Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Deklarasi 2 Desa Sanitasi, Wabup Belu Harap Masyarakat Terapkan Ikrar

Deklarasi 2 Desa Sanitasi, Wabup Belu Harap Masyarakat Terapkan Ikrar

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Jum, 25 Jun 2021
  • visibility 142
  • comment 0 komentar

Loading

Belu-NTT, Garda Indonesia | Wakil Bupati Belu, Drs. Aloysius Haleserens, M.M. mendeklarasikan Desa Halimodok dan Desa Fatubaa, Kecamatan Tasifeto Timur, Kabupaten Belu, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) sebagai Desa Sanitasi Total Berbasis Masyarakat (STBM) di halaman Kantor Desa Halimodok pada Kamis, 24 Juni 2021.

Deklarasi Desa STBM itu merujuk pada 5 (lima) Pilar STBM, yakni Stop Buang Air Besar Sembarangan (Stop BABS); Mencuci Tangan Pakai Sabun (CTPS) menggunakan air mengalir; Pengelolaan Air Minum dan Makanan Rumah Tangga (PAM–RT); Pengelolaan Sampah Rumah Tangga, serta Pengelolaan Limbah Cair Rumah Tangga.

Dalam sambutan, Wakil Bupati Belu menekankan, upaya mengubah perilaku buruk masyarakat, membutuhkan kesabaran dan pengorbanan. “Karena ada masyarakat sudah terbiasa dengan buang air besar sembarangan, membuang sampah sembarangan, menyimpan makanan dan minuman secara tidak higienis, dan kondisi lingkungan kotor,” sebut Alo Haleserens sembari berharap masyarakat menerapkan ikrar STBM secara baik dan benar.

82 Orang di Belu positif Covid – 19

Data Satgas Covid–19 di Kabupaten Belu per Kamis, 24 Juni 2021 mencatat 82 (delapan puluh dua) orang positif Covid–19. Karena itu, Wakil Bupati Belu mengimbau secara tegas kepada masyarakat, agar tetap menaati protokol kesehatan 5 M yakni, Mencuci tangan; Memakai masker; Menjaga jarak; Menghindari kerumunan; dan Mengurangi mobilitas.

“Kepala desa memantau Posko Covid di desa masing-masing untuk memastikan pergerakan orang masuk dan keluar desa. Jaga diri, jaga keluarga agar desa kita aman, nyaman dan selamat,” perintah Wakil Bupati.

Pimpinan Yayasan Pijar Timur Indonesia (YPTI), Vinsensius Kia Beda mengutarakan, YPTI mendampingi 3 (tiga) desa di setiap kecamatan dari total 12 kecamatan. Jumlah keseluruhan desa yang didampingi YPTI sebanyak 36 desa. “Sekarang proses verifikasi sudah mencapai 23 desa, yang deklarasi 18 desa. Dari proses ini kita berharap semakin banyak deklarasi desa STBM untuk peningkatan derajat kesehatan,” terangnya.

Laporan Kepala Desa Halimodok

Kepala Desa Halimodok, Blas Roman Tes melaporkan, Desa Halimodok memiliki akses sanitasi layak sebesar 81,27 persen dengan jumlah Kepala Keluarga sebanyak 299, dan jumlah jiwa 1.399.

Proses pelaksanaan STBM Desa Halimodok, lanjutnya, dimulai tahun 2018 dengan sosialisasi tentang 5 (lima) Pilar STBM, lalu diikuti dengan pembentukan Tim STBM desa. “Terima kasih kepada Yayasan PLAN International Indonesia dan Pijar Timur Indonesia yang sudah bersama kami dalam mengubah perilaku masyarakat sehingga dapat melaksanakan perilaku hidup bersih dan sehat melalui 5 (lima) Pilar STBM,” ujar kepala desa.

Turut hadir, Kabag Protokol dan Komunikasi Pimpinan Setda Belu, Christoforus M. Loe Mau, S.E., Kabid Pemerintahan dan Pembangunan Manusia BP4D, Camat Tasifeto Timur, Kepala Puskesmas Wedomu, Kepala Desa se–Kecamatan Tasifeto Timur, Tokoh Agama, Tokoh masyarakat dan undangan lainnya. (*)

Penulis dan foto  (*/ Herminus Halek)

  • Penulis: Penulis

Rekomendasi Untuk Anda

  • Air Putih dan Air Mineral, Manfaat Hingga Perbedaannya

    Air Putih dan Air Mineral, Manfaat Hingga Perbedaannya

    • calendar_month Ming, 5 Mei 2024
    • account_circle Penulis
    • visibility 88
    • 0Komentar

    Loading

    Air mineral adalah jenis air yang mengandung mineral atau zat-zat larut lain yang memberikan perubahan rasa atau memberikan manfaat terapeutik. Terdapat berbagai kandungan seperti garam, sulfur, dan gas-gas yang larut dalam air ini. Biasanya, air mineral juga memiliki sedikit buih. Sumbernya berasal dari mata air alami. Manfaat air mineral yang terkenal yaitu bisa menurunkan tekanan […]

  • Perdana! SKO Flobamorata Kupang Kirim Tiga Pelajar Ikut Pelatnas PB PASI

    Perdana! SKO Flobamorata Kupang Kirim Tiga Pelajar Ikut Pelatnas PB PASI

    • calendar_month Sab, 1 Feb 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 124
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, Garda Indonesia | “Menjadi kebanggaan kami dari Sekolah Keberbakatan Olahraga (SKO) Flobamorata Kupang dapat mengirimkan 3 (tiga) pelajar berbakat untuk mengikuti pelatnas atletik lari jarak/maraton yang diselenggarakan oleh Pengurus Besar Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (PB PASI) di Pengalengan Jakarta,” ujar Kepala SKO Flobamorata Kupang Drs. Lambertus Hurek, M.M. pada Sabtu, 1 Februari 2020. Kepada […]

  • Jaminan PLN Bagi Warga Sekitar PLTP Ulumbu 5—6

    Jaminan PLN Bagi Warga Sekitar PLTP Ulumbu 5—6

    • calendar_month Rab, 1 Nov 2023
    • account_circle Penulis
    • visibility 95
    • 0Komentar

    Loading

    Mataram, Garda Indonesia | PT PLN (Persero) melalui Unit Induk Pembangunan Nusa Tenggara (UIP Nusra) telah melangsungkan free prior informed consent (FPIC) atau persetujuan atas dasar informasi di awal tanpa paksaan (PADIATAPA) di Gendang Gonggor, Desa Wewo, Satar Mese, Nusa Tenggara Timur (NTT), pada Sabtu, 30 September 2023. Sosialisasi ini dimaksudkan agar masyarakat sekitar kawasan […]

  • CSR Bakti BCA Ringankan Beban Korban Badai Seroja di NTT

    CSR Bakti BCA Ringankan Beban Korban Badai Seroja di NTT

    • calendar_month Kam, 22 Apr 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 135
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, Garda Indonesia | PT Bank Central Asia, Tbk (BCA) melalui CSR Bakti BCA menyalurkan bantuan sembako sebanyak 300 paket kepada warga terdampak Badai Seroja di Kabupaten Kupang pada tanggal 19—21 April 2021. Bantuan tersebut diharapkan dapat membantu meringankan beban warga yang terdampak. Penyerahan bantuan kemanusiaan dari PT Bank Central Asia, Tbk (BCA) melalui CSR […]

  • ‘New Normal’ Hari Pertama, Gubernur VBL Resmikan 4 ‘Cottage’ di Mulut Seribu

    ‘New Normal’ Hari Pertama, Gubernur VBL Resmikan 4 ‘Cottage’ di Mulut Seribu

    • calendar_month Sen, 15 Jun 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 97
    • 0Komentar

    Loading

    Rote Ndao, Garda Indonesia | Memasuki tatanan normal baru atau new normal life di tengah pandemi Covid-19, tekad kuat Gubernur NTT, Viktor Bungtilu Laiskodat (VBL) untuk menjadikan pariwisata sebagai prime mover atau motor penggerak pembangunan ekonomi di Provinsi NTT semakin nyata. Terbukti, pada Senin, 15 Juni 2020; Gubernur VBL meresmikan cottage yang dibangun di teluk […]

  • Berantas Pinjaman ‘Online’ Ilegal, Kapolri Teken Pernyataan Bersama

    Berantas Pinjaman ‘Online’ Ilegal, Kapolri Teken Pernyataan Bersama

    • calendar_month Sab, 21 Agu 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 128
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo mendukung upaya bersama pemberantasan pinjaman online (pinjol) ilegal melalui penandatanganan pernyataan bersama oleh lima kementerian dan lembaga, salah satunya Kepolisian Republik Indonesia yang dilaksanakan secara virtual. Penandatanganan pernyataan bersama dalam upaya pemberantasan pinjaman online ilegal diikuti Ketua Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Wimboh Santoso, […]

expand_less