Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Nasional » Danlantamal VII Dukung Gerakan Nasional Tanam Sorgum

Danlantamal VII Dukung Gerakan Nasional Tanam Sorgum

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Jum, 9 Sep 2022
  • visibility 3
  • comment 0 komentar

Kupang, Garda Indonesia | Komandan Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Danlantamal) VII Laksamana Pertama (Laksma) TNI Dr. Heribertus Yudho Warsono, S.E., M.M., M.Tr.Opsla., CHRMP., CIQnR., CIQaR., CRMP., dan Ketua Korcab VII DJA II Ny. Arie Yudho Warsono menghadiri kick off “Gerakan Nasional Penanaman Sorgum” via video conference (vicon), bertempat di Lahan Ketahanan Pangan Lantamal VII, Jalan Yos Sudarso, No. 5, Osmok, Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT) pada Jumat, 9 September 2022.

Kick off gerakan nasional penanaman sorgum berlangsung serentak di 77 lokasi di Indonesia, terpusat di Kampung Neglasari, kabupaten Bandung, Jawa Barat. Kegiatan ini guna mendukung kebijakan pemerintah dalam menjaga ketahanan pangan, dan menyambut HUT ke–77 TNI AL tahun 2022,.

Pada penanaman sorgum ini, TNI AL meraih penghargaan Museum Rekor Indonesia (MURI) untuk penyelenggaraan “Gerakan Nasional Penanaman Sorgum” secara serentak di lokasi terbanyak di dunia. Ini merupakan pencapaian luar biasa dari TNI AL dalam menggelorakan semangat ketahanan pangan.

Ketua Korcab VII DJA II Ny. Arie Yudho Warsono turut serta menanam sorgum

Tanaman sorgum merupakan bahan pangan alternatif yang dapat tumbuh subur di wilayah NTT, yang tidak membutuhkan banyak air, sehingga dapat  dikembangkan dan dapat menjadi bahan pertimbangan bagi pemerintah guna mendukung terwujudnya ketahanan pangan nasional.

Lantamal VII Kupang beserta jajaran Pangkalan TNI AL di daerah NTB dan NTT berkolaborasi dengan masyarakat dan Dinas Pertanian setempat menghelat penanaman sorgum secara serentak. Melalui penanaman sorgum nasional, TNI AL bersama rakyat siap membangun kejayaan maritim untuk Indonesia pulih lebih cepat bangkit lebih kuat.

Kegiatan ini sejalan dengan perintah harian Kepala Staf TNI AL (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono dalam kutipan, ”Jaga kepercayaan negara dan rakyat kepada TNI Angkatan Laut melalui kerja nyata yang bermanfaat bagi institusi, masyarakat, bangsa dan negara serta jalin soliditas dengan segenap komponen pertahanan dan keamanan negara menuju sinergitas dalam kesemestaan.”

Turut hadir dalam penanaman sorgum, Wadan Lantamal VII, Kadis Pertanian Provinsi NTT, para PJU Danlantamal VII, Kasatker Lantamal VII, Kapolsek Alak, Ketua Korcab VII DJA II, Kepala PSDKP Kupang, Kepala Bea Cukai, Kepala BKKBN, Kepala Bakamla, Kepala Navigasi, GM Pelindo, Camat Alak, Lurah Namosain serta seluruh anggota Perwira, Bintara, Tamtama dan PNS Lantamal VII.(*)

Sumber (*/Dispen Lantamal VII)

  • Penulis: Penulis

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sri Mulyani : ‘Camat Ujung Tombak Maju Mundurnya Negeri Ini!’

    Sri Mulyani : ‘Camat Ujung Tombak Maju Mundurnya Negeri Ini!’

    • calendar_month Rab, 20 Mar 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 0
    • 0Komentar

    Jakarta, Garda Indonesia | Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menyebut ujung tombak maju mundurnya negeri ini adalah camat. Hal ini dikatakannya mengingat sentralnya peran camat dalam menyelenggarakan pemerintahan dengan mengoordinir pemerintahan desa. Hal ini dikatakannya saat menjadi narasumber Rapat Koordinasi Nasional Camat 2019 yang berlangsung di Hotel Ciputra, Petamburan, Jakarta Barat, Rabu/20 Maret 2019. “Camat […]

  • “Sepatu Kulit UMKM” Presiden Jokowi Bujuk Menteri PUPR Beli Buat Naik Motor

    “Sepatu Kulit UMKM” Presiden Jokowi Bujuk Menteri PUPR Beli Buat Naik Motor

    • calendar_month Sel, 30 Nov 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 0
    • 0Komentar

    Trenggalek, Garda Indonesia | Setelah santap siang bersama di ruang tunggu Kantor Pengelola Bendungan Tugu, Kelurahan Nglinggis, Kecamatan Tugu, Kabupaten Trenggalek pada Selasa, 30 November 2021, Presiden Joko Widodo melihat kerajinan dari usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) di daerah itu. Saat melihat kerajinan tersebut, Presiden Jokowi tampak bersama Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat […]

  • Normal Lagi, Operasional Wings Air pada Penerbangan Luwuk Tujuan Palu

    Normal Lagi, Operasional Wings Air pada Penerbangan Luwuk Tujuan Palu

    • calendar_month Sel, 18 Jun 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 0
    • 0Komentar

    Luwuk-Sulawesi Tengah, Garda Indonesia | Wings Air (kode penerbangan IW) member of Lion Air Group memberikan keterangan resmi sehubungan layanan penerbangan yang melayani dari Bandar Udara Syukuran Aminuddin Amir, Luwuk, Sulawesi Tengah (LUW) ke Bandar Udara Mutiara Sis Al Jufri, Palu, Sulawesi Tengah (PLW), bahwa telah dijalankan sesuai standar operasional prosedur (SOP). Corporate Communications Strategic […]

  • Cegah Klaster Muswil VI PKB NTT, Peserta Wajib Ikut ‘Rapid Test Antigen’

    Cegah Klaster Muswil VI PKB NTT, Peserta Wajib Ikut ‘Rapid Test Antigen’

    • calendar_month Jum, 15 Jan 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 0
    • 0Komentar

    Kupang-NTT, Garda Indonesia | Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Provinsi Nusa Tenggara Timur menghelat musyawarah wilayah (Muswil) VI pada tanggal 16—17 Januari 2021 di Hotel Aston Kupang. Demikian penegasan Ketua Panitia Muswil VI DPW PKB Provinsi NTT, Ana Waha Kolin, S.H., dalam sesi jumpa media pada Jumat siang, 15 Januari 2021 di […]

  • Peta Koalisi 2024 : dari Gerak Sentripetal Menuju Sentrifugal ke Arah Tiga Poros?

    Peta Koalisi 2024 : dari Gerak Sentripetal Menuju Sentrifugal ke Arah Tiga Poros?

    • calendar_month Rab, 24 Agu 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 0
    • 0Komentar

    Oleh: Andre Vincent Wenas Setelah bilang tidak mau koalisi dengan yang ini atau yang itu (gerak sentripetal), dinamika politik nasional mulai bergeser jadi gerak sentrifugal (mengarah ke pusat). Ada berapa pusat? Sementara ini terpola jadi tiga. Puan Maharani menyambangi NasDem, maka Puan pun jadi dipertimbangkan juga oleh Surya Paloh. Apakah Anies bakal mendampingi Puan atau […]

  • Percepatan Vaksinasi Covid-19, NasDem Belu Bantu 1.000 Dosis Vaksin

    Percepatan Vaksinasi Covid-19, NasDem Belu Bantu 1.000 Dosis Vaksin

    • calendar_month Sen, 23 Agu 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 1
    • 0Komentar

    Belu–NTT, Garda Indonesia | Guna mempercepat vaksinasi kepada masyarakat untuk menekan penyebaran wabah Covid – 19, Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai NasDem Kabupaten Belu, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) turut berpartisipasi dengan menyumbangkan 1.000 dosis vaksin untuk memvaksinasi 1.000 orang, yakni 500 orang di Desa Naekasa, Kecamatan Tasifeto Barat dan 500 orang lainnya di Desa […]

expand_less