Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Diterpa Puting Beliung Sejak 2019, Ruang Kelas SDK Weklalenok Belum Direhab

Diterpa Puting Beliung Sejak 2019, Ruang Kelas SDK Weklalenok Belum Direhab

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Rab, 24 Jun 2020
  • visibility 98
  • comment 0 komentar

Loading

Belu-NTT, Garda Indonesia | Sekolah Dasar Katolik (SDK) Weklalenok yang terletak di Desa Dubesi, Kecamatan Nanaet Dubesi, Kabupaten Belu, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), Perbatasan RI-Timor Leste mengalami kekurangan ruang kelas. Kondisi ini disaksikan langsung oleh Garda Indonesia pada Senin, 22 Juni 2020.

Kepala sekolah, Gabriel Asa yang ditemui wartawan di lokasi SDK Weklalenok, secara terbuka mengakui keadaan itu.

Gab Asa, demikian sapaan akrabnya, mengisahkan bahwa 2 (dua) ruangan kelas itu diterpa bencana angin puting beliung sejak setahun yang lalu (2019). Kejadian itu pun, sudah langsung dilaporkannya ke dinas terkait untuk segera dilakukan rehabilitasi. Tetapi, pihak dinas justru bersedia untuk membangun dua ruangan kelas baru.

Kepala Sekolah SDK Weklalenok, Gabriel Asa (tengah) saat diwawancarai wartawan

”Sebenarnya dalam tahun ini [2020] sudah bisa dibangun dua ruang kelas baru. Tapi, mungkin karena alasan Corona makanya sampai sekarang belum dimulai,” imbuhnya.

Sejak bangunan yang dibangun dengan dana DAK sejak tahun 2000 itu rusak, jelas Gab Asa lebih lanjut, kebijakan yang ditempuh pihaknya dalam mengatasi keterbatasan ruang kelas, murid kelas 1 (satu) menempati Ruang Dinas Guru (RDG) untuk sementara waktu.

Gab Asa menambahkan, bahwa tenaga guru di sekolah itu sangat terbatas, PNS tiga orang, honor daerah satu orang, honor komite tiga orang.

“Yang honor komite kita bayar pakai dana BOS, Rp.200.000 (dua ratus ribu rupiah) per bulan, karena jumlah murid hanya 135 (seratus tiga puluh lima),” tandas Guru senior yang sudah tiga puluh tahun mengabdi sebagai tenaga pendidik di wilayah Kecamatan Nanaet Dubesi itu. (*)

Penulis + foto (*/HH)
Editor (+ rony banase)

  • Penulis: Penulis

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kota Kupang Penentu Inflasi di Nusa Tenggara Timur

    Kota Kupang Penentu Inflasi di Nusa Tenggara Timur

    • calendar_month Sen, 11 Des 2023
    • account_circle Penulis
    • visibility 337
    • 0Komentar

    Loading

    Kota Kupang merupakan ibu kota provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT). Kota dengan luas wilayah 180,27 km2 dihuni oleh sekitar 442.758 jiwa (data BPS tahun 2020) dengan sebaran penduduk di wilayah kecamatan Alak 76.908 jiwa, Maulafa 97.976, Oebobo 100.560, Kota Raja 57.121, Kelapa Lima 75.408, dan Kota Lama 34.725 jiwa. BPS telah menetapkan Kota Kupang menjadi penentu […]

  • Inisiasi SIAP SIAGA, Rakor PB NTT Tahun 2025 Hasilkan 13 Rekomendasi

    Inisiasi SIAP SIAGA, Rakor PB NTT Tahun 2025 Hasilkan 13 Rekomendasi

    • calendar_month Sel, 25 Nov 2025
    • account_circle Penulis
    • visibility 351
    • 0Komentar

    Loading

    Deswanto Marbun, Head of Sub-National Program SIAP SIAGA dalam sesi pembukaan berharap rapat koordinasi dapat menghasilkan laporan yang memuat kondisi faktual, tantangan, solusi, serta strategi percepatan untuk memperkuat sistem penanggulangan bencana.   Kupang | Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) menghelat rapat koordinasi penanggulangan bencana (Rakor PB) Provinsi NTT tahun 2025 yang dihelat pada 19—20 November. […]

  • IMO-Indonesia Kecam Oknum Pejabat Karawang Aniaya Wartawan

    IMO-Indonesia Kecam Oknum Pejabat Karawang Aniaya Wartawan

    • calendar_month Rab, 21 Sep 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 115
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Ikatan Media Online (IMO) Indonesia mengecam tindakan tak beradab yang dilakukan oknum pejabat dan ASN terhadap 2 (dua) wartawan di Karawang pada Minggu, 18 September 2022. Ketua IMO Indonesia, Yakub F Ismail menekankan aksi biadab tersebut menunjukkan betapa rendahnya kesadaran dan kualitas moral pelaku. “Ini tindakan yang tak pantas dilakukan oleh […]

  • Kebijakan Ekonomi Makro Tahun 2023 Akan Dorong Pemulihan Ekonomi

    Kebijakan Ekonomi Makro Tahun 2023 Akan Dorong Pemulihan Ekonomi

    • calendar_month Jum, 18 Feb 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 79
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Pemerintah akan menyusun anggaran pendapatan dan belanja negara (APBN) tahun 2023 dengan sangat hati-hati dengan tetap memperhatikan ancaman pandemi serta tantangan-tantangan baru seperti inflasi global. Untuk itu, kebijakan ekonomi makro tahun 2023 akan mendorong pemulihan yang berasal dari sumber-sumber pertumbuhan yang tidak hanya tergantung pada APBN. Demikian disampaikan oleh Menteri Keuangan […]

  • Kemen PPPA Lindungi Anak dari Situasi Darurat di Momen HUT Ke-76 RI

    Kemen PPPA Lindungi Anak dari Situasi Darurat di Momen HUT Ke-76 RI

    • calendar_month Rab, 18 Agu 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 124
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Kementerian PPPA) berhasil menggagalkan aksi seorang anak (10) yang mencoba bertahan di atap rumah warga di daerah Jakarta Selatan. Sebelumnya, pada 17 Agustus pukul 11.52 WIB, Kemen PPPA melalui Layanan SAPA129 menerima aduan dari masyarakat yang melapor telah melihat seorang anak yang berada dalam situasi […]

  • PLN UIP Nusra Kebut Realisasi Pengembangan PLTP Ulumbu

    PLN UIP Nusra Kebut Realisasi Pengembangan PLTP Ulumbu

    • calendar_month Rab, 19 Feb 2025
    • account_circle Penulis
    • visibility 93
    • 0Komentar

    Loading

    Ruteng | PLN (Persero) Unit Induk Pembangunan Nusa Tenggara (UIP Nusra) bersama Badan Pertanahan Nasional (BPN) Manggarai, serta Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Manggarai menghelat rapat persiapan pengadaan tanah access road STA 0+000 – 7+200 yang diselenggarakan oleh BPN Manggarai selaku ketua panitia pengadaan tanah dalam pengembangan pembangkit listrik tenaga panas bumi (PLTP) Ulumbu […]

expand_less