Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Berita Kota » Dukung Kapasitas Pemuda Katolik, Pemkot Kupang Inisiasi Program Inovatif

Dukung Kapasitas Pemuda Katolik, Pemkot Kupang Inisiasi Program Inovatif

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Rab, 2 Sep 2020
  • visibility 90
  • comment 0 komentar

Loading

Kota Kupang, Garda Indonesia | Pemerintah Kota Kupang memberi perhatian serius pada pertumbuhan dan perkembangan kaum muda di Kota Kupang. Selain mengalokasikan sejumlah bantuan untuk pendidikan dan usaha ekonomi kaum muda, Pemkot Kupang juga menggagas sejumlah program inovatif yang bertujuan untuk membina karakter kaum muda. Salah satunya melalui kegiatan yang diprakarsai oleh Bagian Kesejahteraan Rakyat Sekretariat Daerah Kota Kupang yakni Peningkatan Kapasitas Pemuda-Pemudi Katolik Kota Kupang.

Wakil Wali Kota Kupang, dokter Herman Man saat membuka kegiatan tersebut di Aula Gereja St. Maria Assumpta Kota Baru Kupang, pada Selasa, 1 September 2020, mengakui sangat strategis untuk masa depan bangsa dan negara terutama Kota Kupang. Menurutnya ungkapan pemuda adalah masa depan bangsa sejak dulu kala sering diucapkan dan menjadi klise, namun pada dasarnya benar dan penting. Karena itu para pemuda harus disiapkan.

“Tongkat estafet kepemimpinan daerah ini harus dilanjutkan oleh generasi muda, karena itu mereka harus disiapkan dan ditingkatkan kapasitasnya,” tambahnya. Kepada para pemuda Katolik peserta kegiatan tersebut, Ia berpesan agar selalu menampakkan kekhasan nilai-nilai Katolik sebagai terang dan garam baik dalam kaderisasi maupun kepemimpinan mereka nantinya.

Wakil Wali Kota Kupang, dokter Herman Man berpose bersama perwakilan Pemuda-pemudi Katolik Kota Kupang

Tentang organisasi Pemuda Katolik Kota Kupang, dokter Herman Man berharap agar bisa menjadi wadah dan alat yang dalam kebersamaan menghimpun dan mengonsolidasi manusia-manusia di dalamnya untuk mencapai suatu tujuan. Tujuan yang dimaksudkannya antara lain yakni pendalaman nilai-nilai Katolik sehingga para anggotanya bisa menjadi pemuda yang baik, yang mengutamakan nilai-nilai Kristiani dalam kehidupannya. Tujuan lainnya adalah kekuatan moral dan nilai-nilai kemanusiaan dari para pemuda Katolik yang dipraktikkan dalam pelayanan publik. Selain itu Pemuda Katolik juga diharapkan bisa membawa nilai-nilai Katolik mereka dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.

Dokter Herman Man juga berharap setelah mengikuti kegiatan peningkatan kapasitas ini para peserta bisa membawa pulang tiga hal, yakni pengetahuan tentang berorganisasi dan keterampilan berorganisasi dari senior-senior yang sudah berpengalaman serta sifat moral atau sikap mental yang menonjolkan nilai-nilai Katolik.

Kepala Bagian Kesra Setda Kota Kupang, Drs. Matheus Eustakhius selaku panitia penyelenggara kegiatan peningkatan kapasitas menambahkan pengetahuan yang luas dan keterampilan yang memadai belum menjadi jaminan keberhasilan seorang pemuda. Pemuda juga butuh pembinaan karakter dan kapasitas. Kegiatan yang berlangsung selama tiga hari itu bertujuan untuk memotivasi dan membekali para pemuda Katolik Kota Kupang. Hari pertama dan kedua akan diisi dengan pembekalan dan dinamika berorganisasi. Pada hari ketiga akan dilakukan pengabdian masyarakat dalam bentuk kerja bakti. Jumlah peserta yang mengikuti kegiatan ini sebanyak 100 orang.

Turut hadir dalam acara pembukaan kegiatan peningkatan kapasitas Pemuda-pemudi Katolik tersebut Wakil Ketua I DPRD Kota Kupang, Padron A. S. Paulus, Ketua Pemuda Katolik Kota Kupang sekaligus Ketua Komisi IV DPRD Kota Kupang, Yuvensius Tukung, Asisten Administrasi Umum Sekda Kota Kupang, Thomas D. Dagang, S.Sos, M.Si. Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kota Kupang, Filmon J. Lulupoy, S.Pd., M.M. Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Kupang, Drs. Yakobus B. Kleden, M.M. Camat Oebobo, Matheos A. H. T. Maahury, S.E. serta sejumlah perwakilan dari pimpinan perangkat daerah lainnya. (*)

Sumber berita dan foto (*/PKP_ans)
Editor (+rony banase)

  • Penulis: Penulis

Rekomendasi Untuk Anda

  • 433 Desa Belum Berlistrik, Presiden Jokowi Ingin Desa Segera Menikmati Listrik

    433 Desa Belum Berlistrik, Presiden Jokowi Ingin Desa Segera Menikmati Listrik

    • calendar_month Jum, 3 Apr 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 85
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Rasio elektrifikasi atau tingkat perbandingan jumlah penduduk yang menikmati listrik dengan jumlah total penduduk di Indonesia semakin meningkat dari tahun ke tahun. Berdasarkan laporan yang diterima Presiden Joko Widodo, hingga April 2020, rasio tersebut telah mencapai angka 99,48 persen. Peningkatan rasio tersebut cukup signifikan bila dibandingkan tahun 2014 lalu yang masih […]

  • Penyandang Disabilitas di Kota Padang Dilatih Evakuasi Saat Bencana

    Penyandang Disabilitas di Kota Padang Dilatih Evakuasi Saat Bencana

    • calendar_month Rab, 2 Okt 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 73
    • 0Komentar

    Loading

    Padang, Garda Indonesia | Persatuan Tuna Netra Indonesia (Pertuni), Organisai Penyandang Disabilitas (OPEDIS), Perhimpunan Penyandang Disabilitas Indonesia (PPDI), Gerakan Tuna Runggu Indonesia, (GERGATIN) Himpunan Wanita Disabiltas Indonesia) yang berada di Kota Padang memperoleh pelatihan dari BPBD Kota Padang. Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Padang menggelar Pelatihan Peningkatan Kapasitas Pengurangan Resiko Bencana Berbasis Masyarakat secara […]

  • Ketahanan Keluarga Cegah Stunting, Dinas PPPA NTT Kerja Sama Mitra

    Ketahanan Keluarga Cegah Stunting, Dinas PPPA NTT Kerja Sama Mitra

    • calendar_month Kam, 10 Feb 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 126
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang, Garda Indonesia | Berdasarkan data dari studi status gizi Indonesia (SSGI) tahun 2021, angka prevalensi balita stunting sebesar 37,8 persen (tinggi badan menurut umur) berdasarkan kabupaten/kota di Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT). Kondisi ini menempatkan NTT pada posisi tertinggi kasus stunting di Indonesia. Sementara Sulawesi Barat (Sulbar) sebesar 33,8 persen menempati peringkat kedua, sedangkan […]

  • Tertibkan Pariwisata Bali; Gubernur Rangkul Pelaku & Pakar Pariwisata

    Tertibkan Pariwisata Bali; Gubernur Rangkul Pelaku & Pakar Pariwisata

    • calendar_month Ming, 18 Nov 2018
    • account_circle Penulis
    • visibility 104
    • 0Komentar

    Loading

    Denpasar, gardaindonesia.id | I Wayan Koster Gubernur Bali, menggelar coffee morning bersama tokoh pariwisata terkait strategi promosi Pariwisata Bali, (Sabtu,17/11/18). Wakil Gubernur Bali Tjokorda Oka Artha Ardhana Sukawati juga terlihat hadir dalam acara itu. Hadir pula Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Bali, Pakar Pemasaran yang juga masuk dalam tim ahli gubernur, Hermawan Kartajaya serta Asosiasi Pariwisata […]

  • Ranperda RPMJD TTU Harmonis, Pemda: Terima Kasih Kemenkumham NTT

    Ranperda RPMJD TTU Harmonis, Pemda: Terima Kasih Kemenkumham NTT

    • calendar_month Kam, 12 Agu 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 112
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, Garda Indonesia | Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) tentang Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah Kabupaten Timor Tengah Utara (RPJMD Kabupaten TTU) Tahun 2021—2026 dinyatakan telah harmonis dari aspek prosedural dan aspek teknik penyusunan peraturan perundang-undangan. Sedangkan dari aspek substansi, perlu disesuaikan dengan hasil evaluasi dari Gubernur sehingga dapat dilanjutkan ke tahapan selanjutnya. Usai Ranperda RPJMD […]

  • RUU KUHP Disahkan Jadi Undang-undang

    RUU KUHP Disahkan Jadi Undang-undang

    • calendar_month Rab, 7 Des 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 107
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Rancangan Undang-undang Kitab Undang-undang Hukum Pidana (RUU KUHP) disahkan menjadi Undang-undang. Pengesahan dilakukan dalam rapat paripurna DPR RI yang beragendakan pengambilan keputusan atas RUU KUHP pada Selasa 6 Desember 2022. Menteri Hukum dan HAM, Yasonna H. Laoly mengatakan pengesahan ini merupakan momen bersejarah dalam penyelenggaraan hukum pidana di Indonesia. Setelah bertahun-tahun […]

expand_less