Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Diduga LVRI Cabang Belu Lakukan Pungli Saat Serahkan SK 100%

Diduga LVRI Cabang Belu Lakukan Pungli Saat Serahkan SK 100%

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Sen, 9 Des 2019
  • visibility 77
  • comment 0 komentar

Loading

Atambua, Garda Indonesia | Legiun Veteran Republik Indonesia (LVRI) Cabang Belu yang berkantor di Km. 16, Desa Bakustulama, kecamatan Tasifeto Barat, Kabupaten Belu, Propinsi NTT, diduga telah melakukan pungutan liar (pungli) terhadap anggota veteran.

Hal ini terungkap ketika salah satu anggota Veteran, Andreas Mali Liku (warga Kecamatan Lamaknen) berhasil memotret proses penyetoran uang kepada seorang staf Marcab Veteran, pada saat hendak mengambil SK-nya yang sudah terbit sejak Mei 2015 di Kantor Markas Cabang LVRI Belu.

Menurut Andreas Mali Liku yang dihubungi awak media via sambungan telepon seluler pada Senin, 9 Desember 2019 siang, mengaku bahwa, SK 100%-nya sudah dia ambil pada Rabu, 4 Desember 2019 lalu. Padahal, lanjutnya, SK 100% itu sudah terbit sejak Mei 2015 dan disimpan di kantor Veteran Cabang Belu. SK itu baru bisa diambil setelah menyetor uang senilai Rp.14.500.000,- (empat belas juta lima ratus ribu rupiah).

“Uang saya sudah kasih. Kasih pertama, dua juta lima ratus. Kasih kedua, dua belas juta. Mereka bilang kasih itu uang dulu baru bisa ambil SK. Saya ada catatan uang berapa yang saya sudah kasih. Itu catatan saya masih simpan”, akunya.

Andreas juga mengatakan, sejumlah uang yang telah ia setorkan itu pun tidak diberikan kuitansi tanda terima oleh pihak Veteran. “Kuitansi tidak ada. Saya minta kuitansi mereka tidak kasih. Mereka bilang kuitansi tidak ada,”ungkap Mali Liku.

Salah seorang staf pengurus administrasi Veteran, Modesta Abuk yang ditemui awak media di Markas Cabang mengaku telah menerima sejumlah uang, tetapi nilainya tidak besar seperti yang dituduhkan tersebut. Modesta mengemukakan bahwa uang yang diterima dirinya itu (seperti yang tampak pada foto), hanya berjumlah Rp. 500.000 sebagai biaya pengiriman berkas.

“Saya terima betul itu uang, tapi hanya lima ratus ribu. Lima ratus ribu itu wajar. Tapi kalau mereka bilang pernah kasih uang sampai empat belas juta lima ratus itu, saya tidak pernah terima,” katanya membantah.

Modesta, yang dihubungi lagi melalui telepon pada hari yang sama mengaku, Veteran Belu tidak pernah siapkan kuitansi tanda terima uang. “Oh, di sini tidak ada kuitansi. Saya tidak tahu kenapa tidak ada kuitansi. Itu bukan saya punya bagian. Saya juga bukan bendahara. Saya hanya membereskan berkasnya saja. Itu, orang konfirmasi di dalam, bukan dengan kami. Itu di pak ketua punya ruangan,” jelasnya.

Sementara, Ketua Marcab LVRI Belu, Stefanus Atok belum berhasil dikonfirmasi lantaran sedang tidak berada di kantor.(*)

Penulis (*/HH)
Editor (+rony banase)

  • Penulis: Penulis

Rekomendasi Untuk Anda

  • Cikal Bakal Wanita Hadir di Institusi Polri

    Cikal Bakal Wanita Hadir di Institusi Polri

    • calendar_month Kam, 1 Sep 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 119
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Tanggal 1 September, Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) memperingati hari Polisi Wanita (Polwan) Indonesia. Mari kilas balik ke awal mula keberadaan Polwan di institusi Polri. Sebelum tahun 1948, wanita belum diperbolehkan untuk mengikuti pendidikan kepolisian ataupun menjadi polisi. Kala itu, tugas polisi hanya bisa dilaksanakan oleh laki-laki. Namun pada suatu kesempatan, […]

  • Perkuat Modal Inti, Bank NTT Kerja Sama Bank DKI

    Perkuat Modal Inti, Bank NTT Kerja Sama Bank DKI

    • calendar_month Kam, 22 Des 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 91
    • 0Komentar

    Loading

    Tambolaka, Garda Indonesia | Pada momentum HUT ke-64 Provinsi NTT, Selasa, 20 Desember 2022), di Desa Hameli Ate Kecamatan Kodi Utara Kabupaten Sumba Barat Daya, PT. Bank Pembangunan Daerah Nusa Tenggara Timur (PT. BPD NTT) menandatangani kesepakatan dengan Bank Pembangunan Daerah Khusus Indonesia (Bank DKI). Adapun kesepahaman bersama yang ditandatangani oleh Direktur Utama Bank NTT, […]

  • MPR Sukses Jadikan Pelantikan Presiden & Wapres Jadi Sarana Pemersatu Bangsa

    MPR Sukses Jadikan Pelantikan Presiden & Wapres Jadi Sarana Pemersatu Bangsa

    • calendar_month Sen, 21 Okt 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 88
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Joko Widodo dan Ma’ruf Amin telah resmi menjabat sebagai Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia periode 2019—2024 usai dilantik oleh Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) di Gedung Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, pada Minggu, 20 Oktober 2019. Direktur Riset Populi Center Usep S. Ahyar menilai, pelantikan Presiden dan Wakil Presiden berjalan lancar dan […]

  • NIK Jadi NPWP, Mulai 1 Juli 2024

    NIK Jadi NPWP, Mulai 1 Juli 2024

    • calendar_month Ming, 30 Jun 2024
    • account_circle Penulis
    • visibility 133
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang | Penggunaan nomor induk kependudukan (NIK) sebagai nomor pokok wajib pajak (NPWP) orang pribadi dengan format 16 digit akan diimplementasikan secara penuh mulai 1 Juli 2024. Tujuannya adalah untuk mendukung single identitiy number (SIN), di mana hanya dengan satu nomor identitas saja dapat digunakan untuk beragam keperluan administrasi perpajakan dan keperluan pelayanan publik lainnya. […]

  • Anak TK Barunawati Kupang “Outing Class” di PLN UIW NTT

    Anak TK Barunawati Kupang “Outing Class” di PLN UIW NTT

    • calendar_month Jum, 19 Sep 2025
    • account_circle Penulis
    • visibility 104
    • 0Komentar

    Loading

    Komang, salah satu siswa TK Barunawati, dengan antusias menceritakan pengalamannya bisa naik mobil listrik dan mengungkapkan kebaikan petugas PLN menyampaikan bahwa listrik itu penting, namun harus hati-hati.   Kupang | Guna mendukung visi pemerintah dalam mencetak Generasi Emas 2045, PT PLN (Persero) Unit Induk Wilayah Nusa Tenggara Timur (PLN UIW NTT) Menerima kunjungan belajar anak-anak […]

  • Rakor Hybrid Kominfo se-NTT di Belu, Tingkatkan Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik

    Rakor Hybrid Kominfo se-NTT di Belu, Tingkatkan Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik

    • calendar_month Ming, 27 Feb 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 84
    • 0Komentar

    Loading

    Belu, Garda Indonesia | Seiring  pembangunan bidang komunikasi dan informatika yang mengalami perkembangan cukup pesat dengan tuntutan pelayanan pemerintahan kepada masyarakat secara efektif, cepat dan mudah, maka diselenggarakan rapat koordinasi (Rakor) Bidang Komunikasi dan Informatika se – Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) di aula Hotel Matahari Atambua, Kabupaten Belu, pada 23—25 Februari 2022. Rakor dibuka […]

expand_less