Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Berita Kota » IKMR 2020—2024 Dikukuhkan, Wali Kota Jefri: Kontribusi Nyata di Kota Kupang

IKMR 2020—2024 Dikukuhkan, Wali Kota Jefri: Kontribusi Nyata di Kota Kupang

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Ming, 20 Sep 2020
  • visibility 105
  • comment 0 komentar

Loading

Kota Kupang, Garda Indonesia | Pengukuhan dan pengucapan sumpah dan janji pengurus Ikatan Keluarga Manggarai Raya Kupang (IKMR) periode 2020—2024 dilakukan oleh tiga orang Ketua panga yang mewakili 25 panga yang berasal dari tiga wilayah Manggarai Raya. Sebanyak 177 orang pengurus yang diambil sumpahnya pada kesempatan tersebut dengan komposisi penasihat/pengarah, pengurus inti dan sembilan bidang.

Selain acara pengukuhan dan deklarasi damai IKMR Periode 2020—2024 pada Sabtu, 19 September 2020 di Hotel Cahaya Bapa Kupang, panitia juga mengagendakan kegiatan tali kasih berupa penyerahan bantuan sembako bagi tiga panti asuhan di Kota Kupang, yang acaranya diatur tersendiri satu hari setelah pengukuhan.

Wali Kota Kupang, Doktor Jefri Riwu Kore saat menghadiri pengukuhan pengurus, memberikan apresiasi kepada organisasi Ikatan Keluarga Manggarai Raya Kupang (IKMR) yang selama ini sudah memberikan kontribusi positif bagi pembangunan di Kota Kupang. Menurutnya kontribusi itu bukan hanya berupa dukungan tetapi juga dalam wujud sosok salah satu putra terbaik IKMR yang saat ini menjabat sebagai Wakil Wali Kota Kupang, dokter Herman Man yang bersama dirinya memimpin Kota Kupang. Tidak hanya itu dukungan IKMR untuk Pemkot Kupang juga menurut Wali Kota sangat dirasakan dari para anggota DPRD Kota Kupang asal Manggarai.

Wali Kota Kupang, Doktor Jefri Riwu Kore saat memberikan apresiasi kepada IMKR Kupang

Wali Kota Jefri juga menilai IKMR sebagai sebuah organisasi yang tertata baik serta bisa menjadi contoh bagi organisasi kedaerahan lainnya di Kota Kupang dalam upaya menciptakan kerukunan dari perbedaan yang beragam. Kepada Ketua dan pengurus IKMR yang baru, Wali Kota berharap agar kerja sama dan komunikasi baik yang sudah terjalin baik selama ini bisa terus dipertahankan. Pemkot Kupang menurutnya sangat terbuka menerima masukan dan saran dari berbagai pihak termasuk IKMR demi perubahan Kota Kupang menjadi lebih baik.

Apresiasi kepada IKMR juga disampaikan Kepala Badan Kesbangpol Provinsi NTT, Yohanes Oktavianus, yang hadir mewakili Gubernur NTT. Menurutnya orang Manggarai memiliki beberapa karakteristik yang bisa menjadi contoh bagi daerah lain di NTT, seperti tidak primordial, toleran dan memiliki komitmen tinggi untuk pendidikan kaum muda. Dia berharap kebiasaan-kebiasaan baik ini bisa terus dijaga bahkan dikembangkan. Kepada pengurus IKMR yang baru dia berpesan agar senantiasa mendukung program Gubernur NTT dalam mewujudkan NTT bangkit NTT sejahtera.

Wakil Wali Kota Kupang, dokter Hermanus Man, mewakili sesepuh Manggarai Raya berpesan kepada para pengurus baru lewat perumpamaan sebuah pensil. Menurutnya seperti pensil dalam menjalankan organisasi bagian yang paling berguna tidak harus menonjol, namun selalu siap di depan jika dibutuhkan. Seperti pensil, dokter Herman Man juga berharap para pengurus IKMR ini bisa meninggalkan jejak tentunya yang memiliki arti dan bermakna bagi orang lain dan organisasi. Diakuinya, ke depan akan ada lebih banyak tantangan karena perubahan teknologi, ilmu pengetahuan juga kebutuhan anggota. Karena itu, pengurus IKMR dituntut untuk bisa menjawab tantangan tersebut.

Sesepuh IKMR Kupang, dokter Herman Man saat menandatangani deklarasi damai Pemilu kada Kota Kupang 

Ketua IKMR periode2020—2024, Aloysius Sukardan dalam kesempatan tersebut menyampaikan terima kasih kepada IKMR Kupang yang telah memberikan kepercayaan dan tanggung jawab kepadanya. Dia berjanji, di masa kepemimpinannya kali ini ada beberapa hal yang akan menjadi perhatian serius. Di antaranya adalah memberikan pelayanan maksimal bagi seluruh keluarga IKMR. Ke depan, menurutnya organisasi ini jangan lagi menjadi beban bagi anggotanya, namun sebaliknya IKMR harus bisa membantu meringankan beban para anggotanya, dengan memaksimalkan sektor ekonomi dan koperasi.

Menurut Aloysius Sukardan, perhatian lain dari IKMR adalah bagaimana memaksimalkan potensi yang ada pada warga IKMR, misalnya dewan pakar supaya bisa membantu menyelesaikan persoalan pembangunan yang ada di tiga wilayah Manggarai Raya.

Dalam acara tersebut panitia juga mengagendakan deklarasi damai sebagai wujud dukungan sekaligus pesan bagi keluarga yang ada di Manggarai Raya khususnya Kabupaten Manggarai dan Manggarai Barat yang sebentar lagi akan menyelenggarakan pemilu kada agar menciptakan pesta demokrasi yang damai.

Aloysius juga mengingatkan segenap anggota IKMR Kupang yang juga sebagai warga Kota Kupang untuk bergandengan tangan membantu Pemerintah Kota Kupang dalam upaya percepatan pembangunan di Kota Kupang. Saat ini, IKMR memiliki 2.000 KK yang sudah terdata dan masih banyak lagi yang belum didata. Jumlah ini menurutnya bisa menjadi energi besar untuk menyukseskan program-program pemerintah.(*)

Sumber berita dan foto (*/PKP_Ans)
Editor (+rony banase)

  • Penulis: Penulis

Rekomendasi Untuk Anda

  • GPB Tolak Kehadiran Habib Rizieq Shihab ke Kota Medan

    GPB Tolak Kehadiran Habib Rizieq Shihab ke Kota Medan

    • calendar_month Sel, 1 Des 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 103
    • 0Komentar

    Loading

    Medan, Garda Indonesia | Massa Gerakan Pemersatu Bangsa (GPB) ikut menyatakan menolak kehadiran Habib Rizieq Shihab (HRS) ke kota Medan. Penolakan ini disampaikan dalam bentuk aksi unjuk rasa di Kantor DPRD Sumut jalan Imam Bonjol dan titik nol kota Medan di depan kantor pos besar, pada Selasa siang, 1 Desember 2020. GPB menilai kehadiran HRS […]

  • Peluang Terbaik Beli Mobil Suzuki di Akhir September 2022

    Peluang Terbaik Beli Mobil Suzuki di Akhir September 2022

    • calendar_month Sel, 27 Sep 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 234
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang, Garda Indonesia | Bagi Anda yang sudah sejak lama mengimpikan memiliki mobil Suzuki, ini saatnya dengan memanfaatkan peluang membeli secara tunai maupun kredit dalam ajang “Sale-tember Meriah, Hadiah Melimpah” Customer Gathering Suzuki yang dihelat secara serentak di seluruh Indonesia. Surya Batara Mahkota (SBM) selaku diler utama atau main dealer mobil Suzuki di Nusa Tenggara […]

  • Jelajah Musik Tradisional Timor dengan Inovasi Instrumen Gaya Baru

    Jelajah Musik Tradisional Timor dengan Inovasi Instrumen Gaya Baru

    • calendar_month Sab, 26 Nov 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 102
    • 0Komentar

    Loading

    Nusa Tenggara Timur (NTT) merupakan provinsi kaya warisan budaya, adat istiadat, bahasa, dan musik tradisional. Salah satu jenis budaya yang mengakar kuat pada masyarakat NTT adalah budaya tutur atau lisan. Tradisi ini ada dalam kehidupan, mulai dari ritual adat, syair gembala saat menggembalakan ternak, nyanyian saat panen hasil kebun, membangun rumah adat, hingga nyanyian penghiburan […]

  • Gubernur Laiskodat Pinta BLK-LN Hasilkan Agen Perubahan Berkualitas

    Gubernur Laiskodat Pinta BLK-LN Hasilkan Agen Perubahan Berkualitas

    • calendar_month Kam, 22 Agu 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 95
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, Garda Indonesia | Gubernur NTT, Viktor Bungtilu Laiskodat (VBL), pada Kamis, 22 Agustus 2019 meresmikan Balai Latihan Kerja Luar Negeri (BLK-LN) Berhasil Langgeng Kencana yang beralamat di jalan Manafe, Kelurahan Kayu Putih, Kecamatan Kota Kupang, Provinsi Nusa Tenggara Timur. Gubernur VBL mengharapkan agar BLK-LN ini mampu menciptakan para tenaga kerja yang berkualitas. “Tugas lembaga […]

  • Ombudsman Pinta Dualisme PMI Kota Kupang Tak Ganggu Pelayanan

    Ombudsman Pinta Dualisme PMI Kota Kupang Tak Ganggu Pelayanan

    • calendar_month Jum, 2 Mei 2025
    • account_circle Penulis
    • visibility 237
    • 0Komentar

    Loading

    Ombudsman RI Perwakilan Provinsi NTT meminta Pemkot Kupang Kupang memfasilitasi penyelesaian dualisme kepengurusan tersebut agar tidak berdampak pada terhambat dan terganggunya pelayanan darah dan pelayanan kesehatan oleh PMI Kota Kupang.   Kupang | Ombudsman RI Perwakilan Provinsi NTT mencermati informasi terkait dualisme kepengurusan Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Kupang yaitu PMI Kepengurusan Indra Wahyudi Erwin […]

  • Undana dan Unwira Kupang Jadi Tuan Rumah Rakernas APTARI

    Undana dan Unwira Kupang Jadi Tuan Rumah Rakernas APTARI

    • calendar_month Kam, 10 Nov 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 95
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang, Garda Indonesia | Rapat kerja nasional (Rakernas) Asosiasi Pendidikan Tinggi Arsitektur Indonesia (APTARI) dihelat di Kota Kupang pada 9—11 November 2022. Universitas Nusa Cendana (Undana) dan Universitas Katolik Widya Mandira (Unwira) Kupang dipercayakan sebagai tuan rumah. Ketua panitia pelaksana, Rosvitayati Umbu Nday mengatakan, Rakernas dilakukan secara hibrid. Sebanyak 60 orang Kaprodi dan 35 orang […]

expand_less