Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Mantan Pj. Sekda Belu Purna Bakti, Pemda Beri Apresiasi

Mantan Pj. Sekda Belu Purna Bakti, Pemda Beri Apresiasi

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Sen, 1 Nov 2021
  • visibility 104
  • comment 0 komentar

Loading

Belu–NTT, Garda Indonesia | Mantan penjabat Sekretaris Daerah (Sekda) Belu, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), Frans Manafe, S.Pi. memasuki masa purna bakti, pemerintah daerah memberikan apresiasi dan penghargaan dalam acara perpisahan yang dirayakan secara bersahaja di ruang rapat Bupati Belu pada Senin, 1 November 2021.

Bupati Belu, dr. Taolin Agustinus, Sp.PD – KGEH, FINASIM menyampaikan rasa bangga dan ucapan terima kasih atas pengabdian, loyalitas dan prestasi Frans Manafe selama bekerja sebagai ASN Pemerintah Kabupaten Belu.

“Saya bangga dan terima kasih kepada pak Frans Manafe. Dalam dinamika serta proses kami selama 6 bulan di sini kami bekerja dengan hati, meski pun ada banyak hal yang tidak sesuai dengan ekspektasi dan perasaan. Sekali lagi, terima kasih kepada pak Frans Manafe atas prestasi, dedikasi dan loyalitasnya selama bekerja di Pemerintah Kabupaten Belu ini. Kita tetap berinteraksi, bersilahturahmi dan saling mengingatkan sehingga ke depan kita menjadi baik dan tetap terjaga, tidak ada rasa benci, tidak ada rasa kurang di antara kita,” ucap Bupati Belu.

Frans Manafe menuturkan bahwa masa baktinya selaku ASN Pemerintah Kabupaten Belu selama 35 tahun 7 bulan telah berakhir pada 1 Oktober 2021.

“Saya mengakhiri karya saya sebagai seorang PNS atau ASN. Kurang lebih 35 tahun 7 bulan saya mengabdikan diri sebagai seorang ASN untuk Rai Belu yang kita cintai,” imbuh Frans Manafe.

Ucapan selamat purnabakti dari Bupati Belu kepada Frans Manafe

Frans Manafe menyampaikan terima kasih kepada Bupati Belu yang telah memberikan kepercayaan kepada dirinya sebagai penjabat Sekda Belu hingga memasuki batas usia pensiun.

“Saya menyampaikan terima kasih kepada Bupati Belu yang telah mempercayakan saya melanjutkan jabatan saya sampai dengan tanggal 1 Oktober sehingga saya diberikan waktu 1 bulan untuk mempersiapkan diri memasuki masa purnatugas. Terima kasih atas penghargaan dari Pemerintah Kabupaten Belu yang telah mendukung, memulai dan mengakhiri masa tugas saya dengan baik,” ungkap Frans Manafe.

Sebagai cendera mata kepada Frans Manafe, Bupati Belu menyerahkan sebuah cincin.

Turut hadir, Sekretaris Daerah Kabupaten Belu, Johanes Andes Prihatin, SE., M.Si. Plt. Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Sekda Kabupaten Belu, Drs. Nikolaus Umbu K. Birri, Plt. Asisten Administrasi Umum Sekda Kabupaten Belu, Fransiskus Xaverius Asten, S.Sos. dan pimpinan Organisasi Perangkat Daerah Kabupaten Belu. (*)

Berita: (*/Kominfobelu – Mercy Aton)

Foto: Frans Leki

Editor: Herminus Halek

  • Penulis: Penulis

Rekomendasi Untuk Anda

  • Hari Ke-4, Ratusan Veteran Belu dan Malaka Bertahan di Kanminvet Kupang

    Hari Ke-4, Ratusan Veteran Belu dan Malaka Bertahan di Kanminvet Kupang

    • calendar_month Sab, 12 Mar 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 87
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang, Garda Indonesia | Ratusan anggota LVRI asal Kabupaten Belu dan Malaka, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) yang mendatangi Kantor Administrasi Veteran (Kanminvet) Kupang atas inisiatif sendiri sejak Selasa, 8 Maret 2022 hingga hari keempat, Sabtu, 12 Maret 2022; masih tetap memilih bertahan untuk menunggu realisasi hak – haknya. Baca juga : https://gardaindonesia.id/2022/03/11/kantor-minvet-kupang-dinilai-hambat-hak-ratusan-veteran-belu-dan-malaka/ Kondisi memprihatinkan, […]

  • ‘68 Bahasa Daerah di NTT’, Ayo Pelihara & Lestarikan!

    ‘68 Bahasa Daerah di NTT’, Ayo Pelihara & Lestarikan!

    • calendar_month Sel, 5 Feb 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 145
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, Garda Indonesia | Nusa Tenggara Timur, Provinsi yang memiliki penduduk sebanyak 5,4 Juta jiwa (=Data BPS NTT 2019) dan terdapat 16 suku yang mendiami beberapa pulau besar dan kecil antara lain, Suku Helong; Dawan; Tetun; Kemak; Marae; Rote; Sabu; Sumba; Riung; Nagda; Ende Lio; Sikka-Kroweng Muhang; Lamaholot; Kedang; Labala; dan Alor Pantar. Provinsi yang […]

  • Selama Pandemi Covid-19, Masuk ke Kabupaten TTU Wajib Dikarantina 14 Hari

    Selama Pandemi Covid-19, Masuk ke Kabupaten TTU Wajib Dikarantina 14 Hari

    • calendar_month Jum, 22 Mei 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 86
    • 0Komentar

    Loading

    Kefa-T.T.U, Garda Indonesia | Pemerintah Daerah (Pemda) Timor Tengah Utara (T.T.U) telah memberlakukan aturan ketat bagi semua orang yang masuk ke TTU, melalui semua pintu masuk di Pos Oeperigi, pos Napan Eban, Oepoli Noelelo dan Malaka Belu di Marobo; bakal diperiksa. Demikian penegasan Bupati T.T.U, Raymundus Sau Fernandes dalam percakapan telepon dengan Garda Indonesia pada […]

  • “Kasus Narkoba” Kapolda Jawa Timur Ditangkap Propam

    “Kasus Narkoba” Kapolda Jawa Timur Ditangkap Propam

    • calendar_month Jum, 14 Okt 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 88
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Kabar mengejutkan datang dari lembaga Kepolisian Daerah Jawa Timur. Pasalnya, Kapolda Jatim, Irjen Teddy Minahasa Putra ditangkap Propam Polri terkait kasus narkoba. Informasi tersebut diafirmasi Wakil Ketua Komisi III DPR Ahmad Sahroni. Ia mengatakan, Kapolda Jatim pengganti Irjen Pol Nico Afinta itu dalam waktu secepatnya akan diumumkan kasus yang dialaminya. “Kalau […]

  • Hujan Badai Terjang Sistem Kelistrikan Lembata, Petugas PLN Sigap Pulihkan

    Hujan Badai Terjang Sistem Kelistrikan Lembata, Petugas PLN Sigap Pulihkan

    • calendar_month Sen, 12 Jan 2026
    • account_circle Penulis
    • visibility 148
    • 0Komentar

    Loading

    Manager ULP Lembata, Vincentsius Leonardo Dwi Putra, mengungkapkan seluruh personel dikerahkan ke lokasi-lokasi terdampak, seperti Desa Imulolong, Desa Posiwatu, wilayah Bengkari, hingga Omesuri dan Buyasuri.   Lembata | Cuaca ekstrem berupa hujan lebat dan angin kencang yang melanda wilayah Nusa Tenggara Timur (NTT) dalam beberapa hari terakhir berdampak pada sistem kelistrikan di Kabupaten Lembata. Sejumlah […]

  • Bemo Raisa – Wujudkan Angkutan Bemo Ramah Bahasa Indonesia

    Bemo Raisa – Wujudkan Angkutan Bemo Ramah Bahasa Indonesia

    • calendar_month Sel, 16 Okt 2018
    • account_circle Penulis
    • visibility 145
    • 0Komentar

    Loading

    Kota Kupang,gardaindonesia.id | Kantor Bahasa NTT, Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan kembali menyelenggarakan pemantauan Bemo Raisa (Ramah Bahasa Indonesia) di Kota Kupang. Kegiatan pemantauan dilaksanakan tanggal 15—17 Oktober 2018. Tahun 2018 merupakan tahun ketiga sejak Lokakarya Bemo Ramah Bahasa Indonesia yang dilaksanakan pada 21 Oktober 2016 di Hotel On the Rock. […]

expand_less