Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » VBL Dapat Predikat “Bapak Infrastruktur” dari Desa Kaeneno Kabupaten TTS

VBL Dapat Predikat “Bapak Infrastruktur” dari Desa Kaeneno Kabupaten TTS

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Sen, 9 Nov 2020
  • visibility 117
  • comment 0 komentar

Loading

Kaeneno—TTS, Garda Indonesia | Gubernur Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), Viktor Bungtilu Laiskodat (VBL) dalam lawatannya saat pemakaman Almarhum Anderias Hiler Eduard Nabunome (Edu Nabunome) sang Legenda Atletik Indonesia asal NTT di Desa Kaeneno, Kecamatan Fautmolo, Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS) pada Jumat, 16 Oktober 2020; memberikan respons terhadap kondisi infrastruktur di sana.

Respons VBL tersebut, ditunjukkan dengan menindaklanjuti permintaan dari Kepala Desa Kaeneno, Gusti Fallo, S.Pt. terkait kondisi jalan dan listrik yang belum menerangi 2 (dua) dusun yakni di dusun A, Oe Ana dan dusun B, Oko. VBL pun langsung menghubungi via telepon General Manager PLN UIW NTT, Agustinus Jatmiko, dan Kepala Dinas ESDM Provinsi NTT, Jusuf Adoe.

Gubernur VBL yang fokus pada pembangunan JALA (jalan, listrik, dan air) meminta sinergisitas antara Pemprov NTT dan Pemkab Timor Tengah Selatan (TTS) untuk menyelesaikan ruas jalan provinsi menjadi tanggung jawab provinsi dan meminta Bupati Epy Tahun untuk menyelesaikan ruas jalan kabupaten yang melintasi Desa Kaeneno.

Berselang dua minggu kemudian, pada Rabu, 4 November 2020, sebanyak 50 unit meteran diberikan kepada Pemerintah Desa dan masyarakat Desa Kaeneno melalui Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) dan telah dilakukan instalasi meteran ke rumah masyarakat sambil menunggu jaringan listrik masuk ke lokasi tersebut.

Penyerahan meteran listrik gratis kepada masyarakat Kaeneno

Kepada Garda Indonesia pada Minggu malam, 8 November 2020, Kepala Desa Kaeneno, Gusti Fallo, S.Pt menuturkan terima kasihnya kepada Gubernur VBL atas bantuan 50 unit meteran gratis. “Bapak Gubernur Viktor Bungtilu Laiskodat saat berkunjung ke sini dalam rangka menghadiri pemakaman almarhum saudara Eduar Nabunome, beliau sudah tahu apa yang menjadi kebutuhan di desa kami,” ungkapnya.

Kades Fallo pun mengungkapkan menggunakan kesempatan saat bertemu dan berbincang selama lebih kurang 20 menit dengan Gubernur VBL untuk menyampaikan kondisi Desa Kaeneno. “Sebelumnya, Kami telah berencana membuat sebuah kegiatan untuk menghadirkan Gubernur Viktor Bungtilu Laiskodat, namun tak ada jalan bertemu. Puji Tuhan, beliau bisa hadir dalam acara pemakaian Almarhum Eduar Nabunome,” urainya.

Masyarakat Kaeneno, ungkap Kades Fallo, merasa sangat bahagia karena Gubernur NTT dapat hadir di desa yang terletak di Kecamatan Fautmolo, Kabupaten Timor Tengah Selatan. “Sebelumnya, tak pernah ada Gubernur NTT yang mengunjungi Desa Kaeneno. Kami hanya mendengar Gubernur NTT melakukan kunjungan ke TTS, namun kami hanya mendengar, tak bisa melihat langsung. Berbeda dengan Gubernur Viktor Bungtilu Laiskodat dapat hadir di desa kami, lewat Almarhum Bapa Edu (Eduardus Nabunome, red), dan masyarakat sangat senang sekali, meski ada pandemi Covid-19,” ujar Kades Fallo yang mulai menjabat sejak Maret 2018.

Atas nama pemerintah Desa Kaeneno dan masyarakat di sini, imbuh Kades Fallo, kami mengucapkan terima kasih yang tulus tak terhingga kepada Bapak Gubernur NTT yang peka, peduli dan responsif dengan kami di daerah terpencil. Karena semua jalan Tuhan, Kami dapat berbincang dengan Pak Gubernur untuk menyampaikan kondisi listrik yang hanya mengaliri kecamatan saja, dan tak masuk di dusun-dusun.

Pemasangan meteran listrik di rumah warga di Dusun A, Oe Ana dan Dusun B, Oko di Desa Kaeneno, Kecamatan Fautmolo, Kabupaten Timor Tengah Selatan

“Bahwa beredar isu dari sejumlah pemberitaan, kalau Bapak Viktor Bungtilu Laiskodat, selama ini lebih banyak perhatian kepada kebutuhan fasilitas umum di daratan Flores dan Sumba saja. Namun, semua kabar itu tidak benar!, terbukti saat ini, kami mendapat bantuan listrik. Beliau menjadi Gubernur untuk seluruh NTT, bukan hanya untuk satu suku atau daerah saja,” urainya.

Lanjutnya, “Saya secara pribadi menilai beliau sebagai sosok pemimpin yang sangat peka dan cepat merespons serta menindaklanjuti apa yang menjadi kebutuhan pokok masyarakat, ketika beliau mengetahui persoalan saat melakukan kunjungan kerja.”

Atas dasar itu, Kami meneguhkan Gubernur Viktor Bungtilu Laiskodat sebagai “Bapak Infrastruktur” karena sangat peka, dan cepat menidaklanjuti apa yang menjadi kebutuhan masyarakat berupa infrastruktur jalan, kebutuhan penerangan, kebutuhan air dan fasilitas umum lainnya terlihat dari kerja nyata beliau selama ini.

Kades Kaeneno, Gusti Fallo, saat bertemu GM PLN UIW NTT, Agustus Jatmiko

Sebelumnya, pada Kamis siang, 5 November 2020, General Manager PLN UIW NTT, Agustinus Jatmiko mengungkapkan bahwa Gubernur VBL telah menghubungi dirinya pada 16 Oktober 2020 terkait listrik di sana.

“Kami sudah punya drawing survei Desa Kaeneno, dan sedang berproses administrasi, karena kami masih menyesuaikan alokasi anggaran,” ungkapnya sembari menyampaikan dalam waktu dekat PLN segera masuk ke sana.

Penulis dan Editor (+rony banase)
Foto-foto (*/istimewa)

  • Penulis: Penulis

Rekomendasi Untuk Anda

  • Warga Belu Terkena Dampak Banjir, Dua Camat Terjun ke Lokasi

    Warga Belu Terkena Dampak Banjir, Dua Camat Terjun ke Lokasi

    • calendar_month Rab, 9 Feb 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 70
    • 0Komentar

    Loading

    Belu – NTT, Garda Indonesia | Hujan deras mengguyur wilayah Kabupaten Belu, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) pada Selasa petang, 8 Februari 2022. Akibatnya, puluhan rumah warga tergenang banjir di wilayah Kecamatan Tasifeto Barat dan Raimanuk. Informasi yang berhasil dihimpun Garda Indonesia pada Selasa malam, menyebutkan bahwa dampak buruk hujan deras tersebut, selain menggenangi rumah […]

  • Edward Tanur: Pilih Pemimpin yang Punya Hati dan Peduli Terhadap Rakyatnya

    Edward Tanur: Pilih Pemimpin yang Punya Hati dan Peduli Terhadap Rakyatnya

    • calendar_month Jum, 6 Nov 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 98
    • 0Komentar

    Loading

    Belu-NTT, Garda Indonesia | Masyarakat Belu harus memilih pemimpin yang mempunyai hati dan kepedulian terhadap rakyatnya. Demikian ditegaskan anggota DPR RI dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Komisi IV, Edward Tanur saat kampanye Paket SEHATI di Dusun Weberliku, Desa Tukuneno, Kecamatan Tasifeto Barat, Kabupaten Belu, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), pada Jumat, 6 November 2020. Baca […]

  • Lukas Enembe dan WTP 7 Kali Berturut-turut. ‘So What’!

    Lukas Enembe dan WTP 7 Kali Berturut-turut. ‘So What’!

    • calendar_month Sen, 19 Sep 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 93
    • 0Komentar

    Loading

    Oleh: Andre Vincent Wenas Lukas Enembe, Gubernur Papua ditetapkan sebagai tersangka oleh KPK. Lalu, Partai Demokrat bereaksi, beritanya begini, “Demokrat Bela Lukas Enembe yang Jadi Tersangka di KPK: 7 Kali Dapat WTP Berturut-turut. Kemudian dijawab KPK, “KPK: Penetapan Lukas Enembe sebagai Tersangka Berdasarkan Alat Bukti yang Cukup.” Kita bertanya, apa hubungannya ditetapkan sebagai tersangka korupsi […]

  • Magang Penggiat Literasi Nasional di Sabu Raijua pada 13—27 Agustus 2021

    Magang Penggiat Literasi Nasional di Sabu Raijua pada 13—27 Agustus 2021

    • calendar_month Sel, 10 Agu 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 142
    • 0Komentar

    Loading

    Sabu Raijua-NTT, Garda Indonesia | Sabu Raijua di Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) memperoleh kehormatan menjadi tuan rumah perhelatan Magang Penggiat Literasi Nasional di 9 provinsi dan 10 kabupaten di Indonesia di antaranya Bandung Provinsi Jawa Barat, Jepara Provinsi Jawa Tengah, Tegal Provinsi Jawa Tengah, Serang Provinsi Banten, Yogyakarta Provinsi DI Yogyakarta, Deli Serdang Provinsi […]

  • APINDO – PPLBI Komitmen Tekan Biaya Logistik Nasional

    APINDO – PPLBI Komitmen Tekan Biaya Logistik Nasional

    • calendar_month Jum, 29 Agu 2025
    • account_circle Penulis
    • visibility 80
    • 0Komentar

    Loading

    Ketua Umum APINDO, Shinta W. Kamdani mengungkapkan, pemanfaatan Pusat Logistik Berikat (PLB) semakin terbukti memberikan dampak nyata bagi industri nasional.   Jakarta | Asosiasi Pengusaha Indonesia (APINDO) bersama Perkumpulan Pusat Logistik Berikat Indonesia (PPLBI) menghelat forum diskusi bertajuk ‘Future-Ready Supply Chains: Leveraging Indonesia’s Bonded Facilities for Global Growth‘ sebagai upaya mendorong target pemerintah dalam menurunkan […]

  • Ferdi Maktaen : Kapolres Malaka Mau Kasih Alasan, Pakai Alasan Hukum yang Benar!

    Ferdi Maktaen : Kapolres Malaka Mau Kasih Alasan, Pakai Alasan Hukum yang Benar!

    • calendar_month Sab, 6 Jun 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 162
    • 0Komentar

    Loading

    Belu-NTT, Garda Indonesia | ”Yang tanda tangan, Kapolres. Jadi penegasan dari saya, kalau Kapolres mau kasih alasan, pakai alasan hukum yang benar! Jangan pakai alasan Covid,” demikian kritikan pedas Ferdinandus E. Tahu Maktaen, S.H. di hadapan wartawan, pada Kamis 4 Juni 2020 di Atambua. Kritikan yang dilontarkan Ferdi Maktaen terhadap isi surat Polres Malaka kepada […]

expand_less