Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Pengacara Santi Taolin Sebut Harta Lain, Ini Tanggapan Kristina Lazakar

Pengacara Santi Taolin Sebut Harta Lain, Ini Tanggapan Kristina Lazakar

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Ming, 11 Okt 2020
  • visibility 91
  • comment 0 komentar

Loading

Belu-NTT, Garda Indonesia | Kristina Lazakar merasa geram terhadap Pengacara Santi Taolin, Helio Caetano Moniz (HCM). Pasalnya, HCM menyebut dalam pemberitaan Garda Indonesia terdahulu tentang masih adanya harta–harta lain di luar harta yang disengketakan.

“Khusus HCM, kau pergi sekolah tambah lagi dulu. Kau tetap masih mengotot (tentang) penolakan hak waris. Kau baca baikkah tidak itu putusan-putusan? Menanggapi komentar kami, kau pengacaranya Santi Taolin. Dan cukup kau sebut apa yang jadi sengketa,” demikian sepenggal penegasan Kristina Lazakar pada kolom komentar facebook yang disalin Garda Indonesia pada Minggu, 11 Oktober 2020.

Baca juga: http://gardaindonesia.id/2020/10/09/gaspar-meda-pinta-pengacara-santi-taolin-tak-pisahkan-hubungan-mama-anak/

Menurut Lazakar, seharusnya HCM bersama kliennya Santi Taolin merasa malu dan tidak pantas untuk menyebut harta–harta kepemilikannya yang lain. “Karena harta yang saya miliki kamu harus tahu, harus bisa pilah, pilih mana yang harus disebut dan mana yang tidak boleh kalian sebut, paham!! Apa yang kau tahu tentang Toko Gloria? Apa yang kau tahu tentang rumah Surabaya?”, tandasnya mengingatkan.

Selaku pengacaranya Santi Taolin, tulis Lazakar lebih lanjut, seharusnya memberikan saran dan dukungan bagi kliennya untuk semangat bekerja mencari uang, karena hidup ini menuntut lebih berharga dan bernilai dari hasil keringat sendiri. “Bukan kau tunjuk harta saya di mana–mana yang bukan haknya kalian. Mata menyala di harta orang tua saja. Kenapa kau tidak sebut, sudah berapa banyak harta orang tua yang sudah klien kamu kasih ludes? Mungkin kau tidak tahu atau kau sengaja tidak mau tahu. HCM, kecuali kau tidak kenal siapa saya. Kita saling tahu, mau sampai di mana?”, kesal Kristina Lazakar.

Untuk diketahui, diberitakan Garda Indonesia sebelumnya, HCM meminta kepada khalayak untuk menghargai keputusan hukum. Bahwa, hukum itu keadilan dan hukum itu memeriksa keabsahan kepemilikan. Peralihan hak kepada Santi itu sah. Hakim juga sudah mempertimbangkan tentang masih ada harta–harta lain, yang bisa dimiliki oleh mama maupun kedua adik. Ada rumah di Surabaya, ada Toko Glory, ada tanah di wilayah Kabupaten T.T.U dan beberapa tempat lagi.

Santi itu, ujar HCM, stres karena mamanya mengeluh di luar soal suami Santi tidak bisa bekerja. Makanya, setelah selesai di pengadilan, Santi dan suaminya mau buka cafe di depan rumah itu. Ketika mau buka, mamanya datang usir. Santi sendiri tidak mau bagi tiga karena mamanya tunjukkan bagian kiri dan kanan. Santi mau bagi dua, supaya ada akses di depan jalan itu untuk buka warung dan cafe.

“Nah, karena semua itu tidak bisa, makanya saya juga kasihan Santi, saya mau masalah ini cepat selesai supaya anak–anak bisa bekerja dan cari hidup. Itu saja keinginan kita. Pak Gaspar Meda omong itu betul semua. Tapi ingat, waktu bapaknya masih hidup tidak hanya miliki satu rumah itu. Masih ada Toko Glory, rumah di Surabaya, kolam ikan di T.T.U, Santi tidak mungkin mau ambil lagi karena dia sudah dapat hak,” urainya.(*)

Penulis: (*/Herminus Halek)
Foto utama (*/istimewa)
Editor: (+rony banase)

  • Penulis: Penulis

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kopdit Pintu Air Pecut Semangat Insan Koperasi di Kutai Timur

    Kopdit Pintu Air Pecut Semangat Insan Koperasi di Kutai Timur

    • calendar_month Kam, 24 Nov 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 86
    • 0Komentar

    Loading

    Sangatta, Garda Indonesia | Filosofi ‘kau susah aku bantu, dan aku susah kau bantu” adalah  dasar pijak koperasi kredit yang mengharuskan semua warga “orang miskin” bisa terlibat saling membantu, bergotong-royong, bahu membahu untuk meningkatkan ekonomi keluarga dengan pola simpan pinjam. Koperasi kredit, sejatinya adalah jembatan emas untuk hidup sejahtera asal anggotanya memahami sungguh cara berkoperasi […]

  • Bank Dunia Terangi Daerah 3T NTT, PLTS Wontong Jadi Bukti Nyata

    Bank Dunia Terangi Daerah 3T NTT, PLTS Wontong Jadi Bukti Nyata

    • calendar_month Rab, 20 Agu 2025
    • account_circle Penulis
    • visibility 84
    • 0Komentar

    Loading

    PLTS Wontong di Manggarai Barat telah beroperasi sejak tahun 2022, kini melistriki ratusan rumah tangga yang sebelumnya sulit dijangkau jaringan listrik konvensional.   Manggarai Barat | Guna melakukan misi verifikasi Y1 2024 PforR ISLE-1, perwakilan Bank Dunia dan Direktur Keuangan PT PLN (Persero), Sinthya Roesly, mengunjungi pembangkit listrik tenaga surya (PLTS) Wontong di Kabupaten Manggarai […]

  • Pemkab Manggarai Alokasi Rp200 Juta Dukung Festival Golo Curu 2025

    Pemkab Manggarai Alokasi Rp200 Juta Dukung Festival Golo Curu 2025

    • calendar_month Ming, 5 Okt 2025
    • account_circle Penulis
    • visibility 277
    • 0Komentar

    Loading

    Festival Golo Curu tidak hanya mengedepankan aspek ekonomi, tetapi juga akan memperlihatkan kekayaan seni dan budaya khas daerah.   Ruteng | Pemerintah Kabupaten Manggarai, melalui Dinas Pariwisata dan Kebudayaan, menegaskan komitmen kuatnya untuk berpartisipasi secara aktif dalam mendukung dan menyukseskan pelaksanaan Festival Golo Curu 2025, yang dijadwalkan berlangsung pada tanggal 3 hingga 7 Oktober. Pemerintah […]

  • Catatan Akhir Pekan Firli Bahuri, Orkestrasi Pemberantasan Korupsi

    Catatan Akhir Pekan Firli Bahuri, Orkestrasi Pemberantasan Korupsi

    • calendar_month Sel, 28 Des 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 99
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Firli Bahuri membuat beberapa catatan ringan akhir pekan sekedar mengingatkan tentang posisi KPK sebagai penegak hukum. Menurutnya, bahwa lembaga KPK dibuat untuk mencari jalan keluar bagi maraknya korupsi di masa lalu, sehingga diperlukan terobosan dalam transisi menuju masa depan bebas korupsi. “Untuk itu, KPK dibuat sebagai […]

  • Satu Ton Beras bagi Susteran OMJM Kupang dari Wagub NTT Josef Nae Soi

    Satu Ton Beras bagi Susteran OMJM Kupang dari Wagub NTT Josef Nae Soi

    • calendar_month Ming, 28 Jun 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 92
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, Garda Indonesia | Perhatian dan kepedulian Pemerintah Provinsi (Pemprov) NTT terhadap lembaga keagamaan dan lembaga kesejahteraan sosial dalam hal ini panti asuhan di Provinsi NTT semakin nyata. Bantuan berupa beras ini dimaksudkan untuk menanggulangi para penghuni panti agar sanggup bertahap hidup karena terdampak Corona Virus Disease 2019 atau Covid-19 beberapa bulan terakhir. “Saya harus […]

  • Jo Uly—Sosok Milenial Calon Wakil Bupati Sabu Raijua

    Jo Uly—Sosok Milenial Calon Wakil Bupati Sabu Raijua

    • calendar_month Rab, 21 Agu 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 96
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, Garda Indonesia | Johanes Uly atau akrab disapa Jo Uly merupakan sosok muda (milenial) dari Kabupaten Sabu Raijua yang menyatakan diri siap menghadapi perhelatan Pilkada Sabu Raijua pada tahun 2020. Pria kelahiran 15 Mei 1979 di Mesara Lobohede Kabupaten Sabtu Raijua yang memiliki nama lengkap Yohanes Uly Kale, A.md. secara terbuka menyatakan kesiapan diri […]

expand_less