Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Regional » Gubernur NTT Minta Bupati & Wali Kota Hadir di Tengah Masyarakat

Gubernur NTT Minta Bupati & Wali Kota Hadir di Tengah Masyarakat

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Sen, 21 Des 2020
  • visibility 160
  • comment 0 komentar

Loading

Kupang-NTT, Garda Indonesia | Pada rapat yang dilaksanakan secara virtual di aula rumah jabatan Gubernur NTT pada Minggu, 20 Desember 2020, dalam Rangka HUT ke-62 Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), Gubernur Viktor Bungtilu Laiskodat (VBL) dalam arahannya menyampaikan pada para Bupati dan Wali Kota untuk bekerja lebih giat dan bersinergi dengan baik untuk mendukung pembangunan di berbagai sektor dengan perencanaan yang baik.

Bersama Wakil Gubernur, Josef Nae Soi dan dipandu oleh Sekda NTT, Ben Polo Maing, Gubernur VBL menginginkan agar semua Bupati dan Wali Kota, serta OPD agar harus bisa hadir di tengah masyarakat dan bekerja lebih keras dan konkret bersama masyarakat.

“Aset terbesar dari daerah baik provinsi atau kabupaten itu ada pada pelayanan birokrasinya,” terang Gubernur VBL.

Untuk sektor pertanian, imbuh VBL, saya mau para Bupati agar turun langsung ke desa-desa, lihat berapa luas lahan yang berpotensi, jumlah SDM petaninya dan juga komoditi apa yang ditanam.  “Perencanaan harus jelas dan Sekda juga mengawasi. Saya tidak mau kita rapat seperti biasa dan kerja juga biasa-biasa saja. Presiden juga bilang pada saya bahwa untuk membangun Provinsi NTT ini harus dengan cara-cara yang luar biasa,” jelasnya.

Rapat virtual Gubernur dan Wakil Gubernur NTT bersama Bupati dan Wali Kota dalam rangka HUT ke-62 Provinsi NTT, Foto oleh Humas dan Setda NTT

VBL juga menjelaskan, dalam keadaan pandemi Covid-19 seperti ini, harus bisa optimalkan penggunaan anggaran PEN (Pemulihan Ekonomi Nasional) untuk pembangunan. “Kita perbaiki pertumbuhan ekonomi kita, manfaatkan dana PEN. Anggaran itu harus juga kita manfaatkan untuk membantu sektor-sektor pembangunan,” imbaunya.

Untuk infrastruktur, lanjut Gubernur VBL, kita manfaatkan bendungan yang sudah dibangun Pemerintah Pusat. Presiden Jokowi ini sangat baik dan perhatian dengan NTT. Dia tahu kita butuh infrastruktur yang baik.

“Saya mau Bupati dan Wali Kota turun dan lihat, dari tiap-tiap bendungan itu kita usahakan salurkan air ke lahan pertanian masyarakat dengan pemasangan pipa-pipa air. Itu harus kita pastikan ke titik mana saja sesuai kebutuhan. Infrastruktur ini kalau kita manfaatkan baik maka akan menumbuhkan ekonomi pertanian,” pintanya.

Ia juga mengatakan saat ini koperasi di NTT sudah bergerak maju. Bupati bersama Wali Kota juga harus memperhatikan koperasi-koperasi yang saat ini mulai bergerak maju. “Kita target tahun depan itu harus 1.000 koperasi digital dari Pemprov NTT dan 100 koperasi digital dari setiap kabupaten dan kota,” ujarnya.

Dalam arahannya tersebut, Gubernur NTT juga mengingatkan untuk sektor kesehatan bisa bekerja lebih ekstra seperti penanganan stunting di beberapa kabupaten dan juga demam berdarah yang tinggi di Kabupaten Sikka. (*)

Sumber berita dan foto (*/Meldo—Humas dan Protokol Setda NTT)

Editor dan foto utama (+roni banase)

  • Penulis: Penulis

Rekomendasi Untuk Anda

  • Polri Sukses Usut Ratusan Kasus TPPO, 2.027 Orang Terselamatkan

    Polri Sukses Usut Ratusan Kasus TPPO, 2.027 Orang Terselamatkan

    • calendar_month Rab, 12 Jul 2023
    • account_circle Penulis
    • visibility 77
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Polri berkomitmen untuk terus bergerak memberantas Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO), ratusan laporan yang menyeret ratusan tersangka telah diproses tanpa pandang bulu. Dalam perkembangannya, Satuan Tugas (Satgas) TPPO yang dibentuk Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo telah berhasil menyelamatkan 2.027 orang dari jerat TPPO dengan kurun waktu relatif cepat 5 Juni sampai […]

  • Fenomena La Nina Dapat Picu Bencana, Presiden : Siapkan Langkah Antisipasi

    Fenomena La Nina Dapat Picu Bencana, Presiden : Siapkan Langkah Antisipasi

    • calendar_month Sel, 13 Okt 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 98
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Presiden Joko Widodo meminta jajarannya untuk bersiap mengantisipasi peningkatan curah hujan di Indonesia akibat fenomena anomali iklim La Nina. Data menunjukkan bahwa La Nina dapat menyebabkan terjadinya peningkatan akumulasi curah hujan bulanan di Indonesia sebesar 20 hingga 40 persen di atas normal. “Laporan yang saya terima dari BMKG, fenomena La Nina […]

  • Canang Program TJPS di Sumba Tengah, VBL: Saya Tak Mau Sumba Miskin

    Canang Program TJPS di Sumba Tengah, VBL: Saya Tak Mau Sumba Miskin

    • calendar_month Sel, 8 Sep 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 103
    • 0Komentar

    Loading

    Sumba-NTT, Garda Indonesia | Pulau Sumba merupakan pulau terindah di dunia. Namun, Sumba secara keseluruhan juga punya Indeks Pembangunan Manusia (IPM) yang rendah. Tingkat kemiskinan di Sumba seturut data statistik juga paling tinggi untuk Nusa Tenggara Timur (NTT). Karenanya perlu upaya ekstra agar pulau ini maju menuju sejahtera. Demikian pernyataan Gubernur NTT, Viktor Bungtilu Laiskodat […]

  • SYL Jadi Tersangka, LSAK Tegaskan Korupsi Ya Tangkap dan Adili

    SYL Jadi Tersangka, LSAK Tegaskan Korupsi Ya Tangkap dan Adili

    • calendar_month Jum, 13 Okt 2023
    • account_circle Penulis
    • visibility 157
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Penetapan eks Menteri Pertanian (Mentan RI) Syahrul Yasin Limpo alias SYL menjadi satu langkah pengusutan kasus dugaan tindak pidana korupsi (Tipikor) di Kementan. Kasus ini pun mendapat sorotan dari Lembaga Studi Anti Korupsi (LSAK). Dalam komentarnya, LSAK menilai kasus terbut harus diselesaikan secara optimal dalam tindak pidana pencucian uang (TPPU). “Meski […]

  • George Hadjoh Panen Jagung di Kebun Tafa Pertanian Terintegrasi

    George Hadjoh Panen Jagung di Kebun Tafa Pertanian Terintegrasi

    • calendar_month Sab, 22 Okt 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 103
    • 0Komentar

    Loading

    Kota Kupang, Garda Indonesia | Penjabat Wali Kota Kupang George Hadjoh meresmikan salah satu lokasi pertanian terintegrasi di Kelurahan Fatukoa, Kecamatan Maulafa, Kota Kupang, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT). Baca juga: https://gardaindonesia.id/2022/10/kebun-tafa-pertanian-terintegrasi-di-kota-kupang/ Kebun seluas lebih kurang 7 (tujuh) hektar yang dinamakan Kebun Tafa milik Eddy Lau itu dikelola dengan konsep agrowisata dan pertanian terintegrasi oleh […]

  • VBL Meresmikan Kantor Kas Titipan BI Ke-8 pada Bank NTT Labuan Bajo

    VBL Meresmikan Kantor Kas Titipan BI Ke-8 pada Bank NTT Labuan Bajo

    • calendar_month Kam, 5 Nov 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 123
    • 0Komentar

    Loading

    Labuan Bajo, Garda Indonesia | Gubernur NTT, Viktor Bungtilu Laiskodat (VBL) didampingi Bupati Manggarai Barat, Deputi Kaper BI NTT, Komisaris Utama Bank NTT, Juveline Jodjana, dan Direktur Utama, Alex Riwu Kaho, dan Direktur Pemasaran Dana Absalom Sine, disaksikan para OPD Provinsi NTT dan Kabupaten Manggarai Barat, juga para staf khusus Gubernur dan pejabat struktural Bank […]

expand_less