Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Nasional » Peringati Hari Bakti PU Ke-73, Kemen PUPR Gelar Sepeda Santai

Peringati Hari Bakti PU Ke-73, Kemen PUPR Gelar Sepeda Santai

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Sen, 26 Nov 2018
  • visibility 85
  • comment 0 komentar

Loading

Jakarta, gardaindonesia.id | Hari Bakti PU ke-73 tahun 2018, diperingati Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) menggelar kegiatan sepeda santai (Funbike) yang diikuti Aparatur Sipil Negara (ASN) Kementerian PUPR di Jakarta, pada Minggu (25/11/18).

Sekretaris Jenderal (Sekjen) Kementerian PUPR, Anita Firmanti mengatakan tema Harbak 2018 “Bangun Infrastruktur Mempersatukan Bangsa”, menjadi semangat yang harus diresapi oleh seluruh ASN Kementerian PUPR. Acara sepeda santai ini juga sekaligus memperingati dan mengenang jasa para pahlawan sapta taruna yang rela berkorban mempertahankan Gedung Kantor Kementerian PU di Bandung(Sekarang Gedung Sate) dari serangan Belanda pada 3 Desember 1945.

“Dengan berolahraga seperti bersepeda turut memperkuat semangat jiwa dan raga kita untuk bertahan dalam mencapai kemenangan menuju finish. Meski lelah namun terus berusaha sampai finish, itulah semangat yang dimiliki para pegawai PUPR,” kata Anita sebelum melepas para peserta sepeda santai didampingi Dirjen Cipta Karya Danis H. Sumadilaga.

Anita mengatakan, pelaksanaan funbike ini juga merupakan bagian suatu mission oriented seperti halnya melaksanakan misi penting pada setiap pekerjaan pembangunan infrastruktur. “Kita juga dilatih untuk bersifat adil (fairness), karena ketika ada seorang pegawai tidak adil dalam menjalankan pekerjaan, pasti juga berlaku tidak jujur terhadap hasil kerjanya,” kata anita.

Ditambahkan Anita, dalam menghilangkan rasa tidak adil dan tidak jujur disetiap pelaksanaan kegiatan, diperlukan suatu integritas dalam diri yang mengikat sebuah aturan. Hal ini berkaitan dengan konsep kerja Kementerian PUPR yang pertama yaitu Integritas.

“Ketika seseorang tidak memiliki integritas diri, tentu dia akan menganggap apa yang dilakukan tidak penting. Yang kemudian menjalankan perintah semaunya sehingga dapat melanggar aturan yang sudah dibuat,” tambahnya. Tidak kalah penting juga menanamkan nilai kekeluargaan dan persaudaraan antar unit organisasi.

Pelaksanaan kegiatan sepeda santai yang diikuti sekitar 800 peserta baik pejabat tinggi madya, pratama dan para staff di lingkungan Kementerian PUPR ini. Jarak tempuh sepanjang 25 Km, dimulai dari Kampus Kementerian PUPR di Jalan Pattimura memutari kawasan Pangeran Antasari-TB Simatupang-Mampang Prapatan-Semanggi-Jalan Asia Afrika dan berakhir di Kampus PUPR kembali.

Pada akhir kegiatan, para peserta yang mengikuti kegiatan funbike juga mendapatkan kupon doorprize dengan bermacam hadiah.

Sumber berita (*Biro Komunikasi Publik Kementerian PUPR)

  • Penulis: Penulis

Rekomendasi Untuk Anda

  • Pesona Senja Pantai Warna Oesapa

    Pesona Senja Pantai Warna Oesapa

    • calendar_month Ming, 19 Agu 2018
    • account_circle Penulis
    • visibility 144
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, gardaindonesia.id – Pesona pantai di sepanjang pesisir Kota Kupang mulai dari Pantai Lasiana hingga Pantai Namosain tak perlu diragukan lagi, terutama Pantai Warna Oesapa. Terletak di km. 6,5 Oesapa; Pantai ini menawarkan beragam Pesona nan menawan. Dengan hamparan Pohon Tuak (Nira) dibibir pantai, aneka kudapan lokal khas Kupang-Nusa Tenggara Timur, dan hamparan tenda payung […]

  • PLN Buka Kolaborasi Pengembangan 9 Wilayah Kerja Panas Bumi

    PLN Buka Kolaborasi Pengembangan 9 Wilayah Kerja Panas Bumi

    • calendar_month Sen, 27 Mar 2023
    • account_circle Penulis
    • visibility 83
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | PT PLN (Persero) membuka kolaborasi dalam membangun 9 (sembilan) wilayah kerja panas bumi (WKP) dengan total kapasitas diperkirakan mencapai 260 megawatt (MW). Direktur Utama PLN Darmawan Prasodjo mengatakan, langkah ini sebagai bentuk dukungan penuh kepada Pemerintah dalam mengakselerasi transisi energi demi mencapai target net zero emission di tahun 2060. Adapun 9 […]

  • RESMI! Ganjar Pranowo Calon Presiden 2024 dari PDI Perjuangan

    RESMI! Ganjar Pranowo Calon Presiden 2024 dari PDI Perjuangan

    • calendar_month Jum, 21 Apr 2023
    • account_circle Penulis
    • visibility 125
    • 2Komentar

    Loading

    Bogor, Garda Indonesia | Ketua Umum DPP Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputi mengumumkan secara resmi mengusung Ganjar Pranowo sebagai bakal calon presiden pada Pilpres 2024. “Pada jam 13.45, dengan mengucap bismillahrohman nirohim, menetapkan saudara Ganjar Pranowo sekarang Gubernur Jateng sebagai kader dan petugas partai untuk ditingkatkan penugasan sebagai calon presiden RI dari PDIP,” […]

  • KPU Helat Debat Pertama Calon Wali Kota Kupang Pilkada 2024

    KPU Helat Debat Pertama Calon Wali Kota Kupang Pilkada 2024

    • calendar_month Ming, 20 Okt 2024
    • account_circle Penulis
    • visibility 82
    • 0Komentar

    Loading

    Kota Kupang | Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Kupang menghelat debat publik pertama untuk kelima pasangan calon wali kota dan wakil wali kota Kupang periode 2024—2029. Perhelatan debat ini pada Sabtu malam, 19 Oktober 2024 di Hotel Aston Kupang. Debat terbuka untuk publik ini dihadiri Penjabat Wali Kota Kupang, Linus Lusi, Kadis Kominfo Kota Kupang. […]

  • Petugas KPK Lecehkan Wartawati, Kepala Pemberitaan Mohon Maaf

    Petugas KPK Lecehkan Wartawati, Kepala Pemberitaan Mohon Maaf

    • calendar_month Rab, 21 Jun 2023
    • account_circle Penulis
    • visibility 120
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Petugas Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) diduga melecehkan seorang jurnalis saat meliput agenda permintaan keterangan Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo pada Senin, 19 Juni 2023. Peristiwa itu terjadi ketika si pewarta tengah melakukan doorstop terhadap Yasin Limpo di gedung lama KPK. Suasana doorstop berdesak-desakan lantaran Yasin Limpo menyampaikan keterangannya sembari berjalan […]

  • SEGERA RAMPUNG, Pendataan Lahan PLTP Ulumbu 5—6 Poco Leok

    SEGERA RAMPUNG, Pendataan Lahan PLTP Ulumbu 5—6 Poco Leok

    • calendar_month Ming, 25 Jun 2023
    • account_circle Penulis
    • visibility 101
    • 0Komentar

    Loading

    Manggarai, Garda Indonesia | Kepala Badan Pertanahan Nasional (BPN) Manggarai, Siswo Hariyono menyebutkan proses pengukuran serta pengumpulan data pengadaan tanah pengembangan Pembangkit Listrik Tenaga Panas Bumi (PLTP) Ulumbu-Poco Leok akan segera rampung. Project pengadaan tanah pengembangan PLTP Ulumbu pada unit 5–6 berkapasitas 2×20 Megawatt (MW) di Poco Leok, kecamatan Satar Mese, kabupaten Manggarai, tersebar di […]

expand_less