Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Nasional » Erupsi Lewotobi Laki-Laki, Pertamina Patra Niaga : Distribusi BBM Lancar

Erupsi Lewotobi Laki-Laki, Pertamina Patra Niaga : Distribusi BBM Lancar

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Rab, 18 Jun 2025
  • visibility 134
  • comment 0 komentar

Loading

Ahad Rahedi Manager Communication, Relations & CSR Pertamina Patra Niaga Regional Jatimbalinus menyampaikan letusan Gunung Lewotobi yang terjadi sore tadi tidak mempengaruhi kegiatan penyaluran distribusi BBM.

 

Maumere | Pasca-erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki yang disertai awan panas di Kabupaten Flores Timur, Nusa Tenggara Timur pada Selasa, 17 Juni 2025 pukul 17.35 Wita. Tim Pertamina Patra Niaga Regional Jatimbalinus memastikan operasional distribusi bahan bakar minyak (BBM) ke seluruh kabupaten di Pulau Flores, NTT, aman dan masih berjalan lancar.

Dilaporkan bahwa sarana fasilitas Pertamina Patra Niaga yang terdekat dari lokasi letusan gunung yakni Fuel Terminal Maumere dan Fuel Terminal Larantuka masih tetap beroperasi dengan aman dan pelayanan penyaluran BBM tetap dapat berjalan.

Ahad Rahedi, Manager Communication, Relations & CSR Pertamina Patra Niaga Regional Jatimbalinus menyampaikan letusan Gunung Lewotobi yang terjadi sore tadi tidak mempengaruhi kegiatan penyaluran distribusi BBM.

“Walaupun letusan gunung lewotobi yang terjadi sore tadi cukup besar, namun kami bersyukur hal tersebut tidak berdampak langsung pada kegiatan operasional Pertamina di Flores Timur, kegiatan distribusi BBM di wilayah tersebut saat ini masih berjalan lancar dan aman terkendali,” ujar Ahad, pada Selasa, 17 Juni 2025.

Baca juga: https://gardaindonesia.id/2025/06/pakai-teknologi-adaptif-sistem-listrik-pulau-timor-lebih-stabil/

Terpantau bahwa kondisi jalan masih dapat dilalui oleh mobil tangki (pengirim BBM) sehingga skema penyaluran masih akan dilaksanakan secara reguler dari Fuel Terminal Maumere dan Fuel Tetminal Larantuka hingga saat ini.

“Untuk jalur distribusi BBM tidak terdampak material letusan, namun tim Pertamina Patra Niaga Sales Area NTT tetap memonitor kondisi jalur suplai sebagai antisipasi jika ada gangguan hujan abu pasca letusan,” tambah Ahad.

Tim Pertamina di NTT terus melakukan koordinasi dengan pihak -pihak terkait bersama dengan BMKG Flores Timur guna menjaga distribusi dan suplai BBM di wilayah Flores Timur dan juga mempersiapkan skema distribusi alternatif sebagai antisipasi kejadian lanjutan.(*)

Sumber (*/tim Pertamina Patra Niaga)

  • Penulis: Penulis

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Wabah Penyakit Mulut Kuku Hewan Ternak, Polri Terap Lockdown Lokal

    Wabah Penyakit Mulut Kuku Hewan Ternak, Polri Terap Lockdown Lokal

    • calendar_month Rab, 11 Mei 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 88
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) menerapkan aturan lockdown lokal di wilayah terindikasi penyebaran wabah penyakit mulut dan kuku (PMK) dari hewan ternak ke manusia. Hal ini merupakan instruksi Presiden Joko Widodo (Jokowi). Kadiv Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo mengungkapkan, lockdown lokal merupakan langkah biosecurity. Ia menyebutkan bahwa upaya itu dapat menghentikan mobilitas angkutan ternak ke luar wilayah […]

  • PDAM Kota Kupang Pasang Tempat Cuci Tangan Portabel di Pasar dan Taman

    PDAM Kota Kupang Pasang Tempat Cuci Tangan Portabel di Pasar dan Taman

    • calendar_month Jum, 3 Apr 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 98
    • 0Komentar

    Loading

    Kota Kupang, Garda Indonesia | Sebagai langkah antisipatif terhadap wabah corona virus disease (Covid-19) dan membudayakan cuci tangan, maka PDAM Tirta Bening Lontar Kota Kupang memasang tempat cuci tangan (wastafel) portabel di beberapa area publik. Direktur PDAM Kota Kupang, Johny Ottemoesoe kepada awak media, pada Rabu, 1 April 2020, mengatakan aksi ini sebagai wujud nyata […]

  • Pelanggan Daya 450 VA, PLN: Tidak Ada Penghapusan atau Pengalihan

    Pelanggan Daya 450 VA, PLN: Tidak Ada Penghapusan atau Pengalihan

    • calendar_month Sab, 17 Sep 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 101
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | PT PLN (Persero) memastikan tidak ada penghapusan golongan pelanggan dengan daya 450 VA. Daya listrik 450 VA juga tidak akan dinaikkan menjadi 900 VA dan tidak ada perubahan tarif listrik. “Keputusan Pemerintah sudah sangat jelas. Tidak ada perubahan daya dari 450 VA ke 900 VA dan PLN siap menjalankan keputusan tersebut. […]

  • ‘Update Covid-19 NTT’ ODP Capai 431, Gubernur VBL Minta Jangan Tolak ODP

    ‘Update Covid-19 NTT’ ODP Capai 431, Gubernur VBL Minta Jangan Tolak ODP

    • calendar_month Ming, 29 Mar 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 76
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, Garda Indonesia | Pemprov NTT sangat serius menangani penyebaran Corona Virus Disease (Covid-19). Meski dari waktu ke waktu data Orang Dalam Pemantauan (ODP) yang terpantau dari Posko Covid-19 terus beranjak naik, masyarakat tidak perlu kuatir apalagi menolak jika ada warga tertentu yang termasuk dalam kategori ODP. “Kami juga memantau dan mendengar ada juga warga […]

  • Banyak Kasus Balita Gizi Buruk, Dinkes Kota Kupang Garap Program PGBT & PIS-PK

    Banyak Kasus Balita Gizi Buruk, Dinkes Kota Kupang Garap Program PGBT & PIS-PK

    • calendar_month Rab, 23 Sep 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 113
    • 0Komentar

    Loading

    Kota Kupang, Garda Indonesia | Dinas Kesehatan Kota Kupang gencar menggarap program PGBT (Penanganan Gizi Buruk Terpadu) dan PIS-PK (Program Indonesia Sehat dengan Pendekatan Keluarga). Dengan adanya dua program ini, kasus balita gizi buruk dan stunting makin banyak ditemukan. Maka, kasus balita gizi buruk dan stunting di Kota Kupang juga semakin banyak yang terdata. Demikian […]

  • Kadin Indonesia Canangkan Program UMKM Naik Kelas

    Kadin Indonesia Canangkan Program UMKM Naik Kelas

    • calendar_month Kam, 16 Jan 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 103
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Seperti diketahui, berdasarkan data bahwa pelaku Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) sebanyak 99,99% dari total pelaku usaha di Indonesia. UMKM telah terbukti tahan atas berbagai krisis dan bahkan menjadi penopang ekonomi nasional. Namun dalam 10 tahun terakhir, Usaha UMKM jalan di tempat, tanpa ada peningkatan yang berarti, terutama usaha Mikro, […]

expand_less