Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Nasional » IMO-Indonesia Siap Jadi Konstituen Dewan Pers

IMO-Indonesia Siap Jadi Konstituen Dewan Pers

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Jum, 10 Nov 2023
  • visibility 138
  • comment 0 komentar

Loading

Jakarta, Garda Indonesia | Membangun organisasi badan usaha media bukanlah hal mudah. Semua butuh keseriusan dan kekompakan untuk bisa maju. Belum lagi, adanya ketentuan yang harus dapat dipenuhi organisasi bersangkutan agar mampu survive dan sesuai regulasi berlaku.

Tidak hanya itu, organisasi juga harus bisa menjadi rumah besar bagi pelaku usaha di bidang media untuk menjadi maslahat bagi banyak pihak. Kaitannya dengan itu, Ikatan Media Online (IMO)-Indonesia sebagai salah satu organisasi badan usaha pers tanah air telah banyak melewati lika-liku maupun rintangan selama bertahun-tahun.

Ketua Umum IMO – Indonesia Yakub Ismail bertutur bahwa organisasinya sejauh ini telah melangkah dengan susah payah demi terus bertahan di tengah tantangan dan dinamika pers tanah air.

“Enam tahun perjalanan Ikatan Media Online (IMO) Indonesia dalam merintis organisasi badan usaha memang tidak mudah. Namun, semua itu dilakukan dengan gigih dan semangat untuk bersama-sama membesarkan dan merawat organisasi ini sehingga mampu bertahan hingga sekarang,” kata Yakub di Jakarta, Jumat, 10 November 2023.

Yakub juga mengapresiasi semangat dan kekompakan yang ditunjukkan rekan-rekan pengurus dalam membangun IMO-Indonesia. “Alhamdulillah, berkat semangat dan kekompakan rekan-rekan semua, IMO-Indonesia mampu bertahan dan tumbuh menjadi organisasi badan usaha pers yang cukup besar dan terkemuka di Indonesia,” ujarnya.

Yakub pun menyebut, saat ini keanggotaan IMO-Indonesia terus bertambah di berbagai daerah seiring pesatnya perkembangan industri pers tanah air.

“Alhasil kini upaya itu mulai nampak membuahkan hasil, di mana ratusan anggota IMO-Indonesia sebagaimana dapat dilihat dalam situs https://imo-indonesia.com/peta-sebaran-imo/ yang mana akan segera diajukan kepada Dewan Pers untuk dapat memenuhi organisasi yang terverifikasi sehingga dapat menjadi konstituen,” ungkapnya.

Yakub mengaku semua perjuangan yang telah dilewati tidak mudah dan segampang membalik telapak tangan. “Namun demikian tekad yang kuat untuk bisa menembus berbagai syarat akan menjadi modal baja bagi IMO-Indonesia yang akan terus berusaha memenuhi tahapan demi tahapan sebagaimana yang disyaratkan,” terangnya.

Meski perlu waktu untuk semua itu dapat terwujud, kata dia, yang paling penting untuk IMO-Indonesia adalah keberanian untuk memulainya.

“Dengan demikian dapat dipastikan perjalanannya, dan tentunya semua effort-nya itu kembali kepada IMO-Indonesia. Hal tersebut menjadi penting bagi IMO-Indonesia agar apa yang menjadi perjuangannya di sektor media online dapat sesuai dengan mekanisme yang ada dengan menempatkan wakilnya duduk sebagai salah satu anggota Dewan Pers ke depan,” pungkasnya.(*)

Sumber (*/tim)

  • Penulis: Penulis

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kemah Literasi NTT 2019, Wadah Interaksi & Sinergitas Pegiat Literasi

    Kemah Literasi NTT 2019, Wadah Interaksi & Sinergitas Pegiat Literasi

    • calendar_month Sel, 26 Nov 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 215
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, Garda Indonesia | Momentum Hari Guru 2019 diwujudkan dalam kegiatan Kemah Literasi 2019 oleh Pengurus Wilayah (PW) Forum Taman Bacaan Masyarakat (FTBM) Provinsi Nusa Tenggara Timur dan sebuah kehormatan NTT sebagai salah satu dari 4 (empat) provinsi yang berhak menyelenggarakan Kemah Literasi 2019 dari Direktorat Pembinaan Pendidikan Kesetaraan, Dirjen PAUD dan DIKMAS Kementerian Pendidikan […]

  • Gubernur Viktor Dorong GMIT Jadi Kekuatan Pilar Utama

    Gubernur Viktor Dorong GMIT Jadi Kekuatan Pilar Utama

    • calendar_month Sen, 8 Okt 2018
    • account_circle Penulis
    • visibility 101
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, gardaindonesia.id– Gubernur Viktor Laiskodat menghadiri kebaktian bersama Jemaat Pniel Oebaki Kecamatan Amarasi, Kabupaten Kupang, Minggu (7/10/18). Kehadiran Gubernur VBL ditengah Jemaat Pniel Oebaki sehubungan dengan acara peletakan batu pertama pembangunan gedung Gereja Pniel Oebaki. Gubernur 1 NTT ini mengatakan, Gereja Masehi Injili di Timor (GMIT) harus menjadi kekuatan pilar utama; mengingat, keberadaan GMIT sampai […]

  • Masalah HIV/Aids & Narkoba Jadi Atensi Tim Penggerak PKK Kota Kupang

    Masalah HIV/Aids & Narkoba Jadi Atensi Tim Penggerak PKK Kota Kupang

    • calendar_month Kam, 22 Agu 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 111
    • 0Komentar

    Loading

    Kota Kupang, Garda Indonesia | Masalah pergaulan bebas, penyalahgunaan narkoba, kehamilan anak dan remaja diluar nikah, kasus perkosaan, kekerasan terhadap anak dan remaja, dan masalah HIV/Aids akibat lemahnya kontrol diri dan keluarga, saat ini marak terjadi di Kota Kupang. Khusus masalah HIV/Aids, data menunjukkan sejak April 2007 hingga April 2019, penderita HIV di Kota Kupang […]

  • Presiden Jokowi: “Reformasi Regulasi untuk Lindungi Kepentingan Rakyat”

    Presiden Jokowi: “Reformasi Regulasi untuk Lindungi Kepentingan Rakyat”

    • calendar_month Jum, 16 Agu 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 71
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Presiden Joko Widodo mengajak seluruh pihak terkait untuk mereformasi aturan dan perundang-undangan yang dirasa menyulitkan masyarakat dan menghambat inovasi. Di era perubahan global sekarang ini, bangsa Indonesia sangat memerlukan regulasi yang sederhana, konsisten, dan mendorong munculnya inovasi-inovasi baru. Demikian disampaikan Presiden saat menyampaikan pidato kenegaraan dalam rangka HUT ke-74 Kemerdekaan Republik […]

  • Politik Move-On & Gembira ala Kaesang, Kalau Korupsi Disembelih

    Politik Move-On & Gembira ala Kaesang, Kalau Korupsi Disembelih

    • calendar_month Rab, 4 Okt 2023
    • account_circle Penulis
    • visibility 97
    • 0Komentar

    Loading

    Oleh: Andre Vincent Wenas Partai politik milenial yang membingungkan parpol lain. Ya, wajar saja. Fakta politiknya Kaesang sudah jadi ketua umum PSI. Mau kasih komentar apa pun, faktanya tak akan berubah. Dan realitas politik di PSI ini yang bakal mewarnai peta politik Indonesia sejak 2023 ini dan seterusnya. Fakta ini nampaknya tak terbantahkan. Hampir semua […]

  • IKIP Komisi Informasi NTT 2025 Potret Faktual Keterbukaan Informasi

    IKIP Komisi Informasi NTT 2025 Potret Faktual Keterbukaan Informasi

    • calendar_month Kam, 5 Jun 2025
    • account_circle Penulis
    • visibility 108
    • 0Komentar

    Loading

    FGD IKIP tahun 2025 merupakan program prioritas Komisi Informasi secara nasional untuk melihat dan memotret sejauh mana kondisi faktual pelaksanaan keterbukaan informasi publik dapat berjalan di semua provinsi di Indonesia.   Kupang | Guna memotret kondisi faktual implementasi keterbukaan informasi publik di Provinsi Nusa Tenggara Timur, Komisi Informasi Pusat kembali menghelat forum group discussion (FGD) […]

expand_less