Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Pendidikan » Virus Literasi Polikarpus Do bagi Guru SD Gugus II Taebenu Kupang

Virus Literasi Polikarpus Do bagi Guru SD Gugus II Taebenu Kupang

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Jum, 31 Mei 2024
  • visibility 96
  • comment 0 komentar

Loading

Kupang | Guna memperkuat kompetensi di bidang literasi, guru-guru sekolah dasar gugus II Kecamatan Taebenu, Kabupaten Kupang mengikuti workshop penguatan literasi di SDN Manefu. Dihelat selama 2 (dua) hari, Selasa—Rabu, 28-29 Mei 2024, workshop berjalan lancar. Adapun sekolah-sekolah yang tergabung dalam Gugus II Kecamatan Taebenu, Kabupaten Kupang adalah SDN Manefu, SDN Tulun, SDN Oeika dan SD GMIT Baumata.

Workshop penguatan kompetensi literasi bagi guru-guru sekolah dasar ini digagas para kepala sekolah dasar gugus II Kecamatan Taebenu, Kabupaten Kupang. Hadir sebagai narasumber dalam workshop ini, dua pegiat literasi NTT, Polikarpus Do (Ketua Forum Gerakan Literasi NTT) dan Antonius Kapitan (Pengurus Forum Taman Bacaan Masyarakat (FTBM) Provinsi NTT).  Beberapa poin pokok literasi yang diperkuat antara lain, penambahan wawasan seputar literasi sekolah, pengembangan sudut baca kelas dan area baca sekolah, penguatan sembilan komponen literasi dasar.

Workshop bagi para guru sekolah dasar tersebut dibuka Pengawas Binaan Sekolah Dasar Kecamatan Taebenu, Kabupaten Kupang, Ferdi Anabokay, S.Pd. Pada arahannya, ia mengingatkan seluruh peserta agar mengikuti kegiatan sepenuh hati sehingga benar-benar bermanfaat dan berdampak.

Pada sesi penguatan literasi, difasilitasi Pengurus FTBM NTT menggunakan metode proses. Tak hanya ulasan materi, namun juga pelatihan dan pendampingan secara langsung dari kedua fasilitator sehingga para peserta bertambah wawasan dan semakin profesional menjalankan literasi di sekolahnya masing-masing.

Polikarpus Do tak hanya mendampingi, namun menyusun lembaran rencana aksi (RA). Penyusunan RA dilaksanakan setiap sekolah. Kepala sekolah bersama ibu-bapak guru menyusun RA lalu disempurnakan tim fasilitator dan diplenokan.

Polikarpus Do saat menebar virus literasi

Polikarpus Do pun berkomitmen melakukan pendampingan di sekolah masing-masing selama 3 (tiga) bulan ke depan. “Kami akan melakukan monitoring di setiap sekolah yang telah ikut serta dalam workshop ini dan kami akan melakukan evaluasi terhadap komitmen yang telah kita buat pada bulan Oktober,” ucapnya.

Pada penutupan kegiatan, ketua gugus II, Marlina Kadir, S.Pd (Kepala SDN Menefu) berharap agar hal-hal baik yang telah diperoleh selama workshop dapat dijalankan. ‘Apa yang telah kita dapatkan selama dua hari ini, jangan tertinggal sebagai ide, tetapi harus bisa dijalankan dan diwujudkan agar literasi di sekolah kita masing-masing makin baik,” ucapnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Kupang, Dr. Eliezer Teuf, S.Pd. M.Pd. menegaskan tentang pentingnya merealisasikan komitmen. Penguatan literasi para kepala sekolah dan para guru sekolah dasar gugus II Kabupaten Kupang hendaknya diterapkan dengan sungguh-sungguh agar berdampak dan berdaya guna bagi peserta didik di sekolah masing-masing.

“Percayalah, Timor tidak hanya sebatas nama pulau, tapi merupakan akronim dari taman indah menawan dengan orangnya yang rupawan karena mereka yang berdiam di pulau Timor, khususnya peserta didik berkembang dan bermutu dalam literasi,” bebernya.

Dr. Eliezer Teuf pun menandaskan bahwa literasi mengandung 2 (dua) makna yakni literasi dalam arti sempit, membaca dan menulis. Sementara itu, literasi dalam arti luas adalah kemampuan mengelola informasi dan pengetahuan. Dua jenis pemaknaan literasi ini harus benar-benar dihayati agar rapor mutu pendidikan kita yang masih merah harus kita jadikan hijau.(*)

Sumber (*/tim FTBM NTT/Romo Anton)

  • Penulis: Penulis

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Listrik Bersih PLN Terangi Lima Ribuan Rumah di Daerah 3T

    Listrik Bersih PLN Terangi Lima Ribuan Rumah di Daerah 3T

    • calendar_month Sen, 30 Jun 2025
    • account_circle Penulis
    • visibility 85
    • 0Komentar

    Loading

    47 PLTS yang diresmikan Presiden Prabowo Subianto, memiliki total kapasitas 27,8 megawatt (MW) dan berhasil memberi akses listrik bagi 5.383 rumah tangga di 47 desa, yang tersebar di 11 provinsi seluruh Indonesia.   Jakarta | Pemerintah Indonesia terus meningkatkan utilisasi pembangkit listrik tenaga surya (PLTS) sebagai langkah strategis dalam menghadirkan pemerataan energi di seluruh penjuru […]

  • ANTARA Klarifikasi Berita Tentang KPU: “Mantan Narapidana Daftar Bacaleg”

    ANTARA Klarifikasi Berita Tentang KPU: “Mantan Narapidana Daftar Bacaleg”

    • calendar_month Sel, 4 Jul 2023
    • account_circle Penulis
    • visibility 101
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang, Garda Indonesia | Berita yang diterbitkan oleh Lembaga Kantor Berita Nasional (LKBN) ANTARA berjudul “KPU temukan mantan napi mendaftar gunakan dokumen tidak pernah dipenjara”, menuai polemik. Komisi Pemilihan Umum Provinsi Nusa Tenggara Timur (KPU NTT) pun meminta pihak ANTARA untuk melakukan klarifikasi terkait penayangan berita pada Senin, 3 Juli 2023 15:03 WIB. Adapun penggalan […]

  • Pakai Teknologi Tepat Guna, PNK Kupang Bantu Elka Estylo Etnik NTT

    Pakai Teknologi Tepat Guna, PNK Kupang Bantu Elka Estylo Etnik NTT

    • calendar_month Sab, 31 Jul 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 106
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, Garda Indonesia | Politeknik Negeri (PNK) Kupang melalui program kemitraan masyarakat (PKM) sebagai pengabdian kepada masyarakat dalam bentuk penerapan dan pengembangan hasil riset perguruan tinggi. Pada masa pandemi 2021, Ketua Tim PKM PNK Kupang, Rocky Y. Dillak, S.T., M.Cs. beranggotakan Edwin D. Hattu, ST., M.Si. Jandry P. Ratukadja, S.E., M.Si. dan Tim Teknisi Laboratorium […]

  • Kantor Fungsional Bank NTT Moni Ende Diresmikan Gubernur VBL

    Kantor Fungsional Bank NTT Moni Ende Diresmikan Gubernur VBL

    • calendar_month Sel, 12 Apr 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 95
    • 0Komentar

    Loading

    Ende, Garda Indonesia | Gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT) Viktor Bungtilu Laiskodat (VBL) beserta rombongan mengawali kunjungan kerja di Kabupaten Ende pada Senin pagi, 11 April 2022. Sebelumnya, Gubernur beserta rombongan sempat bermalam di Aemalu, Desa Detupera, Kecamatan Lio Timur, yang mana merupakan Kecamatan perbatasan dengan wilayah Kabupaten Sikka bagian Barat. Setibanya di Desa Koanara, […]

  • Tinjau Dampak Gempa di Mamuju, Presiden Ujud Doa Dukacita dan Beri Bantuan

    Tinjau Dampak Gempa di Mamuju, Presiden Ujud Doa Dukacita dan Beri Bantuan

    • calendar_month Sel, 19 Jan 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 73
    • 0Komentar

    Loading

    Mumuju, Garda Indonesia | Selepas meninjau Kantor Gubernur Sulawesi Barat yang rusak karena gempa dan mengakibatkan berhentinya pelayanan pemerintahan daerah, Presiden Joko Widodo tiba di Stadion Manakarra, Kabupaten Mamuju, Sulawesi Barat. Di lokasi tersebut, Kepala Negara ingin memastikan langsung bahwa evakuasi dan pertolongan yang diberikan kepada warga kena dampak gempa telah berjalan dengan baik. “Saya […]

  • Deretan Lima Anak NTT Juara Dunia Swipoa Internasional 2024

    Deretan Lima Anak NTT Juara Dunia Swipoa Internasional 2024

    • calendar_month Rab, 12 Feb 2025
    • account_circle Penulis
    • visibility 119
    • 0Komentar

    Loading

    Pj. Gubernur NTT, Dr. Andriko Noto Susanto, S.P, M.P mengapresiasi 5 (lima) siswa asal NTT yang berhasil meraih 5 (lima) peringkat terbaik kompetisi Hall of Fame Abacus Brain Gym 2024 bertempat di ruang rapat Kantor Gubernur NTT pada Selasa,11 Februari 2024.   Kupang | Ajang Hall of Fame Abacus Brain Gym 2024 juga dikenal sebagai […]

expand_less