Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Nasional » Ketua IMO Indonesia : “Media Massa Wajib Menebar Edukasi”

Ketua IMO Indonesia : “Media Massa Wajib Menebar Edukasi”

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Kam, 3 Jan 2019
  • visibility 90
  • comment 0 komentar

Loading

Denpasar, gardaindonesia.id | Ketua Umum Ikatan Media Online Indonesia (IMO-Indonesia) Yakub F Ismail menekankan pentingnya peranan media massa, seyogyanya tidak hanya sekedar menjadi ajang menyebarkan informasi belaka.

“Justru media massa dituntut untuk mampu menebarkan edukasi, baik bagi masyarakat atau pelajar sehingga warga menjadi lebih berwawasan dan siap bersaing di era global,” ujar Yakub ketika dijumpai di Quest San Hotel Denpasar, Kamis (3/1/2019) siang.

Atas pengharapan untuk berperan secara optimal, lanjut pria kelahiran Banten, maka sudah saatnya digagas untuk membangun museum jurnalistik, yang sangat mungkin direalisasikan di Bali.

Ketua Umum IMO Indonesia Yakub F Ismail

“Bali adalah etalase Indonesia. Maka IMO Indonesia bisa berperan sebagai duta pariwisata atau duta bidang lain, untuk menyebarkan segala informasi positif yang dibutuhkan masyarakat ataupun wisatawan yang berkunjung ke Bali,” ujarnya.

IMO Indonesia, ujar Yakub, sebagai ‘rumah’ bagi media online Indonesia, dapat menempatkan diri di garda terdepan untuk memberi pemahaman dunia jurnalistik dan menjadi menyambung informasi serta literatur atas kondisi terkini di suatu daerah masing-masing.

Apabila museum jurnalistik mampu direalisasikan, maka IMO Indonesia dapat menjadi rujukan ataupun inspirasi bagi jurnalis. Baik bagi jurnalis yang bernaung di bawah IMO Indonesia maupun tidak. Sedangkan bagi pelajar, hal ini dapat menjadi pusat edukasi yang sangat berarti, sebagai referensi jika suatu saat ada generasi muda bangsa ingin menjadikan profesi jurnalis sebagai pilihan hidup.

“Bersinergi dengan Himpunan Pewarta Indonesia (HPI), ke depan kita adakan uji kompetensi yang mengacu aturan Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP). Kita jangan menjadi katak di dalam tempurung, melainkan harus berpikir besar dengan membangun kualitas agar mampu bersaing di pasar global. Jangan bicara soal persaingan lokal lagi, tidak lama lagi kita sudah di level global,” tegas Yakub.

Penulis (*/IMO Indonesia)
Editor (+rony banase)

  • Penulis: Penulis

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kadiv Humas Polri : Jaringan Teroris Jamaah Islamiyah Itu Ancaman Nyata

    Kadiv Humas Polri : Jaringan Teroris Jamaah Islamiyah Itu Ancaman Nyata

    • calendar_month Ming, 20 Des 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 87
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia |  Pengaderan teroris muda yang dilakukan oleh Jamaah Islamiyah (JI) sudah sangat beragenda rapi. Bahkan perekrutan para kader yang siap tempur juga sudah dilakukan. Hal ini teridentifikasi dengan adanya 91 kader yang telah dilatih oleh JI dan 66 di antaranya sudah dikirim ke Suriah untuk bergabung dengan kelompok teror di sana. Kadiv […]

  • Semangat Era Normal Baru, BUMN & KP. BPPT Sinergi Hadirkan Hunian Sehat

    Semangat Era Normal Baru, BUMN & KP. BPPT Sinergi Hadirkan Hunian Sehat

    • calendar_month Sab, 11 Jul 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 89
    • 0Komentar

    Loading

    Banten, Garda Indonesia | Wujudkan sinergitas, PT. GIB Land (cucu perusahaan naungan PT Brantas Abipraya) selaku pemilik dari proyek apartemen Urban Heights Residences, sepakat menandatangani perjanjian kerja sama dengan Koperasi pegawai badan pengkajian dan penerapan eknologi (KP. BPPT) untuk pengadaan hunian bagi anggota KP. BPPT, bertempat di Proyek apartement Urban Heights Residences Jalan Ciater Raya […]

  • Himne Panen dan Kedatangannya

    Himne Panen dan Kedatangannya

    • calendar_month Jum, 22 Jan 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 75
    • 0Komentar

    Loading

    Oleh : Melkianus Nino Ketika sang senja berbalik ke peraduannya, malam kian gelap-gulita. Rerumput merebah dan dedaunan membungkus kedinginan, berselimut mimpi juga berbaring pulas. Dingin menyiram berkabut putih, lintasi pandang mata dan tak lagi melirik. “Mereka berbaring dalam lelap!”. Malam di ujung sepi, tiada lagi menemani. Kesaksian empat mata saling menatap menebarkan senyuman turut beranjak […]

  • The Brief Story of Leko Boko Aka Bijol

    The Brief Story of Leko Boko Aka Bijol

    • calendar_month Sen, 12 Des 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 130
    • 0Komentar

    Loading

    Musik Tradisional adalah musik yang hidup dari generasi ke generasi yang digunakan sebagai hiburan maupun upacara adat. Musik tradisional terdiri dari syair yang dinyanyikan dan diiringi dengan alat musik. Salah satu alat musik tradisional yang terkenal dari Nusa Tenggara Timur adalah Sasando. Alat musik yang terbuat dari daun lontar dan bambu ini sudah ada sejak […]

  • TJSL PLN NTT untuk Pembinaan Atlet Karate-Do Gojukai Kupang

    TJSL PLN NTT untuk Pembinaan Atlet Karate-Do Gojukai Kupang

    • calendar_month Ming, 21 Sep 2025
    • account_circle Penulis
    • visibility 105
    • 0Komentar

    Loading

    PLN menegaskan komitmennya untuk tak hanya menyediakan listrik yang andal, tetapi juga hadir di tengah masyarakat melalui berbagai dukungan, termasuk dalam bidang pendidikan, olahraga, kebudayaan, dan pemberdayaan masyarakat.   Kupang | Sebagai wujud nyata kepedulian terhadap pengembangan potensi olahraga di Nusa Tenggara Timur, PT PLN (Persero) Unit Induk Wilayah (UIW) NTT menyalurkan bantuan tanggung jawab […]

  • SYL Jadi Tersangka, LSAK Tegaskan Korupsi Ya Tangkap dan Adili

    SYL Jadi Tersangka, LSAK Tegaskan Korupsi Ya Tangkap dan Adili

    • calendar_month Jum, 13 Okt 2023
    • account_circle Penulis
    • visibility 152
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Penetapan eks Menteri Pertanian (Mentan RI) Syahrul Yasin Limpo alias SYL menjadi satu langkah pengusutan kasus dugaan tindak pidana korupsi (Tipikor) di Kementan. Kasus ini pun mendapat sorotan dari Lembaga Studi Anti Korupsi (LSAK). Dalam komentarnya, LSAK menilai kasus terbut harus diselesaikan secara optimal dalam tindak pidana pencucian uang (TPPU). “Meski […]

expand_less