Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Nasional » Jam Masuk Sekolah Pukul 5 Pagi di NTT Bersifat Uji Coba

Jam Masuk Sekolah Pukul 5 Pagi di NTT Bersifat Uji Coba

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Sel, 28 Feb 2023
  • visibility 80
  • comment 0 komentar

Loading

Kupang, Garda Indonesia | Polemik wacana jam belajar siswa SMA/SMK dimulai pada pukul 05.00 WITA, diklarifikasi oleh Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi NTT, Linus Lusi dalam sesi jumpa media pada Selasa siang, 28 Februari 2023 di lantai 1 kantor Gubernur NTT.

Disampaikan Linus Lusi telah melakukan langkah kongkret dari arahan Gubernur NTT bahwa mutu pendidikan di NTT jauh tertinggal dan harus masuk ke dalam sekolah unggulan peringkat 200 terbaik se-Indonesia.

“Semua kepala sekolah menyanggupi untuk masuk ke dalam sekolah-sekolah unggulan dan merupakan kesepakatan dari perjanjian kinerja antara kepala sekolah dengan dinas P dan K Provinsi Nusa Tenggara Timur yang telah ditandatangani pada Jumat, 24 Februari 2023 di SMA Negeri 3 Kupang,” bebernya di hadapan para awak media cetak, online, dan elektronik.

Diungkapkan Linus Lusi, Gubernur NTT selalu mendorong agar 1 (satu) sekolah menengah atas dan 1 (satu) sekolah menengah kejuruan dapat masuk ke dalam sekolah unggulan. Dan 10 (sepuluh) sekolah yang disiapkan yakni SMA Negeri 1 Kupang, SMA Negeri 2 Kupang, SMA Negeri 3 Kupang, SMA Negeri 5 Kupang, SMA Negeri 6 Kupang, SMK 5, SMK 4, SMK 3, SMK 2, dan SMK 1 Kupang.

“Disepakati jam masuk sekolah pada pukul 05.00 pagi dan dikhususkan untuk siswa kelas XII yang telah tergabung ke dalam 10 sekolah. Hal dimaksud agar para pendidik dengan pembelajaran dengan materi tertentu bersifat kolaboratif yang melibatkan akademisi dari kampus di NTT dan kampus ternama di pulau Jawa,” bebernya.

Adapun jam masuk pada pukul 05.00 pagi, imbuh Linus Lusi, telah dilakukan SMA Negeri di bilangan Sikumana.

“Dan ini bersifat uji coba sambil pemerintah provinsi melakukan seleksi terhadap 10 sekolah. Evaluasi dilakukan selama 1 (satu) bulan pada 26 Februari—27 Maret 2023 hingga menyisihkan 2 (dua) sekolah unggulan,” tandas Linus Lusi.

Terpisah, Gubernur NTT Viktor Bungtilu Laiskodat saat pembukaan MS GMIT ke-50 pada Selasa pagi, 28 Februari 2023 menyampaikan bahwa wacana masuk sekolah pada pukul 05.00 pagi didasarkan pada :

Pertama, 50% alokasi APBD Provinsi ada di Dinas Pendidikan NTT.

Kedua, NTT butuh sekolah unggul yang bisa persiapkan calon mahasiswa yang bisa kuliah di UI, UGM dan Harvard University.

Ketiga, Pemprov minta 2 SMA di Kota Kupang jadi sekolah unggulan supaya menjawab poin nomor 2. Alokasi anggaran pendidikan dengan porsi terbesar akan diarahkan kepada kedua sekolah unggul yang salah satu syaratnya ada bersedia memulai sekolah pada pukul 05.00 pagi.

Keempat, Dalam rapat Dinas Pendidikan dengan Kepsek di Kota Kupang, ada beberapa sekolah lain menawarkan diri ikut dimasukkan dalam program ini. Akhirnya yang terakomodir 10 sekolah.

Kelima, jika dalam perjalanan, ada sekolah yang tidak mampu menjalankan program ini, dipersilahkan mundur. Sekolah yang sudah punya komitmen bersama hanya SMAN 1 Kupang dan SMAN 6 Kupang.

Keenam, evaluasi dan kajian akan terus dilakukan tapi program tidak akan mundur lagi.

Penulis (+roni banase)

  • Penulis: Penulis

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • PLN Olah Sampah Jadi Barang Berguna di 54 Lokasi Se-Indonesia

    PLN Olah Sampah Jadi Barang Berguna di 54 Lokasi Se-Indonesia

    • calendar_month Rab, 5 Jun 2024
    • account_circle Penulis
    • visibility 132
    • 0Komentar

    Loading

    Saguling | Menyambut Hari Lingkungan Hidup Sedunia yang diperingati setiap tanggal 5 Juni, PLN Group menggelar aksi bersih lingkungan dan olah sampah menjadi barang bernilai guna. Kegiatan yang menjadi bagian dari program green employee involvement ini dibuka di Waduk Saguling, Bandung Barat, dan akan dihelat di 54 lokasi se-Indonesia pada tanggal 3—5 Juni 2024. Direktur […]

  • Plh. Sekda Manggarai Tegakkan Disiplin ASN Lewat Aturan Baru

    Plh. Sekda Manggarai Tegakkan Disiplin ASN Lewat Aturan Baru

    • calendar_month Ming, 24 Agu 2025
    • account_circle Penulis
    • visibility 227
    • 0Komentar

    Loading

    “Etika, kedisiplinan, dan transparansi merupakan fondasi utama yang wajib dimiliki oleh seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Manggarai”. Plh. Sekda Kabupaten, Lambertus Paput, S.Sos.   Ruteng | Pemerintah Kabupaten Manggarai terus berupaya memperkuat budaya kerja Aparatur Sipil Negara (ASN), agar lebih disiplin dan berintegritas melalui jurnal harian dan buku pamit. Hal ini […]

  • 75 Kepala Sekolah & 4 Pengawas Dilantik, Ini Daftar Nama Mereka

    75 Kepala Sekolah & 4 Pengawas Dilantik, Ini Daftar Nama Mereka

    • calendar_month Kam, 14 Feb 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 148
    • 0Komentar

    Loading

    Kota Kupang, Garda Indonesia | 75 Pejabat Fungsional /Kepala UPTD (Unit Pelaksana Teknis Daerah) atau Kepala Sekolah (Kepsek) dan 4 Pengawas Sekolah diambil sumpah dan dilantik oleh Wali Kota Kupang, Dr. Jefirstson R Riwu Kore,MM.,MH., di Lantai 1 Kantor Wali Kota Kupang, Rabu/13/2/2019 pukul 14.00 WITA. Wali Kota Kupang yang biasa disapa Jefri Riwu Kore […]

  • PLN Jaga Pasokan Listrik Kunjungan Tiga Menteri di Batas RI-Timor Leste

    PLN Jaga Pasokan Listrik Kunjungan Tiga Menteri di Batas RI-Timor Leste

    • calendar_month Jum, 14 Nov 2025
    • account_circle Tim PLN UIW NTT
    • visibility 258
    • 0Komentar

    Loading

    Ketiga menteri tiba di Bandara A.A. Bere Tallo, Atambua, kemudian melanjutkan kegiatan utama di Satuan Pemukiman (SP) 1 Desa Ponu, Kecamatan Biboki Anieu, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU).   Kupang | PLN (Persero) Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Kupang menunjukkan komitmen penuh dalam mendukung kelancaran agenda strategis nasional. Sebanyak 88 personel disiagakan untuk memastikan pasokan […]

  • Kalimantan Utara Komitmen Hapus Kekerasan Perempuan & Anak

    Kalimantan Utara Komitmen Hapus Kekerasan Perempuan & Anak

    • calendar_month Sen, 17 Sep 2018
    • account_circle Penulis
    • visibility 107
    • 0Komentar

    Loading

    Kalimantan Utara, gardaindonesia.id – “Kekerasan terhadap perempuan dan anak (KtP/A), serta pelecehan seksual terhadap anak akhir-akhir ini memiliki modus dan karakteristik yang semakin tidak berperikemanusiaan. Kejadian yang disebut “darurat” kekerasan oleh Kepala Negara kita ini dapat menimpa siapa saja termasuk keluarga kita.” Ujar Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Yohana Yembise pada saat membuka pelatihan Pengarusutamaan […]

  • Tim Ring I SAHABAT 2015 Tinggalkan SAHABAT Jilid II, Ini Alasannya

    Tim Ring I SAHABAT 2015 Tinggalkan SAHABAT Jilid II, Ini Alasannya

    • calendar_month Rab, 18 Nov 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 86
    • 0Komentar

    Loading

    Belu-NTT, Garda Indonesia | “Saya, (tahun) 2015, tim ring I paket SAHABAT. Saya harus bicara terbuka supaya bapak mama tahu. Kenapa saya tinggalkan paket SAHABAT? Setiap ring I paket SAHABAT waktu itu bekerja pakai otak, pakai tenaga, bagaimana SAHABAT harus menang. Tetapi, satu hal yang membuat saya tinggalkan SAHABAT adalah kalimat janji, ‘Saya maju satu […]

expand_less