Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Nasional » Pengurus DPP IMO-Indonesia Periode 2022—2027 Dilantik Awal Desember

Pengurus DPP IMO-Indonesia Periode 2022—2027 Dilantik Awal Desember

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Kam, 1 Des 2022
  • visibility 140
  • comment 0 komentar

Loading

Jakarta, Garda Indonesia | Pelantikan kepengurusan dewan pimpinan pusat ikatan media online (DPP IMO)-Indonesia masa bakti 2022–2027 pasca-musyawarah nasional (Munas I) pada 27 Oktober bakal digelar meriah oleh panitia pelaksana pada Jumat, 9 Desember 2022 di Sparks Life Hotel, Mangga Besar, Jakarta Pusat. Demikian disampaikan Ketua Umum IMO-Indonesia Yakub Ismail saat ditanya terkait persiapan pelantikan pengurus periode yang baru di tingkat nasional.

Yakub Ismail menuturkan bahwa untuk pelantikan DPP IMO-Indonesia sedianya telah disampaikan undangan kepada Dewan Pers, Ketua Umum PWI, Menteri Komunikasi dan Informatika (Kominfo), Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Menteri Dalam Negeri (Mendagri) serta Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Juru Bicara Wakil Presiden serta Ketua DPR Republik Indonesia, Puan Maharani.

“Adapun pelantikan tersebut tentunya juga akan dihadiri oleh Dewan Penasihat/Pembina periode baru dan pengurus wilayah secara nasional,” kata Yakub di Jakarta pada Kamis, 1 Desember 2022.

Yakub juga menjelaskan bahwa kepengurusan baru ini merupakan representasi dari pengurus IMO-Indonesia secara nasional yang telah memiliki komitmen kuat untuk menjalankan roda organisasi di tingkat pusat ke depan. “Jadi, nama-nama yang diangkat menjadi pengurus DPP IMO-Indonesia ini semuanya dari perwakilan IMO-Indonesia di masing-masing wilayah (DPW),” terangnya.

Adapun tambah Yakub, kegiatan pelantikan IMO-Indonesia kali ini mengusung tema, “Tumbuh Lebih Cepat, Berkembang Lebih Pesat”. “Pemilihan tema pelantikan ini merupakan titik balik IMO-Indonesia untuk dapat segera bangkit dan mewarnai industri media nasional,” imbuhnya.

Yakub juga optimis IMO-Indonesia ke depan akan hadir menjadi bagian dari corong pemberitaan nasional yang kredibel, cepat, tepat dan akuntabel. “Itu harapan sekaligus bentuk optimisme kami untuk menumbuhkan masyarakat Indonesia dengan pemberitaan yang diangkat oleh media-media yang tergabung dalam IMO-Indonesia,” pungkasnya.

Sementara, Ketua Panita Pelantikan Pengurus DPP IMO Indonesia periode 2022—2027, Roni Banase menyampaikan bahwa panitia telah menyiapkan rangkaian acara pelantikan yang mana bakal menyuguhkan nuansa Nusantara berupa tarian Betawi, alunan musik Sasando, dan tarian Flobamora dari Komunitas BETA.

Selain itu, imbuh Roni Banase yang juga ditarik menjadi pengurus pusat IMO Indonesia ini, persiapan panitia sudah sekitar 60 persen. “Undangan telah diedarkan kepada yang berkepentingan hadir, dan kepada DPW tempat domisili kepengurusan IMO Indonesia di provinsi maupun kabupaten/kota,” ungkapnya.

“Harapan kami, para undangan yang kami undang dapat hadir dan memberikan atensi, dan dapat bersinergi dengan kepengurusan DPP IMO Indonesia periode 2022—2027,” tandas Roni Banase.

Sumber (*/tim)

  • Penulis: Penulis

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • ‘Sophia Shop’ Hadir di Trans Mart Kupang, Kadis Perindag : Sophia Setara Sake

    ‘Sophia Shop’ Hadir di Trans Mart Kupang, Kadis Perindag : Sophia Setara Sake

    • calendar_month Sab, 21 Mar 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 85
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, Garda Indonesia | “Ada perbedaan signifikan antara sopi, arak, dan spohia (sopi asli Nusa Tenggara Timur) karena telah mengalami referral selama 4 (empat) kali dan tidak mengandung metanol,” jelas Kadis Perindustrian dan Perdagangan (Perindag) Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), Muhamad Nasir Abdullah saat peluncuran (launching) Sophia Shop di Trans Mart Kupang pada Jumat, 20 […]

  • Jakarta Experience Bersama BI dan OJK

    Jakarta Experience Bersama BI dan OJK

    • calendar_month Kam, 18 Jul 2024
    • account_circle Penulis
    • visibility 94
    • 0Komentar

    Loading

    Oleh : Roni Banase Menelisik Jakarta, Ibu Kota Republik Indonesia yang berumur 497 tahun pada 22 Juni 2024 dan memiliki luas sekitar 664,01 km² tak bisa hanya 4 hari 3 malam, namun bagi kami para awak media dari Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur; lumayan berasa cukup. Mengapa demikian? Ada beberapa alasan dan nukilan menarik yang hendak saya […]

  • Usai Cerai, Rumah Pesepakbola Diserbu Wanita Cantik

    Usai Cerai, Rumah Pesepakbola Diserbu Wanita Cantik

    • calendar_month Jum, 29 Agu 2025
    • account_circle Penulis
    • visibility 106
    • 0Komentar

    Loading

    Sejumlah wanita cantik ramai-ramai membuat konten perjalanan menuju rumah keluarga Arhan. Bahkan, ada yang terang-terangan menyebut ingin bertemu dengan ibunda Arhan, Surati, untuk meminta doa restu.   Jakarta | Kabar perceraian pesepakbola Tanah Air, Pratama Arhan, dengan Azizah Salsha masih menjadi sorotan publik. Putusan cerai verstek yang diketok Pengadilan Tigaraksa, Tangerang, pada 25 Agustus 2025, […]

  • Kakanwil Merci : Jangan Ada Pungutan Liar Terhadap Warga Binaan di Rutan

    Kakanwil Merci : Jangan Ada Pungutan Liar Terhadap Warga Binaan di Rutan

    • calendar_month Rab, 17 Jun 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 110
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, Garda Indonesia | Sebagai Aparatur Sipil Negara yang bertugas di bidang Pemasyarakatan, agar dapat dikatakan sebagai pegawai yang profesional, wajib hukumnya untuk memahami tugas dan fungsi serta mengerti akan peraturan yang berlaku. Demikian penegasan Kakanwil Kemenkumham NTT, Marciana Dominika Jone, pada Rabu, 17 Juni 2020, saat memberikan arahan di Rumah Tahanan Negara Kelas IIB […]

  • SATU LAGI! Politisi Senior Golkar Iban Medah Dukung SIAGA

    SATU LAGI! Politisi Senior Golkar Iban Medah Dukung SIAGA

    • calendar_month Sab, 23 Nov 2024
    • account_circle Penulis
    • visibility 84
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang | Ibrahim Medah, Politisi senior Partai Golkar, muncul ke permukaan dan memutuskan diri mendukung pasangan calon gubernur dan wakil gubernur NTT nomor urut 3, Simon Petrus Kamlasi dan Adrianus Garu (SIAGA). Dukungan politik mantan Bupati Kupang dua periode ini disampaikannya pada Sabtu malam, 23 November 2024 pukul 21:35 WITA di posko Relawan Trekel, Kota […]

  • Perempuan Pilar Ketahanan Pangan  Keluarga dalam Perspektif Gender

    Perempuan Pilar Ketahanan Pangan Keluarga dalam Perspektif Gender

    • calendar_month Jum, 16 Okt 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 104
    • 0Komentar

    Loading

    Oleh : Dra. Bernadeta Meriani Usboko, M.Si. Staf Ahli Gubernur Bidang Kesra Sebuah Refleksi Peran Perempuan dalam Memperingati Hari Pangan Sedunia (HPS) Ke-40 Rawan pangan tingkat global maupun nasional menjadi isu penting dalam program pangan sedunia World Food Programme (WFP) pada tahun 2020. Masalah pangan dunia diperparah lagi dengan pandemi Covid-19 yang sedang melanda dunia […]

expand_less