Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Kelompok Tenun Moris Foun Raimanuk Butuh Fasilitas Pendukung

Kelompok Tenun Moris Foun Raimanuk Butuh Fasilitas Pendukung

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Ming, 27 Mar 2022
  • visibility 103
  • comment 0 komentar

Loading

Belu, Garda Indonesia | Kelompok Tenun Moris Foun sangat membutuhkan fasilitas pendukung dari pemerintah, seperti rumah dan alat guna memperlancar aktivitas tenun. Demikian disampaikan ketua kelompok, Madelina Kiik ketika diwawancara awak media di Dusun Raiulun, Desa Faturika, Kecamatan Raimanuk, Kabupaten Belu, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) pada Sabtu, 26 Maret 2022.

Kelompok tenun ini, jelas Madelina, dibentuk sejak tahun 2017 dengan jumlah anggota 25 (dua puluh lima) orang yang terdiri dari ibu – ibu rumah tangga Raiulun. Aktivitas tenun hingga saat ini masih berjalan normal, meskipun hanya dengan fasilitas seadanya.

Proses menenun sering mengalami kendala, sebagaimana diungkapkan ketua kelompok, bahwa mereka belum mendapatkan perhatian apa pun dari pemerintah desa dan kabupaten, terutama menyangkut rumah, alat dan bahan tenun. Kendala lainnya, harga pasaran hasil tenunan kain motif adat , masih belum seberapa nilainya, jika dibandingkan dengan tingkat kerumitan yang mereka alami.

“Untuk hasilkan 1 kain saja, memakan waktu sekitar 2 bulan. Kami tenun pakai alat tradisional peninggalan nenek moyang kami sendiri, dan bahan – bahannya juga kami belanja sendiri. Kami minta pemerintah desa dan kabupaten untuk dukung kami dengan bangun rumah, bantu alat  dan bahan tenun,” pinta Lia Kiik, sapaan karib Ketua Kelompok Moris Foun.

Disebutkan Lia Kiik, bahwa tenunan yang dihasilkan selama ini meliputi beberapa jenis motif, yakni berlikuknuk (sarang burung), kabasa fafuhun (cermin), we na’in (laba – laba air), fitun (bintang), bolas (ikat pinggang), toko (tokek), koba fafuhun (tempat sirih pinang), ema (orang), aifunan (bunga), dan lain – lain. (*)

Penulis (*/Herminus Halek)

  • Penulis: Penulis

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Lihat Indah dan Damainya Papua, Panglima TNI & Tokoh Papua Berlayar Bersama

    Lihat Indah dan Damainya Papua, Panglima TNI & Tokoh Papua Berlayar Bersama

    • calendar_month Jum, 6 Sep 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 97
    • 0Komentar

    Loading

    Papua, Garda Indonesia | Kehadiran Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto, S.I.P., di Bumi Cendrawasih sepekan belakangan ini adalah sebuah bukti nyata bahwa TNI serius untuk menyelesaikan permasalahan dan berdialog langsung dengan para Tokoh Agama, Tokoh Adat, Tokoh Masyarakat dan Forkopimda Papua. Setelah menggagas deklarasi damai di Tanah Papua pasca aksi massa di wilayah Papua […]

  • Inisiasi Presiden Prabowo, Hanya 5 Bulan Hadir 100 Sekolah Rakyat

    Inisiasi Presiden Prabowo, Hanya 5 Bulan Hadir 100 Sekolah Rakyat

    • calendar_month Ming, 24 Agu 2025
    • account_circle Penulis
    • visibility 89
    • 0Komentar

    Loading

    Presiden Prabowo menyampaikan apresiasi besar kepada guru dan kepala sekolah dalam acara retret yang dihelat Jumat, 22 Agustus 2025 di JIExpo Kemayoran. Turut hadir lebih dari 2.000 guru dan 154 kepala sekolah.   Jakarta | Program Sekolah Rakyat adalah inisiatif langsung Presiden Prabowo Subianto—dirancang sebagai sekolah asrama, dari SD hingga SMA, dan ditujukan untuk anak-anak […]

  • Modal Inti Bank NTT 3 Triliun Bisa Terpenuhi? Ini Kata Alex Riwu Kaho

    Modal Inti Bank NTT 3 Triliun Bisa Terpenuhi? Ini Kata Alex Riwu Kaho

    • calendar_month Sel, 31 Jan 2023
    • account_circle Penulis
    • visibility 97
    • 0Komentar

    Loading

    Atambua, Garda Indonesia | Sesuai Peraturan Otoritas Jasa Keuangan (POJK) 12/2020 tentang Konsolidasi Bank Umum, ketentuan modal inti minimum setiap bank umum wajib memenuhi modal inti minimum sebesar Rp3 triliun. Bank Pembangunan Daerah Nusa Tenggara Timur atau Bank NTT pun sementara menempuh berbagai langkah guna memenuhi ketentuan pemenuhan modal inti minimum bank hingga akhir Desember […]

  • Ogok Manai, Mahkota Unik Nan Indah Perempuan Suku Mentawai

    Ogok Manai, Mahkota Unik Nan Indah Perempuan Suku Mentawai

    • calendar_month Ming, 10 Agu 2025
    • account_circle Penulis
    • visibility 152
    • 0Komentar

    Loading

    Tak jarang pula Ogok Manai dilengkapi daun kemangi hutan di bagian belakang kepala, berfungsi sebagai pewangi alami yang menambah daya tarik tersendiri bagi pemakainya.   Ogok Manai merupakan hiasan kepala khas yang digunakan oleh kaum perempuan dari Suku Mentawai, khususnya di Pulau Siberut, Sumatera Barat. Mahkota ini bukan sekadar hiasan, tetapi sarat makna budaya dan […]

  • Dirut Pertamina Raih Lifetime Achievement Awards, IMO Indonesia Apresiasi

    Dirut Pertamina Raih Lifetime Achievement Awards, IMO Indonesia Apresiasi

    • calendar_month Ming, 29 Sep 2024
    • account_circle Penulis
    • visibility 105
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta | Ketua Umum Ikatan Media Online (IMO) Indonesia, Yakub F. Ismail memberikan apresiasi kepada Direktur Utama PT Pertamina (Persero), Nicke Widyawati atas penghargaan yang baru saja diterima. “Dengan penganugerahan sebagai Lifetime Achievement Awards untuk kategori industri ini membuktikan kerja nyata dan komitmen Bu Dirut dalam memajukan Pertamina,” ungkap Yakub di Bilangan, Jakarta, pada Minggu, […]

  • Covid-19, Gubernur NTT : ASN Pemprov Tetap Bekerja dan Makan Banyak Kelor

    Covid-19, Gubernur NTT : ASN Pemprov Tetap Bekerja dan Makan Banyak Kelor

    • calendar_month Jum, 20 Mar 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 87
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, Garda Indonesia | Untuk meminimalkan dampak penyebaran virus corona (Covid-19), maka diberlakukan jarak sosial (Social Distancing) dan bekerja dari rumah (Work from Home) bagi Aparatur Sipil Negara (ASN). Namun, bagi ASN lingkup Pemprov NTT, hingga Jumat, 20 Maret 2020 masih melakukan aktivitas perkantoran. Sementara, ASN lingkup Kota Kupang telah libur bekerja di rumah pada […]

expand_less