Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Regional » Kunker Mendadak, Merci Jone Apresiasi Rutan Maumere Bersih & Asri

Kunker Mendadak, Merci Jone Apresiasi Rutan Maumere Bersih & Asri

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Sab, 4 Sep 2021
  • visibility 105
  • comment 0 komentar

Loading

Sikka-NTT, Garda Indonesia | Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM (Kakanwil Kemenkumham) Provinsi NTT, Marciana Dominika Jone mengapresiasi kinerja Karutan Maumere dan jajaran karena mampu menciptakan kondisi Rutan yang bersih, asri dan kondusif.

“Saya apresiasi Karutan Maumere karena sangat cepat membuat perubahan di Rutan Kelas II B Maumere,” kata Merci Jone sapaan akrab Kakanwil Kemenkumham Provinsi NTT saat melakukan kunjungan kerja mendadak di Rutan Maumere, pada Sabtu, 4 September 2021.

Kakanwil Merci Jone yang didampingi Karutan Maumere, Antonius Semuki kemudian berkeliling meninjau seluruh area bangunan Lapas mulai dari area perkantoran, tempat ibadah, dapur blok serta perkebunan Lapas.

Salah satu sudut taman di Rutan Maumere

Marci Jone mengaku saat pergantian Karutan beberapa waktu lalu ia menekankan kepada Karutan Maumere, Antonius Simoki untuk berupaya membuat lahan kering menjadi hijau serta meningkatkan program pemberdayaan kepada warga binaan.

“Rutan Maumere harus menjadi hijau dan asri, hal itu saya sampaikan kepada Karutan beberapa waktu lalu. Karutan Maumere responsnya sangat cepat. Perubahan signifikan sangat terlihat pada Rutan Maumere. Lahan yang awalnya kosong juga telah diperdayakan menjadi lahan perkebunan sayur,” ujar Merci Jone.

Menurut Merci Jone, warga binaan yang ada benar-benar diberdayakan dengan meningkatkan keterampilan mereka. Ia juga mengapresiasi taman bacaan ceria yang dibuat Karutan Maumere sangat baik untuk menjadi hiburan dan sumber pengetahuan bagi WBP saat menjalani masa pidana.

Kemudian, Merci Jone menekankan kepada Karutan agar selalu mempertahankan kebersihan lingkungan kantor terutama area dapur tempat mengolah dan menyediakan makanan kepada warga binaan pemasyarakatan (WBP) harus bergizi dan sesuai dengan menu yang telah ditetapkan oleh Dirjen Pemasyarakatan.

“Saya melihat makanan yang disediakan Rutan Maumere sudah sangat baik. Pertahankan kualitas makanan dan ketersediaan air bersih bagi WBP karena makan, minum dan kesehatan adalah hak dasar WBP yang harus selalu kita penuhi, ” ujarnya.

Kakanwil Kemenkumham Provinsi NTT, Marciana Dominika Jone (tengah berbusana batik bunga coklat) berpose bersama Karutan Maumere dan jajaran

Selanjutnya Kakanwil Perempuan di lingkup Kemenkumham Provinsi NTT ini juga mengimbau kepada Karutan untuk berkoordinasi dengan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) untuk membangun mes di lahan kosong bagi pegawai.

Mengakhiri kunjungan kerja dadakannya, Marci berpesan kepada Karutan dan jajaran untuk tetap meningkatkan kualitas pelayanan baik terhadap WBP maupun masyarakat. Dengan mempertahankan kualitas, Merci Jone yakin Rutan Maumere akan meraih predikat WBK.

“Terus lakukan pembenahan mulai dari sekarang untuk meraih predikat WBK karena WBK bukan hanya sekadar pemenuhan dan keakuratan data dukung, namun lebih dari itu kesiapan UPT dalam memberikan pelayanan publik yang prima, ramah serta representatif menjadi keunggulan satker untuk meraih predikat tersebut,” tandas Merci Jone. (*)

Sumber dan foto (*/Humas Kemenkumham Provinsi NTT)

Editor (+roni banase)

  • Penulis: Penulis

Rekomendasi Untuk Anda

  • WASPADA! Inflasi Waingapu YoY Juni 2023 Sebesar 4,69%

    WASPADA! Inflasi Waingapu YoY Juni 2023 Sebesar 4,69%

    • calendar_month Sen, 3 Jul 2023
    • account_circle Penulis
    • visibility 99
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang, Garda Indonesia | Badan Pusat Statistik Provinsi Nusa Tenggara Timur (BPS NTT) merilis Inflasi Juni 2023, menyoroti laju Inflasi tahun kalender atau year on year (YoY) hingga Juni 2023 di Waingapu, salah satu kota acuan penentu jalu Inflasi. Adapun Inflasi YoY Juni 2023, gabungan 3 kota Inflasi NTT sebesar 4,58 persen, Kota Kupang sebesar […]

  • Pungutan Sekolah Negeri Berbalut Sumbangan

    Pungutan Sekolah Negeri Berbalut Sumbangan

    • calendar_month Jum, 21 Jun 2024
    • account_circle Penulis
    • visibility 82
    • 0Komentar

    Loading

    Oleh : Darius Beda Daton, Kepala Perwakilan Ombudsman NTT Tahapan pendaftaran, pengumuman dan pendaftaran ulang penerimaan peserta didik baru (PPDB) SMA/SMK tahun 2024 telah dimulai pada tanggal 19 Juni. Kita berharap pelaksanaan PPDB tahun ini berjalan lancar. Tidak ada riak-riak dan protes berlebihan para orang tua peserta didik karena anaknya tidak diterima di sekolah negeri […]

  • Ratu Wula & Simon Kamlasi Sepakat, Anak NTT Sekolah Perwira TNI

    Ratu Wula & Simon Kamlasi Sepakat, Anak NTT Sekolah Perwira TNI

    • calendar_month Sab, 14 Sep 2024
    • account_circle Penulis
    • visibility 97
    • 0Komentar

    Loading

    Tambolaka | Safari politik calon gubernur dan wakil gubernur NTT 2024—2029, Simon Petrus Kamlasi dan Adrianus Garu, selalu memantik perhatian masyarakat. Tak bisa dipungkiri jika kehadiran pasangan yang dikenal dengan nama SIAGA itu selalu menjadi medan magnet bagi masyarakat. Kehadiran SIAGA di Sumba Barat Daya (SBD) pada Jumat, 13 September 2024 dihadiri oleh belasan ribu […]

  • 24.35 Juta Anak Akses Internet; KemenPPPA Proteksi Dini

    24.35 Juta Anak Akses Internet; KemenPPPA Proteksi Dini

    • calendar_month Sel, 2 Okt 2018
    • account_circle Penulis
    • visibility 81
    • 0Komentar

    Loading

    Biak Barat-Papua,gardaindonesia.id–Survey Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia (APJII) diketahui jumlah pengguna internet di Indonesia sudah mencapai 143,26 juta. Dari jumlah tersebut, pengguna internet anak usia 13-18 tahun berjumlah 16,68% atau 24,35 juta anak yang mengakses internet di Indonesia. Sebagai upaya pencegahan dan proteksi dini terhadap pengaruh negatif internet bagi anak, Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan […]

  • BKN Tegaskan ASN Bolos Kerja Bisa Dipecat Tanpa Hak Pensiun

    BKN Tegaskan ASN Bolos Kerja Bisa Dipecat Tanpa Hak Pensiun

    • calendar_month Kam, 6 Nov 2025
    • account_circle melihatindonesia
    • visibility 697
    • 0Komentar

    Loading

    Pengawasan terhadap disiplin ASN dilakukan melalui Badan Pertimbangan ASN (BP ASN), yang anggotanya terdiri dari pejabat tinggi negara seperti Menteri PANRB, Kepala BIN, Jaksa Agung, dan Ketua Korpri.   Jakarta | Badan Kepegawaian Negara (BKN) menegaskan bahwa Aparatur Sipil Negara (ASN) yang tidak masuk kerja tanpa alasan yang sah dapat diberhentikan dengan tidak hormat dan […]

  • Sidang Etik Mantan Kapolres Ngada, Pelanggar Ajukan Banding

    Sidang Etik Mantan Kapolres Ngada, Pelanggar Ajukan Banding

    • calendar_month Rab, 19 Mar 2025
    • account_circle Penulis
    • visibility 119
    • 0Komentar

    Loading

    Kasus AKBP Fajar Widyadharma Lukman Sumaatmaja mendapat pengawasan dari berbagai pihak, termasuk Kompolnas, Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA), Kementerian Sosial, serta Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI); untuk memastikan jalannya proses sesuai dengan prosedur.   Jakarta | Divisi Propam Polri, pada Senin 17 Maret 2025, telah menyelesaikan sidang kode etik profesi Polri terhadap AKBP […]

expand_less