Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Regional » Pendidikan di Pulau Sumba Bersinar, PLN Revitalisasi 45 Sekolah

Pendidikan di Pulau Sumba Bersinar, PLN Revitalisasi 45 Sekolah

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Sab, 17 Mei 2025
  • visibility 3
  • comment 0 komentar
Lima sekolah di Kabupaten Sumba Barat Daya menjadi percontohan tahap pertama, termasuk SD Weetabula dan SD Karerobbo yang menggunakan smart board sebagai bagian dari penguatan metode pembelajaran berbasis teknologi.

 

Tambolaka | PLN UIW NTT melalui PLN Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan Sumba (PLN UP3 Sumba) terus berkomitmen untuk mendukung setiap program Pemerintah Sumba Barat Daya dan program pemerintah pusat, hal tersebut terungkap saat pertemuan Manajemen PLN UP3 Sumba dengan Wakil Bupati Sumba Barat Daya (SBD) di ruang kerjanya pada Selasa, 29 April 2025.

Pada pertemuan tersebut salah satu program yang dibahas adalah keberlanjutan revitalisasi sekolah dan digitalisasi pembelajaran, yang akan menyasar sebanyak 45 sekolah di seluruh Pulau Sumba. Lima sekolah di Kabupaten Sumba Barat Daya menjadi percontohan tahap pertama, termasuk SD Weetabula dan SD Karerobbo yang menggunakan smart board sebagai bagian dari penguatan metode pembelajaran berbasis teknologi.

Dominikus Rangga Kaka, S.P, Wakil Bupati Sumba Barat Daya mengatakan, transformasi pendidikan adalah langkah penting dalam mempersiapkan generasi muda menghadapi era digital. “Kami menyambut baik dukungan dari PLN yang sangat membantu upaya pemerintah daerah dalam mendorong mutu pendidikan,” ujarnya.

Menimpali Wabup Sumba Barat Daya, Nikolas Denis Adrian Manager PLN UP3 Sumba mengungkap bahwa PLN siap mendukung kelancaran kegiatan digitalisasi pendidikan ini. “Kami berharap siswa dan guru di Sumba Barat Daya dapat merasakan langsung manfaat teknologi dalam proses belajar-mengajar, sehingga ke depan kita mendapat generasi muda Sumba yang mampu bersaing di era digitalisasi sekarang ini,” ucapnya.

Terpisah, General Manager PLN UIW NTT, Fransiskus Eko Sulistyono, mengatakan kolaborasi dengan pemerintah daerah sangat penting untuk mendapatkan kemanfaatan teknologi masa kini. Selain program pendidikan, PLN juga merespons kebutuhan wilayah yang belum dialiri listrik dengan rencana pemanfaatan produk supersun, yaitu solusi energi mandiri berbasis tenaga surya.

Sementara itu, untuk lokasi Translok Wee Padi, PLN telah memasukkan wilayah tersebut dalam roadmap Program Listrik Desa (Lisdes) tahun 2027, sehingga permohonan pasang baru akan dilayani setelah jaringan tersedia.

Program-program ini merupakan bagian dari kontribusi PLN dalam mendorong pemerataan layanan kelistrikan dan kemajuan pendidikan berbasis teknologi di Sumba Barat Daya.(*)

Sumber (*/tim PLN UIW NTT)

 

  • Penulis: Penulis

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • 5.480 ASN PPPK Pemprov NTT Terima SK Pengangkatan

    5.480 ASN PPPK Pemprov NTT Terima SK Pengangkatan

    • calendar_month Kam, 24 Jul 2025
    • account_circle Penulis
    • visibility 1
    • 0Komentar

    Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) memiliki masa kontrak yang akan diperbarui maksimal setiap lima tahun. Perpanjangan kontrak sepenuhnya bergantung pada kinerja dan dedikasi masing-masing ASN.   Kupang | Gubernur NTT, Melki Laka Lena menyampaikan selamat menjalankan tugas dan pengabdian kepada negara dan masyarakat kepada 5.480 Aparatur Sipil Negara Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (ASN […]

  • Respons Cepat Pemkab Manggarai Bantu Warga Stroke Puluhan Tahun

    Respons Cepat Pemkab Manggarai Bantu Warga Stroke Puluhan Tahun

    • calendar_month Kam, 19 Jun 2025
    • account_circle Penulis
    • visibility 4
    • 0Komentar

    Pihak keluarga, Mama Theresia Imur (50), menyampaikan rasa syukur dan ucapan terima kasih tak terhingga kepada Pemda Manggarai yang sudah memberikan bantuan sembako dan BPJS untuk meringankan beban keluarga.   Manggarai | Sebagai bentuk kepedulian dan komitmennya melayani masyarakat yang kesulitan, maka Pemerintah Kabupaten Manggarai melalui dinas sosial (Dinsos) merespons cepat keluhan warga penderita stroke […]

  • Pemprov NTT & Undana Kerjasama Prioritas Kelangsungan Hidup Komodo

    Pemprov NTT & Undana Kerjasama Prioritas Kelangsungan Hidup Komodo

    • calendar_month Rab, 15 Mei 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 1
    • 0Komentar

    Kupang-NTT, Garda Indonesia | Pemprov (Pemerintah Provinsi) NTT menggelar Rapat bersama dalam rangka menindaklanjuti upaya-upaya untuk pengelolaan Taman Nasional Komodo (TNK) yang lebih optimal. Rapat dipimpin langsung oleh Sekda NTT Ir. Benediktus Polo Maing, dilaksanakan di Ruang Rapat Sekda Gedung Sasando, Selasa, 14 Mei 2019. Turut hadir dalam rapat tersebut diantaranya, Wakil Rektor Undana Bidang […]

  • Jasa Raharja NTT Siaga Layanan Kesehatan bagi Pengungsi Konflik Wamena

    Jasa Raharja NTT Siaga Layanan Kesehatan bagi Pengungsi Konflik Wamena

    • calendar_month Sab, 19 Okt 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 1
    • 0Komentar

    Kupang-NTT, Garda Indonesia | PT Jasa Raharja (Persero) Cabang Nusa Tenggara Timur menyiagakan layanan pengobatan gratis di titik kedatangan penumpang yang merupakan warga NTT dari Wamena yang mengalami konflik berkepanjangan. Kegiatan ini bertajuk, ‘Jasa Raharja Peduli Wamena’ bersama Mitra Terkait lainnya, antara lain BPTD WIlayah XIII, Dinas Sosial Provinsi NTT, Pelindo III, Tagana Provinsi NTT […]

  • Sanggar Lopo Gaharu – Komunitas Budaya Berbasis Keluarga

    Sanggar Lopo Gaharu – Komunitas Budaya Berbasis Keluarga

    • calendar_month Sel, 24 Jul 2018
    • account_circle Penulis
    • visibility 0
    • 0Komentar

    Kupang-NTT, gardaindonesia.id – Mencintai Budaya mutlak dan pantas diperjuangkan, juga menanamkan dasar karakter, mental positif dan leadership yang di tanamkan dan di kedepankan terhadap para anak muda dalam Komunitas Budaya Sanggar Lopo Gaharu. Berdiri 4 September 2010, Sanggar Lopo Gaharu di pelopori oleh Erni Handayani seorang Guru SMA Negeri 1 Kupang dengan dukungan Drs. Floribertus […]

  • Gubernur NTT Hibah Tanah 25 Hektar di Belu Kepada Warga Eks Timtim

    Gubernur NTT Hibah Tanah 25 Hektar di Belu Kepada Warga Eks Timtim

    • calendar_month Rab, 24 Mar 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 3
    • 0Komentar

    Belu-NTT, Garda Indonesia | Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), melalui Gubernur Viktor Bungtilu Laiskosat (VBL) telah menghibahkan tanah seluas 25 hektar kepada 475 Kepala Keluarga (KK) warga eks Timor – Timur ( Timtim) di depan Bandar Udara  A. A. Bere Tallo Haliwen – Atambua, Kelurahan Manumutin, Kecamatan Kota Atambua, Kabupaten Belu, pada Rabu, 24 Maret […]

expand_less