Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Ekonomi dan Bisnis » Sensus Ekonomi 2026 Potret Kondisi Ekonomi NTT dan Indonesia

Sensus Ekonomi 2026 Potret Kondisi Ekonomi NTT dan Indonesia

  • account_circle Roni Banase
  • calendar_month Sab, 22 Nov 2025
  • visibility 339
  • comment 0 komentar

Loading

Sensus Ekonomi 2026 akan dilaksanakan pada tanggal 1 Mei hingga 31 Juli 2026. Dasar hukum Sensus Ekonomi 2026 yakni Undang Undang Nomor 16 Tahun 1997.

 

Kupang | Sensus Ekonomi 2026 adalah Sensus Ekonomi ke-5 yang dilaksanakan oleh Badan Pusat Statistik (BPS). Sensus ini diselenggarakan setiap sepuluh tahun sekali dan sebelumnya telah dilaksanakan pada tahun 1986, 1996, 2006, dan 2016.

Sensus Ekonomi 2026 akan dilaksanakan pada tanggal 1 Mei hingga 31 Juli 2026. Dasar hukum Sensus Ekonomi 2026 yakni Undang Undang Nomor 16 Tahun 1997 tentang Statistik pasal 27 setiap responden wajib memberikan keterangan yang diperlukan dalam penyelenggaraan statistik dasar oleh badan dan pasal 38, responden yang dengan sengaja melanggar ketentuan sebagaimana dimaksud dalam pasal 27, dipidana dengan pidana penjara.

Sensus Ekonomi bertujuan memotret kondisi perekonomian nasional secara menyeluruh, mendata seluruh pelaku usaha (mulai dari usaha mikro hingga perusahaan besar), dan mengumpulkan data akurat untuk dasar kebijakan pembangunan ekonomi.

Menindaklanjuti sosialisasi Sensus Ekonomi 2026, maka BPS Provinsi NTT focus group discussion (FGD) bertema: “Menguatkan Kolaborasi dan Mewujudkan Data Ekonomi NTT yang Akurat Melalui SE2026” pada Kamis, 20 November 2025 pukul 08.00 – 12.00 Wita di Kristal Hotel Kupang.

Kepala BPS Provinsi NTT, Matamira B Kale pada sesi sosialisasi Sensus Ekonomi 2026 menyampaikan saat ini pihaknya sementara membangun zona integritas menuju satuan kerja berpredikat wilayah bebas korupsi (WBK) dan berkomitmen memberikan pelayanan akurat, kompeten, berdampak, akuntabel, dan profesional (ANDAL).

Matamira memaparkan tujuan Sensus Ekonomi 2026 untuk menyediakan data dasar seluruh kegiatan ekonomi sebagai landasan bagi penyusunan kebijakan dan perencanaan pembangunan nasional. Sementara, cakupan Sensus Ekonomi 2026 berupa ekonomi kreatif, ekonomi lingkungan, ekonomi digital, kendala dan prospek usaha, kinerja dan daya saing usaha, permodalan dan investasi, benchmarking indikator ekonomi, lapangan usaha, skala usaha, dan kewilayahan.

Sebelumnya, Kepala BPS RI, Amalia Adininggar Widyasanti menekankan bahwa pelaksanaan Sensus Ekonomi 2026 merupakan momentum penting untuk membaca ulang kondisi perekonomian Indonesia secara lebih menyeluruh. “Data yang lengkap dan akurat menjadi fondasi pengambilan keputusan. Pemerintah maupun pelaku usaha memerlukannya untuk merumuskan kebijakan dan strategi yang lebih tepat sasaran,” ujar Amalia dalam siaran persnya kepada awak media pada Senin, 17 November 2025.

Ditekankan Amalia, BPS menegaskan komitmennya untuk menghadirkan data ekonomi berkualitas, mencerminkan dinamika baru, seperti berkembangnya ekonomi kreatif dan ekonomi hijau, serta mampu menjadi rujukan bagi penyusunan program pembangunan ekonomi di nasional maupun daerah. Dengan SE2026, BPS berharap Indonesia memiliki gambaran yang lebih utuh tentang struktur usaha dan aktivitas ekonomi yang terus berkembang dari tahun ke tahun, rebasing penghitungan produk domestik bruto (PDB), perbaikan frame data nasional, serta memberikan berbagai tinjauan analisis.

 

 

  • Penulis: Roni Banase

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sambut Hari Kesehatan TNI AL, Lantamal VII Gelar Ceramah Kesehatan

    Sambut Hari Kesehatan TNI AL, Lantamal VII Gelar Ceramah Kesehatan

    • calendar_month Rab, 26 Sep 2018
    • account_circle Penulis
    • visibility 107
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, gardaindonesia.id – Dalam rangka Hari Kesehatan TNI Angkatan Laut Tahun 2018, Lantamal VII Kupang menggelar Ceramah Kesehatan dan dibuka oleh Komandan Lantamal VII Kupang Brigjen TNI ( Mar) Kasirun Situmorang, S.H. Ceramah kesehatan tentang Measles Rubella (MR) nara sumber dr. Debora Shinta Liana, Sp.A (Dosen Fakultas Kedokteran Undana) dan HIV/AIDS dengan nara sumber dr. […]

  • Diare Penyakit Terbanyak Kedua di NTT : Ubah Kebiasaan Atasi Diare

    Diare Penyakit Terbanyak Kedua di NTT : Ubah Kebiasaan Atasi Diare

    • calendar_month Sab, 24 Agu 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 90
    • 0Komentar

    Loading

    Oleh: Josephin N. Fanggi, S.S.T. Kupang-NTT, Garda Indonesia | “Ah, sonde apa-apa, aman sa”. Itulah kata yang sering terdengar apabila kita diingatkan untuk menjaga kebersihan tubuh dan lingkungan. Suatu pemandangan yang biasa kita lihat di provinsi tercinta kita ini. Hal-hal beresiko seperti setelah memegang benda kotor, buang air besar, memegang makanan sisa untuk makanan ternak […]

  • Pesepeda 13 Negara Partispasi Tour de EnTeTe 2025

    Pesepeda 13 Negara Partispasi Tour de EnTeTe 2025

    • calendar_month Sel, 9 Sep 2025
    • account_circle Penulis
    • visibility 111
    • 0Komentar

    Loading

    Tour de EnteTe ini akan melintasi tiga pulau besar yang terbagi dalam 10 etape dengan total jarak tempuh 1.541 km. Dari Timor dengan gunung dan lautnya, Sumba dengan savana emasnya, hingga Flores dengan danau dan keindahan alamnya.   Kupang | Pelataran Gedung Sasando, Kantor Gubernur NTT tampak ramai pada Selasa sore, 9 September 2025. Para […]

  • Juri Festival  Desa Binaan & PAD Bank NTT Mulai Verifikasi Tahap Pertama

    Juri Festival Desa Binaan & PAD Bank NTT Mulai Verifikasi Tahap Pertama

    • calendar_month Jum, 22 Jul 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 100
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang, Garda Indonesia | Sejak pekan lalu Juri Festival Desa Binaan Bank NTT dan Festival PAD mulai melakukan kunjungannya ke 115 desa yang mengikuti kompetisi paling bergengsi ini. Dan di pekan pertama penjurian, tiga orang juri dijadwalkan untuk turun ke desa-desa di tiga kabupaten, masing-masing Prof. Daniel Kameo di Kabupaten Manggarai Timur, Pius Rengka di […]

  • Rudenim Kupang Kawal Pemindahan Lima Pengungsi Afganistan

    Rudenim Kupang Kawal Pemindahan Lima Pengungsi Afganistan

    • calendar_month Kam, 9 Jun 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 109
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang, Garda Indonesia | Rumah Detensi Imigrasi (Rudenim) Kupang bekerja sama dengan International Organization for Migration (IOM) atau organisasi internasional untuk migrasi melakukan pengawalan pemindahan terhadap satu keluarga pengungsi berjumlah lima orang asal Afghanistan pada Selasa, 7 Juni 2022. Pengungsi Afganistan tersebut masing-masing THS (Lk,39 tahun), MR (Pr,30 tahun), TS (Lk,6 tahun), RS (Lk,3 tahun) […]

  • Langkah George Hadjoh Menuju Wali Kota Kupang (Bagian 5)

    Langkah George Hadjoh Menuju Wali Kota Kupang (Bagian 5)

    • calendar_month Ming, 12 Mei 2024
    • account_circle Penulis
    • visibility 96
    • 0Komentar

    Loading

    Oleh : Roni Banase Kota Kupang menempati peringkat kedua  kota terkotor di Indonesia berdasarkan penilaian Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan. Langkah edukatif dan preventif telah gencar dilakukan George Hadjoh saat mengemban amanah Pj. Wali Kota Kupang periode 2022—2023. Saat mengemban amanah Pj Wali Kota Kupang, George Hadjoh tak sungkan “terjun ke selokan” hingga menghirup aroma […]

expand_less