabatan (sertijab) kasat lantas, kasat binmas, kasat […]

  • Cinta Pemkot Kupang Kepada Warga Muslim di Idul Adha 1444H

    Cinta Pemkot Kupang Kepada Warga Muslim di Idul Adha 1444H

    • calendar_month Kam, 29 Jun 2023
    • account_circle Penulis
    • visibility 90
    • 0Komentar

    Loading

    Kota Kupang, Garda Indonesia | Kecintaan pemerintah kota (Pemkot) Kupang dengan tanpa memandang suku dan agama, dimanifestasikan kepada warga Muslim saat Idul kurban atau Iduladha 1444 Hijriah. Adapun jumlah penduduk Muslim yang tersebar di wilayah Kota Kupang sekitar 41.986 jiwa (per tahun 2019, data BPS) dari total penduduk sebanyak 442.758 (per tahun 2020,data BPS). Pada […]

  • Warga Senang Dapat Pengobatan Gratis dari Jasa Raharja & Funtasy Teladan

    Warga Senang Dapat Pengobatan Gratis dari Jasa Raharja & Funtasy Teladan

    • calendar_month Ming, 3 Sep 2023
    • account_circle Penulis
    • visibility 88
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang, Garda Indonesia | Turnamen Futsal Funtasy Teladan Merdeka Cup 2023 diikuti oleh 56 tim yang telah memasuki babak 16 besar dan pada momentum ini, panitia berkolaborasi dengan salah satu sponsor, Jasa Raharja Cabang NTT menghelat pengobatan gratis pada Sabtu sore, 2 September 2023 pukul 17.00 WITA—selesai di SMA Teladan Kupang. Pengobatan gratis bagi masyarakat […]

  • Terlibat Jual Beli Jabatan, Bupati Nganjuk Ditahan di Rutan Bareskrim Polri

    Terlibat Jual Beli Jabatan, Bupati Nganjuk Ditahan di Rutan Bareskrim Polri

    • calendar_month Sel, 11 Mei 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 95
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Tim penyidik Direktorat Tindak Pidana Korupsi Bareskrim Polri resmi melakukan penahanan terhadap Bupati Nganjuk, Novi Rahman Hidayat di Rumah Tahanan Negara (Rutan) Salemba cabang Bareskrim Polri. Ditetapkan sebagai tersangka dugaan korupsi jual beli jabatan di lingkungan pemerintah, maka Novi akan ditahan selama 20 hari terhitung sejak Selasa, 11 Mei 2021. Kepala […]

  • Ramadan 1442H, DPP PRISAI Buka Puasa Bersama dan Tekan Isu KRI Nanggala

    Ramadan 1442H, DPP PRISAI Buka Puasa Bersama dan Tekan Isu KRI Nanggala

    • calendar_month Jum, 30 Apr 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 88
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Keluarga besar Dewan Pimpinan Pusat Perkumpulan Insan Advokat Indonesia (DPP PRISAI) di bulan suci Ramadan 1442 H, melaksanakan silaturahmi internal sambil buka puasa bersama di Artha Gading Jakarta Utara pada Minggu, 25 April 2021, dihadiri Ketua umum DPP PRISAI Dr. (C) Helex Wirawan, S.E. M.H. Wakil Ketua Umum Dr. Yuspan Zalukhu, […]

  • Ombudsman : BBM Bersubsidi Tak Boleh Diperjualbelikan

    Ombudsman : BBM Bersubsidi Tak Boleh Diperjualbelikan

    • calendar_month Rab, 19 Mar 2025
    • account_circle Penulis
    • visibility 124
    • 0Komentar

    Loading

    Sesuai kebijakan BPH Migas, sejak Oktober 2023, SPBU selaku penyalur tidak lagi melayani penyaluran BBM bersubsidi untuk para sub penyalur. Pertamina diminta selalu menjaga ketersediaan stok BBM bersubsidi di SPBU agar tidak kosong.   Kupang | Kepala Ombudsman RI Perwakilan NTT, Darius Beda Daton mencermati keluhan warga dari beberapa daerah di Nusa Tenggara Timur (NTT) […]

expand_less