Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Politik » Berpaling dari Melki, Warga Ende di Amfoang Pilih SIAGA

Berpaling dari Melki, Warga Ende di Amfoang Pilih SIAGA

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Ming, 10 Nov 2024
  • visibility 135
  • comment 0 komentar

Loading

Sebagai orang Ende yang tinggal di Pulau Timor sudah sepantasnya memberikan penghargaan terbaik sebagai ungkapan terima kasih karena telah hidup dan menetap di Pulau Timor.

 

Kupang | Arus dukungan kepada pasangan calon gubernur dan aakil gubernur NTT, Simon Petrus Kamlasi dan Andre Garu (SIAGA) dalam pilkada serentak NTT pada 27 November 2024 semakin deras seiring hari pencoblosan yang tinggal menghitung hari. Kali ini dukungan datang dari keluarga Ende yang berdomisili di Kelurahan Naikliu, Kabupaten Kupang.

Sejumlah alasan disampaikan kenapa mereka lebih memilih pasangan calon yang dikenal dengan paket SIAGA itu ketimbang dua pasangan calon lainnya yang merupakan keluarga yang sama berasal dari Ende.

“Dukungan ini lahir dari kesadaran bahwa figur yang kami dukung ini memiliki kemampuan untuk mengurus rakyat dan membawa NTT lebih maju. Sebagai prajurit kami yakin SPK memiliki jiwa Sapta Marega yang tidak perlu diragukan lagi,” ujar Theodorus dalam pertemuan keluarga bersama calon gubernur NTT, Simon Petrus Kamlasi di Kelurahan Naikliu, Kecamatan Amfoang Utara, Kabupaten Kupang pada Minggu, 10 November 2024.

Penghargaan itu, imbuh Theodorus, dinyatakan dalam bentuk dukungan saat pulau ini memberikan putra terbaiknya untuk membangun NTT lewat kontestasi politik yang sedang berlangsung.

“Ada harga yang dia (Simon Petrus Kamlasi) telah berikan dengan mundur dari jabatannya dan sebagai orang yang hidup dan makan di atas Pulau Timor, tidaklah berdosa kami memilih mendukung Paket SIAGA di Pilgub NTT,” tekannya.

Theodorus pun mengungkapkan dalam sejarah kontestasi politik yang berlangsung di NTT dalam memilih gubernur dan wakil gubernur NTT, belum pernah ada orang Timor yang memimpin NTT sebagai seorang Gubernur. Untuk itu dia berharap Simon Petrus Kamlasi adalah orang pertama yang akan membuka pintu bagi orang Timor lainnya untuk memimpin NTT ke depan.

“Ini sejarah di mana putra terbaik dari Timor Tengah Selatan (TTS) pertama kali maju sebagai calon gubernur NTT. SPK punya kompetensi dan dia telah membuktikan saat menjadi tentara aktif bagaimana dia mengurus rakyat lewat apa yang menjadi keahliannya, terutama air” katanya.

Ditegaskan Theodorus, sekalipun keluarganya berdarah Ende dan masih memiliki hubungan keluarga dengan calon gubernur NTT, Melki Laka Lena, namun dirinya lebih memilih mendukung Simon Petrus Kamlasi.

“Saat pemilu legislatif kemarin, saya telah mendukung saudara saya yang sama-sama dari Ende. Untuk itu, izinkan saya kali ini untuk mendukung anak Timor menjadi gubernur NTT,” ujarnya.

Dukungan terhadap Paket SIAGA diberikan oleh Theodorus secara total. Dia bahkan memimpin langsung pergerakan di lapangan dengan menjadi ketua tim relawan di 4 (empat) kecamatan di Amfoang.

“Saya mau tegaskan meskipun kami punya hubungan keluarga dengan Melki Laka Lena tapi saya tidak mendukungnya. Saya lebih memilih dukung Paket SIAGA. Kali lalu saya telah mendukungnya untuk mewakili kami di Senayan” tegas Theodorus.

Sebagai Ketua Tim Relawan, Theodorus memastikan SIAGA menang 80 hingga 90 persen. Hal itu terjadi karena semangat orang Timor untuk bersatu mendukung sesama orang Timor sedang membara di setiap pelosok.

Pada pertemuan keluarga itu, Simon Petrus Kamlasi mengatakan dirinya takut memberikan janji-janji manis kepada masyarakat yang merindukan perubahan untuk NTT.

Menurut dia, dirinya akan bekerja sesuai dengan permintaan dan harapan rakyat NTT. Dan, bekerja sesuai dengan kemauan masyarakat NTT.

“Saya takut memberikan janji-janji manis kepada masyarakat karena masyarakat sudah bosan dengan janji – janji manis itu. Saya akan bekerja sesuai dengan apa yang warga mau dan warga minta,” tandas SPK.(*)

Sumber (*/tim media SIAGA)

 

  • Penulis: Penulis

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Julie Laiskodat Ajak ‘Mr Teen & Mrs Teenager’ Eksplorasi Potensi NTT

    Julie Laiskodat Ajak ‘Mr Teen & Mrs Teenager’ Eksplorasi Potensi NTT

    • calendar_month Kam, 5 Mei 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 138
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang, Garda Indonesia | Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) memiliki 737 motif tenun, masing-masing motif tenun tersebut mempunyai nilai cerita. NTT pun memiliki kehormatan dan kebanggaan, di kala Presiden Jokowi mengenakan tenun NTT saat Sidang MPR (tenun Sabu Raijua, red) pada Jumat, 14 Agustus 2020, menyampaikan pidato di Sidang Tahunan MPR RI Tahun 2020 dan […]

  • Tsunami Selat Sunda,Hingga 24/12: 281 Meninggal, 1.016 Luka & 57 Orang Hilang

    Tsunami Selat Sunda,Hingga 24/12: 281 Meninggal, 1.016 Luka & 57 Orang Hilang

    • calendar_month Sen, 24 Des 2018
    • account_circle Penulis
    • visibility 101
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, gardaindonesia.id | Penanganan darurat terus dilakukan di daerah yang terdampak tsunami di Selat Sunda. Prioritas penanganan darurat saat ini adalah koordinasi, evakuasi, pencarian dan penyelamatan korban, pelayanan kesehatan, penanganan pengungsi, perbaikan darurat sarana prasarana yang rusak. Sutopo Purwo Nugroho Kepala Pusat Data Informasi dan Humas BNPB melalui rilis yang disampaikan kepada para awak media, […]

  • Kudapan Donat dan Kenapa Harus Berlubang

    Kudapan Donat dan Kenapa Harus Berlubang

    • calendar_month Kam, 3 Agu 2023
    • account_circle Penulis
    • visibility 117
    • 0Komentar

    Loading

    Camilan sore dengan donat adalah hal yang sangat nikmat. Terdapat cerita tersembunyi di balik hidangan manis donat! Donat masih menjadi salah satu makanan penutup paling populer di Amerika Serikat dan telah banyak dijual di toko kue atau restoran cepat saji mana pun. Anak-anak dari usia 5 tahun hingga orang tua berumur 75 tahun, semuanya menyukai […]

  • Pasca Gempa Maluku Utara, Dua Tewas & Lebih dari 2.000 Orang Mengungsi

    Pasca Gempa Maluku Utara, Dua Tewas & Lebih dari 2.000 Orang Mengungsi

    • calendar_month Sen, 15 Jul 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 101
    • 0Komentar

    Loading

    Maluku Utara, Garda Indonesia | Gempa bumi dengan magnitudo 7.2 pada Minggu, 14 Juli 2019, pukul 18:10:51 WIT. Lokasi berada pada 0.59 LS,128.06 BT (62 km Timur Laut Labuha-Malut ) dengan kedalaman 10 Km. Goncangan kuat gempa dirasakan kuat di Kabupaten Halmahera selatan selama 2—5 detik dan masyarakat panik berhamburan keluar rumah. Plh. Kepala Pusat […]

  • Doktor Kedua Ilmu Peternakan Pascasarjana Undana Dikukuhkan

    Doktor Kedua Ilmu Peternakan Pascasarjana Undana Dikukuhkan

    • calendar_month Rab, 30 Jan 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 103
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, gardaindonesia.id |Sidang promosi doktor program studi S3 Ilmu Peternakan pascasarjana Universitas Nusa Cendana (Undana) Kupang, Rabu/30/1/2019 pukul 10.00—12.35 WITA, berhasil meneguhkan Gemini Ermiani Mercurina Malelak sebagai Doktor Perempuan Kedua Ilmu Peternakan. Mengangkat judul disertasi ‘Optimalisasi Kualitas Se’i Yang Diolah dari Daging Sapi Bali Betina Afkir dengan Skor Kondisi Tubuh dan Teknik Pengolahan Berbeda’, promovenda […]

  • Wali Kota Kupang Lantik Enam Pejabat PTP dan Lima Pejabat Fungsional

    Wali Kota Kupang Lantik Enam Pejabat PTP dan Lima Pejabat Fungsional

    • calendar_month Sel, 22 Des 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 109
    • 0Komentar

    Loading

    Kota Kupang, Garda Indonesia | Wali Kota Kupang, Dr. Jefri Riwu Kore mengambil sumpah dan melantik 11 orang pejabat terdiri dari pejabat pimpinan tinggi pratama (PTP) dan pejabat fungsional pengelola barang dan jasa pemerintah di lingkungan Pemerintah Kota Kupang; dilaksanakan di lantai 1 Kantor Wali Kota Kupang, pada Senin siang, 21 Desember 2020. Pelantikan tersebut […]

expand_less