Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Berita Kota » Pantau Vaksinasi Anak di Kota Kupang, Herman Man: Akhir Februari 100%

Pantau Vaksinasi Anak di Kota Kupang, Herman Man: Akhir Februari 100%

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Kam, 6 Jan 2022
  • visibility 85
  • comment 0 komentar

Loading

Kota Kupang, Garda Indonesia | Wakil Wali (Wawali) Kota Kupang, dr. Hermanus Man memantau vaksinasi untuk anak-anak usia 6—12 tahun di SD Inpres Nunbaun Delha dan SD Katolik St. Maria Assumpta. Dalam kunjungan tersebut Wawali didampingi oleh Lurah Nunbaun Delha, Nixon Nggauk, S.H., Lurah Kayu Putih, Jane Juliana Ndaomanu, S.Sos., Kepala Puskesmas Alak, dr. Panondang Panjaitan serta Kepala Puskesmas Oepoi, dr. Yohanes Lisangan, serta kepala sekolah  dan guru di masing-masing sekolah. Turut hadir dalam pemantauan di SDK Assumpta, CEO Subregional  Siloam Hospitals, dr. Hans Lie, M.Sc. dan Direktur RS Siloam, dr. Andreas Wijaya.

Dokter Herman Man yang ditemui usai pemantauan menjelaskan, ada sekitar 5 hingga 6 sekolah dasar di Kota Kupang yang melaksanakan vaksinasi untuk anak-anak usia 6—12 tahun. Diakuinya dari hasil pemantauan terlihat ada koordinasi dan kerja sama yang baik tidak hanya antara Dinas Kesehatan, puskesmas dan pihak sekolah tapi juga dengan lurah dan tokoh masyarakat setempat, pihak swasta seperti RS Siloam serta orang tua siswa.

Menurut dokter Herman Man, dukungan orang tua sangat kuat, ditandai dengan semua anak diantar oleh orang tua masing-masing. “Ini bukti para orang tua sangat memperhatikan kesehatan anaknya,” ungkapnya.

Ditambahkan wakil wali kota 2 (dua) periode ini, Pemerintah Kota Kupang menargetkan pada akhir Februari 2022 mendatang vaksinasi untuk anak-anak sudah bisa terlaksana 100 persen. Jika tercapai maka proses pembelajaran tatap muka tidak lagi dilakukan secara terbatas seperti saat ini.

Dokter Herman Man saat berbincang dengan anak peserta vaksinasi Covid-19

Untuk vaksinasi orang dewasa, menurut dokter Herman Man, akan ditata ulang berdasarkan data yang aktual dari Kementerian Kesehatan. Ia juga berterima kasih kepada RS Siloam yang telah berkomitmen mendukung Pemkot Kupang dalam upaya percepatan vaksinasi, dengan menyelenggarakan vaksinasi di sejumlah sekolah.

Kepala Sekolah SD Inpres Nunbaun Delha, Anita Adriana Djula, S.Pd yang turut mendampingi dokter Herman Man dalam pemantauan menjelaskan, target vaksinasi di sekolah mereka berjumlah 267 siswa dari kelas 1 hingga kelas 6 SD.

Sementara itu, Direktur RS Siloam, dr. Andreas Wijaya, menambahkan RS Siloam mendukung penuh upaya percepatan vaksinasi di Kota Kupang, termasuk vaksinasi untuk anak-anak. Dukungan yang mereka berikan berupa para petugas vaksinator yang akan melaksanakan vaksinasi di 5 (lima) SD di Kota Kupang dengan jumlah sasaran 1.600 siswa untuk vaksin dosis pertama dan dosis kedua. Kelima SD dimaksud antara lain, SDK ST. Maria Assumpta, SD Kristen Citra Bangsa, SD Bertingkat Kelapa Lima I, SD Dian Harapan dan SD Stella Gracia TDM. Khusus untuk SDK St. Maria Assumpta dilaporkan ada 700 siswa yang siap divaksin selama 3 hari ke depan.

Sambil memantau, untuk menghibur anak-anak yang akan divaksin, dokter Herman Man mengajukan sejumlah pertanyaan berhadiah untuk anak-anak. Anak yang berhasil menjawab diberikan hadiah berupa masker dan hadiah menarik lainnya. (*)

Sumber (*/PKP_ans)

Editor (+roni banase)

  • Penulis: Penulis

Rekomendasi Untuk Anda

  • Mengenal Marsinah, Pahlawan Nasional Sejajar dengan Soeharto

    Mengenal Marsinah, Pahlawan Nasional Sejajar dengan Soeharto

    • calendar_month Kam, 13 Nov 2025
    • account_circle Rosadi Jamani
    • visibility 306
    • 0Komentar

    Loading

    Bagi generasi Z, pasti tak kenal siapa Marsinah baru saja diangkat jadi Pahlawan Nasional oleh Prabowo. Beliau yang memperjuangkan hak-hak buruh. Ia tewas mengenaskan. Siapa dalangnya, tidak ada yang tahu. Sekarang, namanya sejajar dengan Soeharto yang juga dinobatkan hero 2025. Di zaman Soeharto ia dibunuh. Sekarang, ia sejajar dengan Soeharto sebagai Pahlawan Nasional. Dunia ini […]

  • Cara Cerdas Kampanye P4GN BNN NTT Via Mars ‘Sing Againts Drugs’

    Cara Cerdas Kampanye P4GN BNN NTT Via Mars ‘Sing Againts Drugs’

    • calendar_month Kam, 8 Sep 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 104
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang, Garda Indonesia | Badan Narkotika Nasional Provinsi Nusa Tenggara Timur (BNNP NTT) berkolaborasi dengan Lembaga Pembinaan dan Pengembangan Pesparani Katolik Daerah (LP3KD) Provinsi NTT menyelenggarakan ekshibisi mars BNN dalam ajang Pesta Paduan Suara Gerejani (Pesparani) Katolik II Provinsi NTT. Baca juga : https://gardaindonesia.id/2022/09/08/mars-bnn-sing-againts-drugs-membahana-di-pesparani-ntt/ Cara cerdas dari Kepala BNN Provinsi NTT, Brigjen Pol. Dr. R. […]

  • Bank NTT Donasi Pembangunan Gereja GMIT Kharisma Penfui

    Bank NTT Donasi Pembangunan Gereja GMIT Kharisma Penfui

    • calendar_month Sel, 8 Feb 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 107
    • 0Komentar

    Loading

    Kota Kupang, Garda Indonesia | PT. Bank Pembangunan Daerah (Bank NTT) menyerahkan bantuan berupa uang tunai senilai Rp.10.000.000,- (sepuluh juta rupiah) guna mendukung pembangunan Gereja GMIT Kharisma Penfui. Donasi Bank NTT tersebut diserahkan Kepala Divisi Rencorsec, Endri Wardono dan diterima langsung oleh ketua panitia pembangunan, Andrijanto Hauferson Angi didampingi Jefri Tapobali, anggota seksi dana. Kadiv […]

  • 4 Buku Publikasi PPPA, Gambarkan Kondisi Perempuan & Anak

    4 Buku Publikasi PPPA, Gambarkan Kondisi Perempuan & Anak

    • calendar_month Rab, 28 Nov 2018
    • account_circle Penulis
    • visibility 83
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, gardaindonesia.id | Ancaman terhadap kaum perempuan begitu beragam. Selain dihadapkan pada kondisi lingkungan yang belum ramah, kaum perempuan Indonesia kini dihadapkan pula pada ancaman kesehatan. Hal ini mengemuka dalam Seminar Publikasi Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) 2018 di Jakarta (27/11/18). Data Profil Perempuan Indonesia tahun 2017 menunjukkan, 3 dari 10 perempuan Indonesia atau […]

  • Jokowi : Politeknik Ben Mboi Belu Akan Hasilkan Lulusan Bermutu

    Jokowi : Politeknik Ben Mboi Belu Akan Hasilkan Lulusan Bermutu

    • calendar_month Kam, 24 Mar 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 100
    • 0Komentar

    Loading

    Belu, Garda Indonesia | Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo meresmikan Politeknik Aloysius Benedictus (Ben) Mboi yang terletak di Desa Fatuketi, Kecamatan Kakuluk Mesak, Kabupaten Belu, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) pada Kamis, 24 Maret 2022. Tiba sekitar pukul 15.00 WITA, Presiden Jokowi didampingi Menteri Sekretaris Negara, Pratikno dan Gubernur Nusa Tenggara Timur, Viktor Bungtilu Laiskodat. […]

  • Kacamata Daniel Tagudedo Terhadap Bank NTT

    Kacamata Daniel Tagudedo Terhadap Bank NTT

    • calendar_month Sab, 11 Feb 2023
    • account_circle Penulis
    • visibility 107
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta,  Garda Indonesia | Direksi Bank NTT yang bertugas saat ini adalah kader-kader yang dipersiapkan sejak akan berakhirnya masa jabatan direksi pada kisaran masa bakti tahun2013—2017. Ada 29 orang yang kami kirimkan ke berbagai pendidikan manajemen dan terakhir ke “Rumah Perubahan Prof Renald Kasali”. Demikian diungkapkan Daniel Tagudedo, Direktur Utama Bank NTT periode 2009—2016 kepada […]

expand_less