Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Nasional » PB Perbakin Helat ‘Sintong Panjaitan Shooting’ Sambut SEA Games & PON 2019

PB Perbakin Helat ‘Sintong Panjaitan Shooting’ Sambut SEA Games & PON 2019

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Rab, 18 Sep 2019
  • visibility 100
  • comment 0 komentar

Loading

Jakarta, Garda Indonesia | Pergelaran Pesta Olahraga Asia Tenggara (SEA Games) 2019 sebentar lagi dimulai. Masing-masing negara peserta kini tengah mempersiapkan para atletnya untuk meraup medali sebanyak mungkin pada even bergengsi tersebut.

Menyambut agenda 2 tahunan itu Pengurus Besar Persatuan Menembak Sasaran dan Berburu Indonesia (PB Perbakin) kini sedang menghelat sejumlah kegiatan (pertandingan) untuk memaksimalkan kemampuan para atlet petembak di tanah air.

Ketua Umum PB Perbakin, Joni Supriyanto mengatakan saat ini pihaknya terus mengadakan kegiatan bulanan untuk meningkatkan kualitas para atlet petembak di semua kategori usia.

“Jadi setiap bulan kita fokus mengadakan kejuaraan. Hal itu untuk dijadikan bahan evaluasi sekaligus meningkatkan kualitas atlet petembak yang kita miliki,” ungkap Joni Supriyanto yang juga Kepala Staf Umum Mabes TNI dalam Konferensi Pers yang berlangsung di Gedung Lapangan Tembak Senayan, Jakarta, pada Rabu, 18 September 2019.

Untuk bulan ini, PB Perbakin tengah fokus menggelar Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Sintong Panjaitan Shooting Championship 2019 yang akan berlangsung selama 22—29 September 2019 di area Lapangan Tembak Senayan, Jakarta.

Mantan Pangdam Jaya itu menjelaskan, penyelenggaraan Kejurnas ini sebagai bagian dari agenda bulanan yang disiapkan pengurus PB Perbakin dalam mempersiapkan para atletnya untuk even bergengsi internasional serta prakualifikasi PON pada 2020 mendatang.

“Khusus pertandingan Sintong Panjaitan Shooting Championship 2019, kegiatan ini dimaksudkan selain untuk pemantapan jelang SEA Games juga sebagai ajang Prakualifikasi PON 2020 di Papua,” ujarnya.

Menurutnya, pertandingan yang diselenggarakan rutin setiap bulan ini sangat efektif dalam meningkatkan kemampuan tembak para atlet dibandingkan bentuk kegiatan lain.

“Kenapa harus (jenis kegiatan) pertandingan yang dipilih, sebab ini akan membiasakan para atlet kita untuk bertanding. Ini sangat berbeda dengan jenis kegiatan lainnya.”

Adapun pada even Kejurnas kali ini, yang diikuti adalah para peserta dari tiap-tiap provinsi baik itu para atlet pelatnas maupun nonpelatnas.

“Jadi kita berikan kesempatan kepada seluruh atlet untuk menunjukkan kemampuannya. Sehingga kita tidak menutup kesempatan bagi atlet nonpelatnas. Jika ternyata mereka (nonpelatnas) memiliki kemampuan lebih baik tentu merekalah yang akan kita ambil,” tukas Eks Wakil Badan Intelijen Strategis (BAIS) itu.

Diketahui, kegiatan SEA Games akan dihelat pada 30 November–11 Desember 2019. Sedangkan untuk PON XX 2020 akan digelar pada 9—21 September. (*)

Sumber berita (*/Tim IMO-Indonesia)
Editor (+rony banase)

  • Penulis: Penulis

Rekomendasi Untuk Anda

  • Presiden Jokowi Minta Pembangunan Rusun Terus Dilanjutkan

    Presiden Jokowi Minta Pembangunan Rusun Terus Dilanjutkan

    • calendar_month Sab, 19 Jan 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 101
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, gardaindonesia.id | Presiden Joko Widodo (Jokowi) meminta agar pembangunan rumah susun pondok pesantren (Ponpes) untuk santri di seluruh Indonesia tetap dilanjutkan. Ketersediaan hunian yang layak untuk santri di Ponpes sangat penting agar mereka bisa fokus dalam menuntut ilmu. “Rusun (pondok pesantren) untuk santri akan kita tambah setiap tahun,” ujar Presiden Jokowi kepada wartawan usai […]

  • Anggota GMKI Komisariat Hagai Tingkatkan Kapasitas Intelektual

    Anggota GMKI Komisariat Hagai Tingkatkan Kapasitas Intelektual

    • calendar_month Sen, 13 Mar 2023
    • account_circle Penulis
    • visibility 177
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang, Garda Indonesia | Gerakan Mahasiswa Kristen Indonesia (GMKI) Cabang Kupang, Komisariat Hagai melaksanakan pendidikan kader tingkat komisariat (PKTK). Kegiatan dilaksanakan pada 11—12 Maret 2023 bertempat di Kampus IAKN Kupang, bertujuan meningkatkan kapasitas dan daya intelektual anggota komisariat. Pantauan media, PKTK Komisariat Hagai dihadiri oleh Sekretaris Fungsional Organisasi, Bernadus Umbu dan beberapa senior komisariat Hagai. […]

  • Ade Armando Sering Singgung Perasaan, Persekusi Terhadapnya Wajar?

    Ade Armando Sering Singgung Perasaan, Persekusi Terhadapnya Wajar?

    • calendar_month Rab, 13 Apr 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 99
    • 0Komentar

    Loading

    Oleh: Andre Vincent Wenas Seumpama, maling atau perampok menjarah rumah Anda, lalu menggebuki Anda sang pemilik rumah. Tapi, kemudian orang malah menyalahkan Anda lantaran tidak memasang alarm. Lalu, Anda pun dipersalahkan lantaran selama ini sering update status di medsos tentang makanan, baju baru yang Anda beli, atau jam tangan yang keren. Katakanlah secara ekstrem Anda […]

  • Gerak Tari Gemu Fa Mi Re Pecahkan Rekor MURI

    Gerak Tari Gemu Fa Mi Re Pecahkan Rekor MURI

    • calendar_month Sel, 4 Sep 2018
    • account_circle Penulis
    • visibility 88
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT,gardaindonesia.id-Menyambut HUT Tentara Nasional Indonesia (TNI) dan masih dalam suasana HUT Kemerdekaan Ke-73 Republik Indonesia, digelar Gerak Tari Massal Gemu Fa Mi Re asal Maumere Nusa Tenggara Timur. Berlokasi di Alun-alun Rumah Jabatan Gubernur NTT, Selasa/4 September 2018 pukul 08.00 wita; Gerak Tari Gemu Fa Mi Re dilaksanakan massal dan diikuti oleh 6.175 orang dari […]

  • Wakil Bupati Belu Pinta ASN Fokus Tupoksi & Abaikan Politik

    Wakil Bupati Belu Pinta ASN Fokus Tupoksi & Abaikan Politik

    • calendar_month Sel, 12 Okt 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 93
    • 0Komentar

    Loading

    Belu–NTT, Garda Indonesia | Aparatur Sipil Negara (ASN) harus fokus dan konsentrasi pada tugas pokok dan fungsi (tupoksi), serta mengabaikan politik. Lupakan intrik – intrik politik bawaan, jangan berpikir tentang politik setiap hari karena UU ASN tidak menghendaki itu. Gunakan hakmu pada saatnya, tidak pada saat sekarang. Demikian ditegaskan Wakil Bupati Belu, Drs. Aloysius Haleserens, […]

  • Presiden Prabowo Tak Permasalahkan Bendera One Piece, Asalkan?

    Presiden Prabowo Tak Permasalahkan Bendera One Piece, Asalkan?

    • calendar_month Sab, 9 Agu 2025
    • account_circle Penulis
    • visibility 78
    • 0Komentar

    Loading

    Terkait kemungkinan bendera One Piece sebagai bentuk kritik sosial, Pras menyebut pemerintah terbuka terhadap berbagai aspirasi masyarakat.   Jakarta | Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto melalui Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Prasetyo Hadi menyatakan tidak mempermasalahkan maraknya pengibaran bendera One Piece di berbagai daerah, selama hal itu dimaknai sebagai bentuk ekspresi masyarakat. “Kalau sebagai bentuk ekspresi, […]

expand_less